in , , , ,

Pulau Peucang Banten, Serpihan Surga Ujung Pulau Jawa Yang Menakjubkan

Pantai Pulau Peucang sangat menyejukkan hati. Foto via mundomaya.travel

Banten memang terkenal dengan wisata Ujung Kulonnya. Taman Nasional satu ini menyuguhkan wisata pantai yang sangat menakjubkan. Salah satunya adalah pulau Peucang. Ya, Pulau ini sangat menyimpan panorama yang menarik dan asri. Hamparan pasir putih yang membentang menjadikan liburan ke Pulau Peucang menjadi lebih romantis. Bagaimana tak bikin banyak orang candu, keeksotisan pantai ini karena dengan mudahnya kamu menemukan terumbu karang indah, air biru yang jernih dan hamparan pasir yang putih nan bersih.

Baca juga : 5 Tempat Wisata Keren Di Bali yang Wajib Masuk Bucket List

Pulau seluas 450 hektar ini dihuni beragam satwa liar. Sebut saja rusa, kera ekor panjang, babi hutan, dan banyak satwa liar lainnya. Karena pertumbuhan satwa herbivora yang sangat baik, kemungkinan terdapat satwa predator sangat kecil. Namun, hewan yang paling menonjol di pulau ini adalah kijang. Sesuai dengan namanya, Pulau Peucang ini dalam bahasa sunda memiliki arti sebuah Kijang. Uniknya, ada satu pohon yang selamat dari pukulan letusan Gunung Krakatau, yaitu pohon ara. Diperkirakan pohon ini sudah berumur satu abad. Pohon yang spektakuler ini sangat besar. Bahkan diameternya sama dengan lingkaran yang dibuat oleh 30 orang manusia dewasa.

Pantai yang jernih dan sangat menakjubkan. Foto via instagram @bantamtraveler

Banyak bangunan yang didirikan di Pulau Peucang, namun untuk kamu para traveler yang ingin menginap ada hanya beberapa bangunan desain panggung sederhana yang dijadikan tempat menginap dan menampung para traveler yang ingin menikmati wisata di Taman Nasional Ujung Kulon. Memang bakal banyak aktivitas yang bisa dilakukan dipulau ini, tak hanya wisatawan lokal, untuk wisata mancanegara juga banyak yang tertarik untuk menikmati pulau tersebut.

Bagi kamu yang ingin mengunjungi pulau Peucang, kocek yang harus kamu keluarkan memang sedikit lebih mahal yakni Rp. 2.500.000 per orang. Nominal tersebut memang sebanding dengan keindahan alam yang disuguhkan. Spot yang paling terkenal dari pulau ini adalah adanya amazone mini yang bisa dinikmati keindahannya.

Warna air laut yang biru dan jernih. Membuat betah para pengunjung. Foto via ticmpu.id

Pulau yang cukup luas ini menyimpan sejuta keindahan. Banyak aktivitas yang bisa dilakukan di pulau ini. Wisata Pulau Peucang selalu ramai dikunjungi wisatawan lokal maupun asing. Dengan merogoh kantong sebesar Rp 2.500.000 per orangnya, anda sudah bisa mengunjungi kawasan ini. Jika anda adalah pecinta keindahan alam Indonesia, kamu wajib dan harus menyambangi surga kecil Pulau Peucang. Next

ramadan

Pantai Mutiara Jakarta, Suguhkan Sunset Cantik diTengah Perumahan Elit

Kedai Nasi Gila Mburitan Pujon, Konsep Jadul Dengan View Khas Pegunungan