in ,

10 Spot Cantik di Wisata Baturaden untuk Selfie Bareng Keluarga

Provinsi Jawa Tengah terkenal dengan berbagai potensi wisatanya, mulai dari budaya, sejarah, hingga wisata alam. Semarang, Solo, dan Magelang menjadi beberapa contoh kota di sana yang banyak menyita perhatian masyarakat karena potensi wisatanya yang melimpah. Sayangnya, untuk potensi wisata di area Banyumas, utamanya di wisata Baturaden, sejatinya masih belum terlalu dilirik oleh khalayak luas. Padahal, ada banyak objek wisata Baturaden dengan spot cantik yang bisa dijadikan tempat selfie bersama keluarga. Dimana saja tempatnya? Yuk, simak bareng!

Baca juga : Cafe CakCuk Surabaya, Nongkrong Sambil Borong Oleh-oleh

1. Curug Telu

Curug telu [image source]
Sesuai dengan namanya, Curug Telu memiliki 3 air terjun dalam satu tempat. Meski ketiganya tidak sama besar, namun secara kasat mata curug ini memang tampak dialiri oleh 3 air terjun sekaligus. Curug yang berada di Karangsalam, Baturaden, Kabupaten Banyumas ini merupakan sumber dari Curug Bidadari yang letaknya juga tidak jauh dari sini.

Curug Telu [image source]
Curug Telu memiliki pemandangan yang indah dan hawa khas pegunungan yang masih sejuk, air curugnya pun jernih. Pengunjung yang datang ke wisata Baturaden biasanya menghabiskan waktu di curug ini dengan berenang, main air, berfoto mengabadikan momen, dan memancing. Jalur menuju curug yang terbilang mudah membuat curug ini semakin banyak didatangi pengunjung terutama saat libur tiba.

2. Lokawisata Baturaden

Lokawisata Baturaden [image source]

Pernah membayangkan bagaimana jadinya jika wisata alam dipadukan dengan wisata modern masa kini? Objek wisata seperti itu bisa kamu temui di Lokawisata Baturaden yang berada di Karangmangu, Baturaden, Kabupaten Banyumas atau berjarak sekitar 15 kilometer dari pusat Kota Purwokerto. Lokawisata Baturaden Banyumas merupakan destinasi wisata yang cocok dikunjungi bersama keluarga, karena di dalamnya terdapat berbagai fasilitas hiburan yang dapat dinikmati anak-anak hingga dewasa. Lokasinya yang berada di kaki Gunung Slamet membuat hawa di Lokawisata Baturaden terasa sejuk.

Lokawisata Baturaden [image source]

Beberapa wahana rekreasi yang ada di dalam Lokawisata Baturaden antara lain, kolam renang dengan papan seluncur, sepeda air, air terjun, dan pemandian air panas belerang. Selain itu ada juga wahana lain yang dapat dinikmati dengan membayar tiket masuk tambahan seperti Teater Alam berupa sebuah pesawat jenis Foxer 28 milik Garuda Indonesia. Teater ini menayangkan film pendek yang berisi tentang alam yang ada di Indonesia. Di beberapa sudut Lokawisata Baturaden menyuguhkan penampilan seni lokal khas Banyumas seperti kenthongan, calung, ebeng/kuda lumping, permainan musik tradisional, dan sebagainya.

Telp : 0812-4151-4038

3. Desa Wisata Ketenger Baturaden

Wisata Baturaden [image source]

Ingin berlibur menikmati panorama alam sembari menambah pengetahuan tentang kesenian tradisional? Datang saja ke Desa Wisata Ketenger Baturaden karena disini pengunjung bisa menyaksikan berbagai hiburan kesenian menarik seperti Ebeg atau kuda lumping, Siteran, Begalan, Rengkong, wayang kulit khas Banyumasan, Lengger Calung, dan juga orkes melayu. Selain menikmati beraneka hiburan kesenian, pengunjung bisa berkeliling menyusuri situs peninggalan sejarah yang ada, seperti rel lori dan waduk Ketenger yang merupakan peninggalan jaman penjajahan.

