in ,

Ce Hun Tiau, Es Campur Unik khas Pontianak yang Menyegarkan dan Mengenyangkan

Tekstur kenyal dari Ce Hun Tiau berpadu dengan gurihnya santan dan manisnya gula merah dengan porsi besar, bikin dahaga hilang juga kenyang.

Ce Hun Tiau

Beragam suku dan budaya di Indonesia membuat negeri ini memiliki banyak kuliner nusantara. Setiap daerah di Indonesia pasti mempunyai sajian khas yang istimewa. Sama seperti Pontianak. Ibu kota provinsi Kalimantan Barat ini terkenal dengan sajian tradisional bernama Ce Hun Tiau.

Baca juga : Hotel Mewah Jakarta dengan Paket Buka Puasa, Bukber Sambil Reuni

Minuman segar ini banyak dijual oleh warga keturunan Tionghoa di Pontianak. Apalagi saat bulan Ramadan, minuman ini selalu laris manis diburu pembeli untuk dinikmati saat berbuka puasa. Lalu seperti apa penampakan minuman khas Pontianak ini? Inilah fakta selengkapnya!

Es campur unik khas dari kota Pontianak

Ce Hun Tiau
Foto via blogspot

Minuman ini mirip seperti es campur, namun lebih mengenyangkan karena terdiri dari beberapa bahan. Ce Hun Tiau dicampur dengan kacang merah, bongko, cincau, dan ketan hitam yang disiram dengan santan dan gula merah cair. Ce Hun Tiau sendiri terbuat dari tepung berwarna putih yang dicetak seperti mie panjang. Rasa dan teksturnya mirip seperti jeli.

Ce Hun Tiau
Foto via sitimustiani

Ce Hun Tiau berasal dari bahasa Tio Cu. Ce adalah Ciu yang berarti ubi. Hun berarti tepung dan tiau adalah balok panjang seperti mie. Minuman lezat ini pertama kali diperkenalkan oleh warga Tionghoa dan masih diminati hingga kini.

Ce Hun Tiau bercita rasa gurih dan mengenyangkan

Minuman satu ini mengenyangkan karena dijual dengan porsi yang cukup besar. Tak heran meski dijual warga Tionghoa tapi tetap menjadi minuman favorit untuk berbuka puasa.

Minuman khas Pontianak
Foto via detik

Saat mencoba minuman ini, kamu bisa merasakan kacang merah yang legit karena minuman ini tidak menggunakan kacang merah biasa. Namun memakai ogura yang biasa digunakan untuk makanan Jepang. Tekstur kenyal berpadu dengan gurihnya santan dan manisnya gula merah cair. Nikmat banget!

Harganya pun sangat terjangkau, dengan Rp9.000 kamu sudah bisa menikmati minuman khas Pontianak yang menyegarkan ini. Kelezatannya membuat minuman ini menjadi nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API) II 2017 dalam kategori Minuman Tradisional Terpopuler. Apakah kamu tertarik mencoba minuman khas Pontianak ini? Next

ramadan
Oleh oleh khas salatiga hadir sejak tahun 1930 dari bangsa Tiongkok

Oleh-Oleh Khas Salatiga Ini Berawal Dari Sajian Tamu Klenteng Era Tahun 1930-an

Bukit Campuhan

Bukit Campuhan, Perpaduan Keindahan Alam di Bali yang Tampak Seperti Lukisan