Lebaran sudah di depan pintu, begitu kata orang-orang. Satu hal yang ditunggu-tunggu dan menjadi tradisi orang Indonesia adalah pulang ke kampung halaman. Kebiasaan mudik tersebut jadi kesempatan untuk menemui orang tua maupun kerabat di daerah asal. Meski begitu, ada baiknya memperhatikan persiapan mudik. Begitu pun dengan arus balik Lebaran.
Baca juga : Kuliner Khas Cirebon, Lezat Dinikmati Sebagai Menu Makan Malam
Menjelang kembali setelah mudik 2019 pastinya ada banyak printilan yang perlu dipersiapkan untuk keamanan dan kenyamanan selama perjalanan. Apalagi biasanya perjalanan menempuh jarak jauh dan memakan waktu lama. Lalu apa saja hal penting yang harus dipersiapkan matang sebelum keberangkatan?
Cek Kendaraan Pribadi
Perjalanan arus balik Lebaran bisa dilakukan dengan berbagai cara dan dengan beberapa pilihan transportasi. Teman Traveler bisa memilih transportasi umum jika tidak ingin kelelahan akibat berkendara jauh. Kendaraan pribadi juga bisa jadi pilihan, dengan catatan kalian benar-benar menjaga kondisi kesehatan sebelum berangkat. Jangan sampai drop di tengah jalan.
Selain menjaga kesehatan, hal penting lainnya adalah memeriksa kondisi mobil atau motor secara keseluruhan. Bisa dilakukan di rumah jika memang mengerti mesin atau memanggil orang yang lebih paham. Tapi alangkah lebih baiknya jika Teman Traveler mampir ke bengkel dan lakukan servis menyeluruh. Dengan begini kalian akan merasa lebih aman dan nyaman selama perjalanan.
Hal penting lainnya berkaitan dengan barang bawaan. Bagi pengendara motor, wajib untuk berhati-hati dan tidak membawa barang berlebihan agar tidak membahayakan diri sendiri. Sementara bagi pengendara mobil, selalu sediakan air radiator dan lakukan pengecekan rutin agar kendaraan terus dalam kondisi prima.
Reservasi Tiket Jauh-Jauh Hari
Tidak semua orang suka menggunakan kendaraan pribadi. Banyak yang beranggapan, ketimbang capek mending manfaatkan transportasi umum. Lebih santai dan bisa istirahat sepanjang perjalanan.
Mereka yang berpendapat seperti itu biasanya akan menggunakan kereta api, bus, pesawat terbang, maupun kapal laut. Kebanyakan tujuan yang dipilih jaraknya cukup jauh.
Tapi jangan salah Teman Traveler, perjalanan dengan transportasi umum pun pantang bersantai. Kalian harus pesan tiket jauh-jauh hari untuk mengantisipasi kehabisan tiket, apalagi mengingat momen lebaran hanya terjadi setahun sekali. Cukup manfaatkan layanan online dan tukarkan bukti pembayaran dengan tiket asli di hari keberangkatan.
Pastikan BBM Penuh
Setelah memastikan kendaraan siap dipakai untuk perjalanan jauh, jangan lupa untuk mengisi penuh bahan bakar sebelum berangkat melakukan trip arus balik Lebaran. Hal ini akan membuat kalian tenang dan tidak bingung di jalan karena kehabisan bahan bakar.
Keuntungan lainnya adalah Teman Traveler tak perlu antre panjang di SPBU. Mendekati momen Hari Raya pengguna jalan biasanya meningkat, begitu pula dengan kesibukan di stasiun pengisian bahan bakar.
Packing Barang Bawaan
Mobil dan motor sudah siap, tiket sudah di tangan, THR untuk saudara di kampung juga sudah beres. Tapi ada satu lagi hal penting yang tidak boleh dilewatkan, packing.
Teman Traveler harus pintar memilih barang yang akan dibawa saat balik. Jangan bawa banyak barang. Lakukan persiapan setidaknya sehari sebelum berangkat agar tidak terburu-buru. Biasanya jika sudah seperti itu, ada saja barang tertinggal atau yang harusnya tak perlu dibawa malah terselip di dalam tas.
Sebaiknya Teman Traveler membawa barang seperlunya saja. Sesuaikan dengan berapa hari kalian akan tinggal di kampung halaman dan berapa kali kita ada acara penting. Dengan demikian bisa dikira-kira berapa potong baju yang akan dibawa.
Jangan lupa pula membawa perlengkapan mandi, sehingga tak bingung membeli di tengah jalan. Dompet, identitas diri seperti SIM dan KTP juga tak boleh ketinggalan. Terakhir, jangan lupa membawa kamera pocket untuk abadikan momen perjalanan serta kebersamaan dengan keluarga. Selamat lebaran. Next