in , ,

Tongkrongan Ibukota Cocok Untuk Ladies Night

Double doors Puri Indah cocok untuk para ladies
Double doors Puri Indah cocok untuk para ladies

Kota besar seperti DKI Jakarta memang sangat mudah menemukan tempat nongkrong atau sekedar hangout. Namun alih-alih ada tempat seru yang notabane bersahabat dengan kaum hawa. Bukannya diskriminasi terhadap kaum adam, melainkan suasana dan segala jenis pernak perniknya cocok untuk para wanita yang ingin menghabiskan malamnya bersama kawan kawan.

Baca juga : Bikin Penasaran, Inilah Nomadic Tourism yang Bakal Dikembangkan di Indonesia

Nah berikut beberapa kafe cocok untuk kamu para perempuan yang ingin menikmati gosipnya dengan kawan kawan.

Double Doors

Double Doors terletak di Kompleks Sentra Niaga Puri Indah. Kompleks rukan ini dekat dengan Puri Indah Mall dan Rumah Sakit Puri Indah.

Double doors Puri Indah cocok untuk para ladies
Double doors Puri Indah cocok untuk para ladies. Foto via jakarta100club.com

Kafe ini memiliki 3 lantai, yakni lantai pertama berupa area bar cocok untuk kamu yang ingin menggosip. Lantai kedua untuk dining dan live music area, khusus untuk hari jumat dan sabtu malam. Lantai ketiga diperuntukkan untuk sport area dan memiliki fasilitas seperti meja billiard dan dart board. Lantai ketiga ini juga dapat kamu sewa untuk acara private party. Di setiap lantai, staf-staf cantik Double Doors selalu melayani dengan baik.

Golden Crown

Golden Crown, yang terletak di Glodok Plaza, Lt. 3-9, Jalan Pinangsia Raya No. 1, Mangga Besar ini bukan sekedar club malam biasa. Tidak heran kalau club malam ini dianggap yang paling baik di Jakarta, di Indonesia bahkan di Asia. Wow. Para pemburu kehidupan malam Jakarta tidak akan melupakan tempat ini. Para ladies night seringkali ngumpul disini hanya sekedar menghibur diri ataupun bercengkrama dengan para sahabat hingga larut malam.

Golden Crown club malam Jakarta
Golden Crown club malam Jakarta. cintaihidup.comFoto via

Untuk kamu yang berburu diskon ataupun promo, di club ini tidak ada acara rutin, tapi sering ada event tertentu yang ngasih promo khusus buat perempuan

Colosseum Club

Coliseum club malam yang sudah cukup lama berdiri di Kota Jakarta. Lebih tepatnya di Jalan Pinangsia, Kecamatan Taman Sari, Kota Jakarta Barat, terbilang cukup lawas. Namun menjadi salah satu tempat favorit anak muda dari masa ke masa, dan lebih dominan ladies.

Colosseum Club Jakarta yang menakjubkan
Colosseum Club Jakarta yang menakjubkan. Foto via cnnindonesia.com

Dengan suguhan interior yang memikat, nikmati beragam fasilitas menarik yang ditawarkan Colosseum seperti ragam minuman beralkoholnya yang variatif hingga suguhan performance dari DJ papan atas yang didatangkan langsung oleh Ismaya Group.

Nebula

Lokasi Nebula Clup berada di Central Park Mall tepat berada dilantai 8. Uniknya dalam satu minggu sekali, khusus untuk ladies night. Jadi kamu bisa leluasa membawa teman kamu sesama ladies hingga larut malam.

Nebula Club malam jakarta cocok untuk para ladies
Nebula Club malam jakarta cocok untuk para ladies. Foto via manualjakarta.com

Serunya ada gratis minum welcome drink dan free entry untuk para ladies. Jadi tunggu apa lagi, serukan aktivitas malam mu bersama sahabat di Nebula Club.

Blowfish

Siapa yang tidak tahu klub berlokasi tepat di tengah kota, tepatnya di Wisma Mulia City, Gatot Subroto, Jakarta Selatan ini? Klub lawas satu ini bisa dibilang memang jadi salah satu yang paling populer di kalangan anak muda yang hobi berpesta dan clubbing. Mengingat klub ini merupakan salah satu klub naungan Ismaya Group, maka tidak heran selain DJ lokal, DJ luar negeri juga kerap didatangkan ke Blowfish.

Blowfish club malam jakarta yang keren
Blowfish club malam jakarta yang keren. Foto via archify.com

Nah, teman traveler pastinya penasaran kan dengan tempat ladies night di Jakarta yang bisa kamu jadikan referensi untuk berkunjung. Dapatkan segera promo menarik untuk kamu para ladies ya. Next

ramadan
Tips traveling menggunakan mobil pribadi

Tips Aman Traveling dengan Mobil Pribadi

6 Wisata Alam Kabupaten Timor Tengah Selatan NTT, Cantiknya Bikin Nggak Mau Pulang