in ,

Tempat Makan Indonesia di New Zealand, Obat Rindu Kuliner Nusantara

Tempat Makan Indonesia di New Zealand

The Java Room via laman thejavaroom.co.nz

Tidak jarang ketika sedang berada di luar Indonesia, terkadang merasa rindu akan kuliner khas nusantara. Semakin mendunianya kuliner Indonesia ini diikuti oleh munculnya tempat makan yang menjual sajian tanah air. Teman Traveler pun bisa menemukan tempat makan Indonesia di New Zealand, negara tetangga Australia. Penasaran? Simak lebih lanjut, yuk.

Baca juga : Penuh dengan Klenik dan Mistis, Inilah Pesona Telaga Ngebel yang Angker

Garuda Food Truck

Garuda Food Truck via Instagram @garuda_truck

Mengusung konsep food truck yang bisa dibilang praktis, Garuda mendirikan gerainya di kawasan Wellington, New Zealand. Demi mendapatkan citarasa khas nusantara, Garuda Food Truck menggunakan bumbu asli Indonesia. Teman Traveler bisa menyantap mie goreng dengan daging rendang, sate ayam, tempe goreng, nasi goreng. Dengan konsep take-away, Tempat makan Indonesia di New Zealand ini menggunakan wadah yang biodegradable. Bagi Teman Traveler yang mencari makanan Halal juga bisa mampir ke Garuda Food Truck karena menu yang disediakan Halal.

The Java Room

The Java Room via laman thejavaroom.co.nz

Restoran yang mengusung konsep bangunan ala rumah Indonesia dengan dominasi warna putih ini terletak di Parnell Village, Auckland. Teman Traveler bisa menikmati makan malam di beranda sembari menikmati pemandangan sekitar. Berbagai menu khas Indonesia tersedia di The Java Room seperti gado-gado dan tentunya nasi goreng. Bahkan pecinta kuliner pun bisa memesan kerupuk udang yang memang khas Indonesia. Pastikan mampir ke tempat makan Indonesia di New Zealand, ya.

Savour Sumatra

Savour Sumatra via Facebook Savour Sumatra

Berada di kawasan Oxford, Savour Sumatra pun mengusung konsep food truck. Teman Traveler kalau sedang berada di kawasan ini, bisa melipir ke Oxford Butchery untuk menjajal menu Savour Sumatra seperti ayam panggang dan nasi goreng lengkap dengan kerupuk. Sampai artikel ini ditulis, Savour Sumatra masih sedang dalam masa hiatus, namun akan buka kembali dalam waktu dekat.

Legianz Bali

Legianz Bali Restaurant via Facebook Legianz Bali Indonesia Restaurant & Take Away

Gerai yang berada di kawasan Victoria street, Auckland ini menjajakan makanan kaki lima Indonesia. Teman Traveler bisa menjajal ayam bakar balado, tempe mendoan, empal goreng, bahkan disediakan juga sayur lodeh nangka. Sungguh bisa mengobati rindu akan kuliner Indonesia. Pecinta kuliner bisa menuju Victoria Park Market untuk menikmati hidangan restoran Legianz Bali.

Nah, sekarang jadi tahu kan tempat makan Indonesia di New Zealand. Aman kan, nggak akan rindu rumah. Bagaimana, apakah Teman Traveler tertarik mencobanya? Next

ramadan

Kuliner Berbahan Dasar Ikan Khas Sulawesi Barat, Tradisional Tapi Populer

Hotel Sekitar UGM Jogja

4 Pilihan Hotel Dekat UGM Jogja, Liburan Sambil Kulineran