Wisata Baturaden [image source]

Puas menyaksikan hiburan kesenian dan menyusuri situs peninggalan sejarah? Memancing atau berkeliling menikmati keindahan alam di sekitar desa juga jadi pilihan menarik, lho. Karena selain terkenal dengan hiburan keseniannya, desa ini juga memiliki kekayaan alam berupa curug seperti curug gede dan curug kembar. Sebagai pelengkap liburan, cobalah berbagai makanan khas desa seperti mendoan, pecel, nopia, badeg, dan lainnya. Sebagai kenang-kenangan, cinderamata berupa kerajinan logam dan seni lukis dengan media kaca jangan lupa dibawa pulang.

4. Kebun Raya Baturaden

Kebun Raya Baturaden [image source]

Kebun Raya Baturaden terletak di Jalan Pancuran Tujuh Wanawisata, Baturaden, Kemutug Lor, Banyumas atau berjarak sekitar 14 kilometer dari Kota Purwokerto. Tidak sulit untuk dapat menemukan kebun raya ini karena lokasinya searah dengan Lokawisata Baturaden. Tempat rekreasi sekaligus edukasi ini diresmikan pada tanggal 19 Desember 2015 lalu oleh Megawati Soekarno Putri.

Kebun Raya Baturaden [image source]

Di dalam wisata Kebun Raya Baturaden, terdapat berbagai macam tanaman seperti Liliana, Perdu, tanaman merambat, Anggrek, hingga pepohonan besar. Fasilitas hiburan seperti wahana permainan sederhana untuk anak-anak juga tersedia disini, sehingga kebun raya ini cocok sekali dijadikan tempat piknik bersama keluarga di hari libur. Pemandangan di sekitar kebun dengan tanaman yang ditata rapi menjadikannya latar yang cocok untuk berselfie ria bersama keluarga.

Jika hendak bertandang kemari, Teman Traveler pun tak usah khawatir akan susah menjumpai tempat penginapan. Pasalnya, ada banyak hotel di Baturaden yang bagus yang tersebar di lokasi sekitar Kebun Raya Baturaden. Jadi, bagaimana? Sudah siap memboyong seluruh anggota keluarga ke sana?

Website : kebunrayabaturraden.org   Telp : (0281) 681822

5. Telaga Sunyi

Telaga Sunyi [image source]

Sesuai dengan namanya, Telaga Sunyi berada di suatu kawasan yang sunyi tepatnya berjarak sekitar 2.8 kilometer dari Lokawisata Baturaden. Objek wisata alam Baturaden Jateng ini sangat cocok bagi mereka yang ingin bersantai sejenak melarikan diri dari keramaian. Telaga ini memiliki panorama alam yang indah, udara peghunungan yang sejuk, ditambah pohon-pohon besar yang rindang membuat pengunjung betah berlama-lama di sini. Telaga sunyi memiliki kedalaman hingga 3 meter.

Telaga Sunyi [image source]

Gemericik air yang mengalir serta air telaga yang jernih menggoda siapa saja yang datang untuk segera menceburkan diri dan berenang di dalamnya. Fasilitas kamar mandi atau kamar ganti serta musholla sudah tersedia di sini. Namun, hanya ada beberapa penjual makanan yang menjajakan dagangannya, sehingga pengunjung disarankan untuk membawa bekal dari rumah sebelum kelaparan. Untuk dapat menikmati keindahan Telaga Sunyi, pengunjung cukup membayar tiket masuk seharga Rp 13.000,-/per orang, murah kan?

