Siapa yang tidak rindu dengan Jogja, selain wisata alam dan budayanya yang menawan, Jogja juga terkenal akan kuliner yang begitu lezat dan selalu bikin nagih! Pastinya traveler suka dengan kuliner malam hari, selain nikmat, enggak panas, juga kilauan cahaya lampu yang memikat. Nah, jangan lupa buat mampir ke satu kedai sate sapi Pak Kopir.
Baca juga : Warung Kemuning, Tempat Nongkrong Kekinian di Bintaro
Pada umumnya sate terbuat dari bahan daging ayam ataupun kambing, tak terkecuali warung Pak Kopir berbeda dari lainnya, menu daging terbuat dari daging sapi. Meski demikian para menikmat sate sapi ini sungguh luar biasa banyaknya. Hingga warung sate Pak Kopir selalu dipadati pengunjung hingga mengalami antrian. Tak heran semalam saja 1000 tusuk sate sapi ludes seketika.
Sate Sapi Pak Kopir beralamat di Imogiri Barat KM 4, Nomor 113, Tanjung, Tanjung, Imogiri, Kec. Sewon, Bantul, Jogja. Usaha kuliner ini digeluti oleh Pak Kopir kemudian diwariskan kepada Pak Sapto. Hingga kini kedai sate sapi Pak Kopir telah melayani pengunjung warung sate sapi selama 20 tahun. Sate Sapi Pak Kopir ini biasanya buka setiap hari mulai dari pukul 18.00 hingga pukul 23.00 WIB.
Dalam sajiannya, sate sapi ini disuguhkan dengan campuran bumbu kecap, sambal kocor dan taburan bawang goreng yang sungguh gurih dan nikmat. Tekstur dari daging sapi ini terbilang sangat empuk dan potongannya pas dimulut, tidak terlalu besar ataupun kecil. Uniknya di warung Pak Kopir ini kamu bisa menikmati sate sapi yang dilengkapi dengan sajian ketupat sayur.
Ketupat sayur ini komplit dengan berbagai lauk seperti kikil, tahu, tempe, telur, kerupuk dan sambal. Nah, teman traveler penasaran kan berapa harga satu porsi sate? Untuk seporsi sate sapi dibanderol dengan harga mulai dari Rp 25.000, pengunjung sudah bisa mendapatkan 10 tusuk sate sapi yang bikin nagih. Untuk harga ketupat sayur dibanderol dengan harga Rp. 10.000 per porsi. Next