in , ,

Rekomendasi Menu di Zenbu, Restoran Jepang Terfavorit

Zenbu
Zenbu

Jika berburu makanan Jepang di pusat perbelanjaan, Zenbu bisa menjadi salah satu pilihan kamu. Dengan tersebarnya lokasi di berbagai daerah di Indonesia, tentu mempermudah jika kamu ingin berkunjung saat sedang lapar.

Baca juga : Mulai Dibuka Hari Ini, Berikut Fakta Gunung Merbabu

Zenbu adalah restoran Jepang yang memiliki menu spesial, yaitu Mozaru. Apa sih Mozaru? Mozaru adalah nasi atau pasta dengan bumbu yang dipanggang bersama topping pilihan yang ditutup dengan lelehan keju mozzarella di atasnya. Tapi kali ini yang dibahas adalah menu pilihan lain yang bisa kamu jadikan alternatif selain signature dish-nya Zenbu.

1. Salmon Sashimi

Apa lagi yang dicari jika makan di restoran Jepang selain sashimi? Salmon sashimi yang disajikan sangat segar. Cocok dimakan dengan cocolan kecap asin yang sudah dicampur bubuk cabai (togarashi)

2. Gyoza Cheese

Gyoza adalah sejenis pangsit yang berisi daging, bawang putih, daun bawang, dan kubis yang dicincang. Biasanya gyoza hanya dimakan langsung begitu saja ketika sudah matang, dengan dicocol kecap asin atau saus sambal. Di Zenbu ada pilihan dengan topping keju mozzarella, tentu menambah kelezatan gyoza yang sudah terkenal lezat ini!

3. Agedashi Tofu

Hidangan ini cocok sekali dimakan saat cuaca (atau temperatur ya mungkin kalau di mall) dingin. Terdiri dari tahu yang dibalut tepung tipis lalu digoreng, disajikan hangat dengan kuah asin dan gurih, dan tidak lupa taburan katsuobushi (serutan ikan cakalang kering) di atasnya. Agedashi tofu biasanya disantap sebagai makanan pembuka.

4. Aburi Salmon Salad

Sayuran pilihan yang disajikan dengan topping aburi salmon (salmon yang dibakar/dimasak hanya bagian atasnya, sedangkan bagian bawahnya masih mentah), telur setengah matang, dan disiram dengan saus asam segar yang bisa membuat kita menelan ludah hanya dengan membayangkan rasanya. Glek!

5. Salmon Skin Roll

Selain sashimi, tentu yang menjadi pilihan menu di restoran Jepang adalah sushi roll. Berbeda dengan sashimi yang 100% mentah, sushi roll biasanya terdapat campuran bahan makanan yang matang. Salmon skin roll ini adalah nasi yang digulung berisi kulit salmon yang digoreng garing, tobiko (telur ikan), dan ditaburi abon ayam. Cocok untuk kamu yang baru mencoba makan di restoran Jepang sebagai pilihan aman yang lezat.

Dengan membaca beberapa menu pilihan di atas, jadi tau kan mana yang mau kamu pesan jika berkunjung ke Zenbu? Selamat mencoba rekomendasi dari kami, ya!

Zenbu House of Mozaru

Pakuwon Mall Level 2M

Jl. Mayjen Yono Suwoyo, Babatan, Kec. Wiyung, Kota Surabaya – Jawa Timur

Telp: (031) 9914 2327 Next

ramadan

Temukan Kelezatan Hidangan di Gubuk Candi Laras Lamongan

Dibalik Eksotis Candi Jiwa Karawang yang Menyerupai Teratai