Banyak para turis berkunjung ke Gunung Kelud, ditambah lagi sekarang sudah ada jalan yang dapat diakses oleh kendaraan bermotor, jadi tidak sulit lagi untuk mencapai puncak.
Baca juga : Kim Soo, Kafe dan Galeri Incaran Pemburu Foto di Seminyak Bali
Pengelola wisata Gunung Kelud menyediakan ojek dengan harga 50rbu saja untuk mencapai puncak, itu sudah PP. Para pengunjung yang sudah tidak mampu mendaki dan memiliki suatu kendala ketika mendaki, ini salah satu fasilitas yang disedikan para penjaga untuk wisatawan.
Hanya dengan Rp 50 ribu kita sudah bisa menikmati pemandangan di GunungK, tentu saja akan berbeda rasanya ketika kita hiking untuk menikmati keindagan dari ketinggian.
Gunung Kelud ini banyak didatangi turis dari luar negeri. Mereka berkunjung dan berwisata sambil mnikmati pemandangan. Sayangnya kita tidak bisa mendapatkan sunrise di puncak, dikarenakan penjagaan di gunung ini sangat ketat, dan jam bukanya adalah pukul 07.00.
Disana tersedia juga beberapa warung buat makan atau beristirahat setelah menikmati pemandangan. Untuk menghangatkan badan kita bisa beristirahat disana, harganyapun masih bersahabat. Untuk kopi hanya Rp 3 ribu, dan mie hanya Rp 5 Ribu.
Nahh, bagi kalian yang suka banget traveller ke gunung, Yang satu ini adalah pilihan yang bagus buat kalian semua. Next