Jawa Timur memiliki banyak destinasi wisata yang patut dikunjungi. Salah satunya Banyuwangi. Sederetan pantai eksotis yang menjadi potensi tersembunyi. Tidak hanya menikmati matahari tenggelam, kamu juga menikmati surfing hingga menikmati terumbu karang yang indah juga bisa dilakukan di Banyuwangi. Seperti dua pantai yang telah dikunjungi oleh tim Travelingyuk di bawah ini.
Baca juga : Kafe dengan Atap Transparan di Bogor, Nongkrong Di Bawah Bintang-bintang
Pantai Bangsring, Keindahan yang Lahir Dari Inisiatif Nelayan
Dahulu terumbu karang yang ada di Pantai Bangsring hancur karena penggunaan bom ikan. Melihat kondisi ini, Kelompok Nelayan Samudra Bakti berinisiatif untuk melakukan transplantasi karang. Kerja keras selama 10 tahun itulah yang kini menghasilkan indahnya Bangsring underwater. Sebagai apresiasi, nelayan setempat mendapatkan penghargaan Kalpataru..
Pantai Pulau Merah, Pesona di Selatan Banyuwangi
Spot Surfing Favorit Turis Asing
Berbatasan dengan laut selatan, Pantai Pulo Merah memiliki ombak yang besar. Tempat ini kerap dijadikan ajang unjuk kebolehan di atas papan surfing. Berbeda dengan Pantai Plengkung dan Pulau Tabuhan, dasar Pantai Pulo Merah tidak memiliki karang-karang tajam yang berpotensi membahayakan peselancar.
Dekat dengan Pulau Merah, Habitat Ribuan Lobster
Saat pantai surut, kamu bisa mengunjungi Pulo Merah. Konon, di sana terdapat celah kecil seukuran manusia dimana terdapat ribuan lobster. Habitat lobster disini menaungi dua jenis lobster yaitu lobster pasir dan lobster mutiara. Sayangnya, 7 Juni lalu 45.000 anak lobster disita oleh Polisi Air Ketapang yang berasal dari perairan Pulo Merah.
Pantai Mustika, Destinasi Tenang Untuk Liburan Nyaman
Terletak tidak jauh dari Pantai Pulau Merah dan Wedi Ireng, Pantai Mustika menawarkan panorama bersih dan tidak terlalu ramai. Dihiasi pohon kelapa yang menjulang membuat tempat ini lebih eksotis sembari menikmati es kelapa muda. Saat ombak besar kamu akan bertemu dengan banyak perahu nelayan yang berlabuh di barat pantai.
Harta Karun di antara Pantai Pulau Merah dan Pantai Mustika
Tidak jauh dari Pantai Pulo Merah dan Pantai Mustika ditemukan sebuah tambang emas yang dinamai Tumpang Pitu. Mulanya warga menambang secara liar, namun emas yang melimpah membuat penambang dari luar daerah berdatangan. Kondisi ini sempat menyebabkan konflik sosial antar sesama penambang. Kini tambang emas Tumpang Pitu telah dikelola oleh perusahaan swasta.
Sudah memiliki rencana untuk liburan? Coba datang ke Banyuwangi dan rasakan sendiri bagaimana suasana tropis yang ditawarkan. Next