Bicara soal kuliner Bali, sajian apa yang pertama kali Teman Traveler pikirkan? Rujak, nasi campur, atau seafood? Buat kalian yang menyukai hidangan sari laut, bisa langsung meluncur ke sisi utara Pulau Dewata, tepatnya di Mengwi. Kalian bakal temukan Resto Pondok Rasa yang cukup recommended.
Baca juga : 5 Air Terjun Sumba dengan Keindahan Menakjubkan
Kedai Seafood Terkenal di Mengwi
Pondok Rasa merupakan restoran seafood yang cukup terkenal di daerah Mengwi. Alamatnya ada di Jalan Raya Kapal Lukul no. 16, Kapal, Mengwi, Kapal, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Tempatnya mudah dijangkau kok.
Jika Teman Traveler berangkat dengan bus, langsung saja berhenti di Terminal Mengwi. Setelah itu lanjutkan dengan berjalan kaki sekitar 10 menit. Restonya terletak di pinggir jalan. Begitu sampai, kalian bisa langsung duduk santai sambil menikmati makanan dan indahnya pemandangan sekitar.
Pemandangan Sawah Cantik
Jika umumnya resto seafood menyajikan pemandangan pantai, di sini Teman Traveler justru bakal mendapatkan panorama sawah mempesona. Sebagaimana kalian tahu, lingkungan sekitar Mengwi memang disesaki banyak persawahan hijau nan luas.
Teman Traveler juga bakal menemukan tempat khusus berisi beragam wahana permainan anak. Jadi kalian tidak perlu khawatir jika mengajak si kecil ke sini.
Aneka Seafood Lezat
Pertama datang ke sini, Teman Traveler akan langsung disuguhi appetizer berupa kacang. Sementara untuk menunya, kalian bisa memesan beragam seafood. Kalian bisa pesan menu ala carte atau menu paketan yang lebih hemat.
Saya sendiri menjatuhkan pilihan pada paket ikan bakar komplet. Harga aslinya Rp100.000, namun karena membeli promo khusus dari Internet saya hanya membayar Rp60.000. Sepaketnya terdiri dari ikan, kerang, sate cumi, udang, dan sayuran. Sementara untuk dessert-nya terdiri dari buah dan pudding.
Teman Traveler juga bisa pesan Paket Couple seharga Rp215.000 yang terdiri dari satu ayam bakar, ikan bakar, empat udang bakar, lima sate cumi bakar, lima set kerang bakar, satu porsi serombotan, dua nasi putih, dan dua teh botol.
Selain itu masih ada paketan lain dengan harga bervariasi antara Rp500.000 hingga Rp1 juta. Sementara untuk menu ala carte-nya kalian bisa pilih kentang goreng, tahu, tempe goreng, cah kangkung, nasi goreng, mie goreng, dan masih banyak lagi.
Bisa Pilih Aneka Sambal
Asyiknya lagi, di sini Teman Traveler bisa memilih tiga macam sambal, mulai dari sambal merah, terasi, hingga sambal matah khas Bali. Benar-benar menarik bukan?
Sementara untuk minumannya, Teman Traveler bisa pesan aneka jus, teh, maupun kopi. Sungguh asyik deh, bersantap di sini ramai-ramai bersama teman atau keluarga. Jangan lupa mampir jika kalian sedang menjelajah wisata Bali ya. Next