in , ,

Saung Trigar Citayam, Kulineran Seru dengan Nuansa Pedesaan

Makan Sambil Nikmati Nuansa Alam di Saung Trigar Citayam

Menu makanan di Saung Trigar
Menu makanan di Saung Trigar (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Berada tak jauh dari Stasiun KRL Citayam, sebuah rumah makan bernuansa alam menarik perhatian saya. Meski baru beberapa bulan, tempatnya tampak menarik karena tawarkan suasana alam dengan bangku-bangku di bawah kanopi. Yap, kali ini saya akan berkisah tentang pengalaman bersantap di Saung Trigar Citayam. Teman Traveler sudah siap?

Baca juga : 5 Resto Blitar Buka Saat Lebaran, Catat Teman Traveler

Mudah Dijangkau

img_20190810_174205_1SS.jpg
Lokasinya mudah dijangkau (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Terletak di sisi Jalan Raya Tugu Macan yang berbatasan dengan Jalan Raya Citayam, tepatnya di depan SMP Negeri 2 Bojonggede-Bogor, tempat ini ternyata merupakan cabang. Usut punya usut, kedai utamanya beralamat di Jalan Raya Puncak KM. 75 Megamendung, Bogor.

Jika Teman Traveler sedang berada di sekitaran Citayam atau Bojonggede, tempat ini bisa jadi tujuan kuliner yang menarik untuk dicoba. Tempatnya lumayan luas dan tawarkan pesona alam pedesaan yang sangat memanjakan mata.

img_20190810_164230_uKT.jpg
Berada di antara Depok dan Bogor (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Secara administratif, Saung Trigar masuk wilayah Kabupaten Bogor. Namun, jika melihat langsung lokasinya, Teman Traveler akan menyadari resto ini berada persis di perbatasan Depok dan Bogor. Sangat mudah dijangkau jika kalian datang dari arah Cipayung-Depok atau Bojonggede-Bogor.

Saung Bernuansa Alam Pedesaan

img_20190810_164555_Z0K.jpg
Tersedia bangku di bawah kanopi (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Meski menyediakan meja pengunjung di dalam rumah makan, Teman Traveler pasti akan lebih excited bersantap di bangku-bangku bawah kanopi atau deretan saung di area outdoor. Pasalnya, konsep alam memang jadi ciri khas rumah makan satu ini.

img_20190810_173735_802.jpg
Deretan saung (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Total ada sekitar enam saung dan empat kanopi tersedia di Saung Trigar. Saya akhirnya memilih duduk di saung dekat halaman belakang, karena bisa sekaligus menikmati hamparan kebun yang berada tak jauk dari persawahan penduduk setempat.

Kala itu kondisinya sedang musim kemarau, sehingga kebun dan sawah tampak sedikit gersang. Namun bila memasuki musim hujan, saya yakin kondisinya akan lebih hijau dan segar. Bakal lebih memanjakan mata!

Aneka Menu Menggoda

img_20190810_172325_g2C.jpg
Cumi asam manis dan kerang saus pedas (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Layaknya rumah makan pada umumnya, Saung Trigar juga tawarkan aneka menu menggoda. Mulai dari olahan ayam, seafood, aneka sop, olahan sayur, ikan air laut, hingga ikan air tawar. Semuanya dimasak secara dadakan agar kesegarannya terjaga. Memang hidangan semacam ini bakal terasa lebih nikmat jika disantap hangat-hangat.

img_20190810_171821_D2c.jpg
Udang goreng tepung dan capcay goreng seafood (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Saya sempat mencoba beberapa menu favorit di sini, yakni capcay goreng seafood, udang goreng tepung, cumi asam manis, dan kerang saus pedas. Dengan porsi pas, semuanya sukses mengusir rasa lapar. Cita rasanya cukup lezat, terlebih disajikan fresh from the oven.

Harga Bersahabat

img_20190810_165228_RNv.jpg
Daftar menu (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Soal harga, Teman Traveler tidak perlu risau. Makanan dan minuman di Saung Trigar masih cukup ramah kantong. Dengan empat menu yang saya pesan, plus tiga porsi nasi putih, dan teh manis hangat, saya cukup merogoh kocek sekitar Rp100.000-an saja. Lumayan murah, bukan?

Fasilitas Penunjang

img_20190810_173636_PyU.jpg
Mushola (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Buat Teman Traveler muslim, Saung Trigar sudah sediakan musala nyaman berbentuk saung. Toilet memang cuma ada satu dan kondisinya sedikit kurang bersih. Saung Trigar memang masih perlu berbenah soal ini. 

Sementara untuk area parkir kendaraan, tersedia dengan lahan lumayan luas. Teman Traveler yang datang dengan mobil pribadi takkan kesulitan mencari tempat parkir.

img_20190810_164650_C1q.jpg
Suasananya asri banget (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Buka tiap hari mulai pukul 12.00 hingga 23.00, Saung Trigar cocok banget untuk kulineran bersama keluarga, sahabat, maupun pasangan. Lokasinya lumayan strategis dan menawarkan nuansa alam. Tak heran jika tempat ini juga sering jadi jujukan kawula muda di akhir pekan. Bagaimana Teman Traveler, penasaran datang ke sini saat jelajah wisata Depok? Next

ramadan

Festival Gravitasi Bumi 2019, Uniknya Menumpuk Batu dengan Ukuran Berbeda

Kampoeng Heritage Kayoetangan

Kampoeng Heritage Kayutangan, Indahnya Warisan Malang Zaman Lawas