Sulawesi Tenggara dikenal memiliki banyak destinasi alam wajib dikunjungi. Keindahannya tak perlu diragukan lagi. Kali ini, saya akan coba mengupas Puncak Sorombipi, salah satu pesona alam memikat yang pantang dilewatkan jika tengah berada di Sulteng.
Baca juga : Lekker Paimo di Semarang, Eksis Sejak 1970-an dengan Topping Beragam dan Kekinian
Pesona Alami Hutan Pinus
Puncak Sorombipi berada di Desa Lalingato, Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara. Destinasi alam yang berada di kawasan ketinggian ini menawarkan keindahan lingkungan dengan nuansa alami. Kawasan sekitarnya dipadati rimbunan pohon pinus, membuat hati begitu sejuk dan teduh saat berada di sini.
Perjalanan Mendaki
Bagi Teman Traveler yang menyukai aktivitas hiking, Puncak Sorobimpi bisa jadi pilihan tepat untuk menghabiskan akhir pekan. Sebelum bisa mencapai puncaknya, kalian harus berjalan kaki melewati kawasan hutan pinus dan menelusuri jalanan lumayan menanjak.
Namun jangan khawatir, semua lelah yang Teman Traveler rasakan akan terbayar lunas dengan indahnya panorama di wisata Sulawesi Tenggara ini. Paduan apik suasana alam asri dan suhu udara sejuk dijamin akan membuat kalian betah berlama-lama di sini.
Sembari melepas lelah di tengah perjalanan, Teman Traveler bisa melepas dahaga dengan membeli minuman dingin yang disediakan oleh pengelola. Tak perlu repot-repot membawa perbekalan dari rumah deh.
Keseruan di Spot Instagramable
Puncak ini menawarkan pemandangan luar biasa indah dari ketinggian. Teman Traveler bisa menikmati eloknya panorama luas Kolaka Timur dari tempat ini.
Selain aktivitas seru seperti flying fox, pengelola juga menghadirkan beberapa spot foto Instagramable di sekitar destinasi ini. Teman Traveler bisa mengabadikan sederet momen menarik di beberapa titik Instagenic seperti ayunan, hammock, maupun sudut dengan tulisan ‘I Love You.’ Hasilnya dijamin keren dan bisa bikin media sosial kalian makin keren.
Maka tak heran jika Puncak Sorombipi kerap jadi pembicaraan hangat di tengah kawula muda. Destinasi ini sering jadi pilihan bagi mereka yang ingin menikmati liburan berkesan di akhir pekan.
Tiket Murah Meriah
Tiket masuk tempat wisata ini hanya dipatok Rp10.000 saja. Cukup terjangkau, sepadan dengan keindahan yang ditawarkan. Selain menjadi lokasi liburan, tempat ini juga cocok bagi Teman Traveler yang hobi berkemah dan ingin menikmati keindahan alam di malam hari. Menjelang pagi dan sore, jangan lewatkan momen sunset serta sunrise yang memukau.
Bagaimana Teman Traveler, cukup banyak bukan keseruan yang bisa didapat di Puncak Sorombipi? Tempat ini bisa jadi opsi bagus untuk menghabiskan akhir pekan jika kalian sedang berada di Sulawesi Tenggara. Jangan lupa ajak sahabat maupun keluarga berkunjung ke sini. Next