Pasar Atom, Surabaya adalah tempat perbelanjaan terbesar di Jawa Timur, selain bisa wisata shopping, Teman Traveler juga bisa menikmati kuliner yang ada di Food Courtnya. Apalagi, setelah berkeliling pasti menguras banyak tenaga, nah untuk itu butuh pengisi perut yang nikmat. Berikut adalah rekomendasi kuliner di Pasar Atom dijamin lezat. Penasaran? Yuk, simak perjalanan kuliner berikut ini.
Baca juga : Kafe Instagramable di Tegal, Nongkrong Cantik untuk Perbanyak Konten di Kota Poci
1. Rujak Manis, Mie Ujung PandangĀ
Seporsi rujak manis akan sangat segar jika dinikmati saat udara panas. Rujak ini berisi buah mangga, mentimun, pepaya, bengkoang, belimbing, semangka, melon dan tahu. Sambal tidak begitu kental dan butiran kacangnya masih terasa karena tidak dihancurkan sepenuhnya.
Rujak ini salah satu menu di dalam stand Mie Ujung Pandang, untuk harganya seporsi dibanderol Rp25.000. Lokasinya berada di Food Court Lantai 4.
2. Lontong Mie, Ny. Marlia
Lontong Mie, Ny. Marlia ini bisa Teman Traveler temukan di berbagai sudut Pasar Atom. Menu Lontong Mienya cukup sederhana tetapi rasanya penuh dengan kenikmatan. Dalam satu porsi berisi lontong, tahu goreng, mie kuning, sayur toge dilengkapi dengan taburan ebi dan bawang goreng. Kuahnya manis dan gurih menjadi satu apalagi jika ditambah petis serta sambalnya akan semakin nikmat.
Jika Teman Traveler suka dengan kikil bisa memesan Lontong Mie Spesial. Juga bisa menambahkan lauk seperti lento dan sate usus. Satu porsinya dibanderol Harga Rp25.000 untuk yang biasa lalu Rp30.000. Stand Lontong Mie N. Marlia berada di Food Court lantai 4 Pasar Atom.
3. Bu Rudy
Siapa yang tidak mengenal Bu Rudy dengan sambalnya yang nendang. Di Food Court lantai 4 Pasar Atom ada standnya loh. Menu di sini ada berbagai macam pilihan nasi, seperti nasi ayam, nasi campur, nasi pecel, nasi udang, nasi empal dan lainnya.
Ada juga stand camilan yang baru saja dibuka yaitu pentol urat Bu Rudy. Satu porsi menu nasi dan lauk-pauknya dibanderol mulai Rp5000 sampai Rp44000.
4. Hay NamĀ
Selanjutnya ada Hay Nam masakan khas Singapura ini bisa Teman Traveler nikmati di Pasar Atom. Menu andalan stand ini ada 3 macam yaitu nasi haynam cyfon,ayam goreng mentega dan bistik.
Rasa gurih kaldu ayam pada nasi haynamnya pas dan lezat. Bagi Teman Traveler juga bisa mencoba menu dimsumnya. Untuk harga cukup terjangkau dengan porsi yang lumayan banyak.
Demikian rekomendasi kuliner di Pasar Atom, dijamin sangat lezat dan nikmat. Jadi, tunggu apalagi yuk ke Pasar Atom, berwisata belanja sekaligus wisata kuliner. Next