6. Taman Miniatur Dunia Small World

Small world [image source]

Objek wisata Taman Miniatur Dunia Small World terletak di Jalan Raya Baturaden Barat Nomor 270, Desa Ketenger, Kecamatan Baturaden. Di tempat wisata Baturaden Small World ini, pengunjung seakan diajak berkeliling dunia sambil menambah wawasan tentang bangunan-bangunan terkenal yang berada di berbagai penjuru dunia, seperti Menara Pisa dan Colosseum dari Italia, Patung Liberty dari Amerika, Menara Eiffel dari Prancis, Patung Merlion dari Singapura, Monas dari Indonesia, Bunga Tulip dan Kincir Angin dari Belanda, Piramida dari Mesir, Petronas Tower dari Malaysia dan masih banyak lagi. Menurut pengelola, bangunan miniatur akan ditambah lebih banyak lagi agar dapat menarik minat pengunjung lebih banyak lagi.

Small world [image source]

Miniatur gedung dan taman yang unik membuat objek wisata ini menarik untuk dikunjungi. Selain itu, tatanan taman yang sedemikian rupa menjadikan Taman Miniatur Dunia cocok dijadikan tempat selfie bersama keluarga. Untuk dapat menikmati seluruh fasilitas yang ada di dalam taman ini, pengunjung cukup merogoh kocek sekitar Rp 15.000,- saat weekday dan Rp 25.000,- saat weekend. Taman Miniatur Dunia buka mulai pukul 07.00 hingga 22.00 malam di hari biasa dan sampai pukul 24.00 di akhir pekan. Jika ingin menikmati pemandangan yang lebih indah, disarankan datang pada malam hari karena kelap-kelip lampu akan menambah syahdunya suasana taman.

Sama halnya seperti di wilayah wisata Kebun Raya Baturaden, akomodasi di sekitar area Taman Miniatur Dunia terbilang banyak. Bahkan, kalau jeli mencari, Teman Traveler bisa menemukan deretan hotel Baturaden murah di sana. Sehingga, tidak heran kalau Taman Miniatur Dunia ini begitu padat pengunjung saat momen liburan tiba.

7. Pancuran Pitu dan Pancuran Telu

Pancuran pitu [image source]

Ingin mandi air panas sambil menikmati suasana khas pegunungan? Di Baturaden ada 2 tempat yang merupakan pemandian air panas, yaitu Pancuran Pitu dan Pancuran Telu. Keduanya sama-sama mengandung belerang, sehingga dipercaya dapat membantu menyembuhkan penyakit kulit. Meski keduanya memiliki banyak kesamaan, namun letak pancuran pitu dan pancuran telu terpisah cukup jauh.

Pancura telu [image source]

Untuk sampai di Pancuran Telu, pengunjung terlebih dahulu melewati Lokawisata Baturaden. Sedangkan untuk menuju Pancuran Pitu, dapat dilalui dengan 3 jalur yaitu lewat Pancuran Telu, melewati Hutan Wisata Baturaden dengan kendaraan pribadi, atau berjalan kaki melalui Desa Kalipagu melewati Kolam Tando PLTA Ketenger. Nikmati sensasi berendam air hangat dengan dikelilingi hijaunya pemandangan khas pegunungan, Nyaman, ya!

8. Baturaden Adventure Forest

Adventure forest [image source]

Jika kamu dan keluarga adalah orang-orang yang menyukai tantangan dan petualangan, Baturaden Adventure Forest bisa jadi pilihan destinasi wisatamu saat berkunjung ke Baturaden. Karena di tempat ini pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas menantang yang mengasyikkan seperti, Water Adventure yang berupa River Boarding atau meluncur bersama arus air sungai, Canyon Adventure yaitu menelusuri sungai untuk merambah lembah dan jurang, Rapperlling/Abseilling menuruni tebing dengan tali atau abseiling. Mini Circuit Bike, Forest Trekking, TreeTrek Adventure, Night Adventure, LongSlide, Cold-water Theraphy, dan Bungee Trampoline.

