in , , , , , ,

Tips Berwisata Ke Singapura Bareng Keluarga

Berlibur bersama keluarga di Singapura
Berlibur bersama keluarga di Singapura

Liburan bersama keluarga memang sangat menyenangkan dan sangat perlu kamu lakukan sesekali agar mempererat kekompakan bersama keluarga. Ada beberapa tips berwisata yang dapat dikunjungi bersama keluarga adalah Singapura. Nah, biar liburan berasa aman dan menyenangkan, yuk ikuti tips seru dibawah ini!

Baca juga : Selain Shanghai dan Beijing, Kunming China Jadi Destinasi Wajib Berikutnya!

Pilih Hotel Ditempat Strategis

Nyaman memang menjadi pilihan semua orang. Apalagi masalah liburan, nyaman menjadi faktor utama. Berlibur bersama keluarga pastinya bakal memilih tempat penginapan yang nyaman dan terletak diaera strategis atau dekat dengan berbagai tempat wisata sehingga tidak ribet ketika ingin berwisata diarea penginapan.

Berlibur bersama keluarga di Singapura
Berlibur bersama keluarga di Singapura. Foto via megainsurance.com

Di Singapura, kamu dapat memilih hotel dengan sejuta fasilitas seperti kasino, taman, gerai food court, pusat pembelanjaan, hingga pusat konveksi ternama di Singapura. Namanya Resort World Sentosa. Salah satu penginapan mewah hanya 20 menit dari bandara Changi.

Berwisata Ke Dunia Impian

Universal Studio Singapore menjadi salah satu tujuan wisata keluarga ketika ke Singapura
Universal Studio Singapore menjadi salah satu tujuan wisata keluarga ketika ke Singapura. Foto via pirantitravel.com

Berlibur bersama keluarga pastinya memilih wisata jauh dari kata ektrim. Di Singapura terdapat beberapa wisata keluarga yang sangat rekomendasi. Salah satunya pulau Sentosa terdapat destinasi Universal Studio Singapore. Didalamnya menyuguhkan berbagai macam wahana permainan yang terinspirasi dari Sherk Dream Works Animation.

Pilih Tempat Makan Sesuai Selera Keluarga

Jangan beranjak dari pulau Sentosa terlebih dahulu ya, disini kamu bakal disuguhkan berbagai macam kuliner untuk emngisi energi bersama keluarga tercinta. Ada tempat makan yang unik sehingga kamu bisa merasakan makan ditengah hutan hujan Mount Faber OR Sentosa.

Kuliner di pulau Sentosa dengan makanan lokal yang bersertifikasi halal
Kuliner di pulau Sentosa dengan makanan lokal yang bersertifikasi halal. Foto via yukke.id

Berbagai menu dan cita rasa khas Singapura bakal kamu nikmati dengan harga yang sangat terjangkau. Bagi kamu yang beragama Islam, jangan khawatir, seluruh kuliner di Pulau Sentosa ini sudah mengantongi sertifikasi halal.

Tetap Mematuhi Protokol Kesehatan

Meski angka penularan Covid-19 sudah berangsur-angsur menurun namun tetaplah untuk mematuhi protokol kesehatan. Liburan memang untuk bersenang-senang namun jangan sampai tertular karena kita lalai dalam peraturan yang sudah dikeluarkan. Sebelum berlibur ke luar negeri, tetap untuk memastikan seluruh anggota keluarga sudah dilakukan vaksinasi agar terjaga dari serangan Covid-19.

Berburu Tiket Promo

Berlibur ke luar negeri bersama dengan keluarga pastinya harus menyediakan uang lebih banyak. Nah, untuk menghindari dompet kering dan pengeluaran yang besar apalagi Singapura di klaim sebagai negara dengan biaya hidup yang cukup mahal. Untuk menangani agar pengeluaran tidak membengkak cobalah untuk mencari berbagai promo dan diskon seperti tiket pesawat, diskon untuk penginapan, hingga voucher makan diberbagai restauran di Singapura.

Berburu tiket promo akan menjadi pilihan terbaik
Berburu tiket promo akan menjadi pilihan terbaik. Foto via travel.detik.com

Sebagai andalan penyedia layanan jasa tiket online, tiket.com menjadi salah satu pilihan banyak traveler untuk mendapatkan berbagai tiket. Kamu dapat berburu tiket diskon tiket disaat jam jam tertentu atau bisa membeli tiket pesawat jauh-jauh hari sebelum pemberangkatan. Banyak diskon hingga ratusan ribu telah siap memberimu banyak kejutan murah. Jadi jangan sampai hunting promo didalam platform online satu ini ya! Next

ramadan
Kue Tete mirip seperti kue serabi

Terlalu Barbar, Nama Makanan Indonesia Bikin Melongo!

Tokyo Disney Resort menampilkan kehidupan layaknya film Toy Story

Nikmati Dunia Impian di Disney Resort Jepang Berkonsep Toy Story