Adventure forest [image source]

Selain berbagai kegiatan seru, fasilitas yang tersedia juga lengkap lho mulai dari Bonfire Spot, Forest Canteen dengan berbagai hidangan praktik yang lezat, prayer room, gathering area, rangers barrack, hingga first aid station untuk pertolongan pertama menanggulangi resiko yang bisa saja terjadi. Ingin menikmati pemandangan sambil berselfie ria? Jangan khawatir, karena ada Viewing Area yang memungkinkan pengunjung untuk menghirup udara segar sambil melihat indahnya panorama alam di sekitar Baturaden Adventure Forest. Jika datang di pagi hari, kamu akan berkesempatan untuk melihat Gunung Slamet yang menjulang di kejauhan. Baturaden Adventure Forest terletak di Karangsalam, Baturaden, Kabupaten Banyumas atau sekitar 20 menit saja dari pusat Kota Purwokerto.

Webstite : www.bafadventure.com      Telp. : +62 812 4151 4038

9. Curug Bayan

Curug bayan [image source]

Salah satu ciri khas Baturaden adalah memiliki banyak objek wisata alam berupa air terjun atau biasa disebut curug dan Curug Bayan merupakan salah satu yang terkenal. Curug ini juga sering disebut warga dengan Curug Gede, Untuk dapat sampai ke curug yang terletak di Ketenger, Baturaden, Kabupaten Banyumas, ini pengunjung bisa menggunakan kendaraan pribadi baik motor maupun mobil. Curug Bayan tergolong aman untuk segala usia karena cukup dangkal dan arusnya pun tidak begitu kuat, cocok untuk dijadikan destinasi wisata Baturaden 2019 bersama keluarga.

Curug Bayan [image source]

Yang menarik, di sekitar lokasi wisata Baturaden ini terdapat dam Jepang dan jembatan peninggalan Belanda yang masih berdiri kokoh, keduanya membuat pemandangan yang ada di curug ini semakin indah dan terasa berkesan. Bagi pengunjung yang berasal dari luar kota tidak perlu khawatir, karena di sekitar Curug Bayan sudah tersedia penginapan dengan harga yang bersahabat. Nikmati suasana tinggal di pedesaan dengan suara gemericik air curug yang mengalir setiap saat.

10. Curug Bidadari

Curug Bidadari [image source]

Jika kamu sekeluarga hobi berpetualang, mungkin menjelajah menuju Curug Bidadari yang menjadi salah satu keindahan tersembunyi di Baturaden ini merupakan pilihan menarik. Suasana pegunungan yang sejuk dan pepohonan yang rindang akan menemanimu di sepanjang perjalanan menuju curug yang juga disebut dengan Curug Lawang ini. Namun pengunjung harus tetap berhati-hati karena jalur trekking menuju Curug Bidadari tergolong cukup menantang.

Curug Bidadari [image source]

Salah satu hal yang menjadi ciri khas curug yang terletak di Desa Karangsalam, Kecamatan Baturaden ini adalah memiliki pintu masuk yang bentuknya menyerupai gua. Lokasinya yang cukup tersembunyi membuat objek wisata Baturaden Curug Bidadari cukup jarang didatangi pengunjung. Padahal letaknya tidak jauh dari Curug Telu yang juga merupakan salah satu destinasi wisata air terjun hits di Baturaden. Suasana sunyi di curug ini turut menjadi nilai lebih yang dimiliki selain pemandangannya yang indah serta air yang jernih.

Inilah 10 spot cantik wisata Baturaden yang cocok dijadikan tempat selfie bersama keluarga. Jika kamu punya referensi lain, jangan lupa sebutkan di kolom komentar, ya! Next

ramadan

Written by Atikah W

I love Traveling

Jelajah Pemalang, dari Ekstremnya Arung Jeram hingga Magisnya Telaga Rengganis

10 Penginapan Terapung di Indonesia. Buka Pintu, Ingin Langsung Nyemplung!