in , ,

Tak Perlu ke Bali, Samarinda Punya Jungle Water World!

Jungle Water World
Jungle Water World

Objek wisata Samarinda memang berbeda dengan Bali. Di kota terbesar pulau Kalimantan ini, harus menempuh perjalanan 2 hingga 3 jam untuk bertemu pantai. Itupun sebagian besar sudah berada di wilayah kota lain. Sebut saja Pantai Beras Basah yang terletak di kota Bontang. Pun tidak memiliki wisata air seperti Bali, ternyata Samarinda memiliki wahana menarik yang cocok untuk keluarga. Seperti destinasi berikut ini!

Baca juga : Pulau Lanjukang, Harta Karun Tersembunyi di Makassar

1. Jungle Water World di Samarinda

Jungle Water World
Jungle Water World [image source]
Bernama Jungle Water World yang terletak di Poros Samarinda-Bontang Km 24, Guntunglai, Samarinda, Kalimantan Timur atau lebih tepatnya di daerah Sei Siring, Gunung Lai. Wahana wisata air satu ini cukup dekat dengan pusat kota. Hanya butuh waktu 30 menit menempuh jalan beraspal, kamu dapat melihat papan nama destinasi ini bertengger di pinggir jalan raya. Taman wisata satu ini bukan hanya untuk keluarga saja, namun rombongan teman kerja atau sekolah juga bisa menghabiskan akhir pekan di sana.

2. Fasilitas Mewah Harga Bersahabat

Fasilitas Mewah Harga Bersahabat
Fasilitas Mewah Harga Bersahabat [image source]
Sejak dibuka, sudah beberapa kali mengalami perubahan harga tiket masuk. Saat ini untuk masuk ke Jungle Water World, harganya sekitar Rp 100.000-an. Fasilitas yang ditawarkan juga tidak tanggung-tangung. Mulai dari berbagai macam jenis kolam renang, wahana permainan danau hingga arena outbound lengkap tersedia. Tentu saja nuansa alam yang masih hijau dan segar menjadi pemandangan cantik yang dapat dinikmati saat berlibur ke sini.

3. Wahana Kolam Menarik yang Pacu Adrenalin

Kolam Arus di Jungle Water World
Kolam Arus di Jungle Water World [image source]
Sebagai tempat wisata yang paling diunggulkan, Jungle Water World memiliki beragam kolam renang menarik yang akan memacu adrenalin. Salah satunya adalah Wadah Behanyut, yaitu kolam arus berkelok yang memiliki panjang 412 meter. Konon, wahana ini menjadi kolam dengan arus terpanjang di Indonesia. Selain itu, juga memiliki Wadah Barendam (kolam berendam dilengkapi arena voli dan basket), Wadah Bekucak dan beberapa kolam lain yang menarik untuk dicoba. Tentu saja juga banyak tempat yang disediakan untuk anak-anak.

4. Bermain Sepeda Air di Danau Buatan

Wadah Bekayuh
Wadah Bekayuh [image source]
Selain menyediakan kolam dengan beragam ukuran, tempat wisata di kota Samarinda ini juga difasilitasi wahana menarik di atas sungai dan danau buatannya. Ialah Wadah Bekayuh yang digunakan oleh para pengunjung untuk adu balap sepeda air. Juga terdapat kano yang bisa digunakan untuk mengelilingi kubangan air hujan yang telah melalui proses penyaringan. Wah, pasti seru bisa menaiki kano apalagi bersama dengan pasangan.

5. Taman Wisata Pas Untuk Keluarga

Gazebo Jungle Water World
Gazebo Jungle Water World [image source]
Fasilitas kantin tersedia cukup memadai. Harga makanan dan minumannya bervariasi mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 30.000. Di beberapa tempat, wahana ini juga memiliki Gazebo yang bisa disewa dan digunakan untuk makan siang bersama dengan keluarga. Selain itu, Jungle Water World juga menyediakan arena outbound yang harganya tentu saja berbeda dengan tiket masuk.

Jangan khawatir, perlengkapan seperti ban, pelampung dan kano sudah termasuk dalam harga tiket masuk. Jadi, tunggu apa lagi untuk mengisi akhir pekan ini. Nah, bagi kamu yang berniat liburan ke Samarinda, jangan sampai lupa untuk berkunjung Jungle Water World ya! Next

ramadan

Kafe Favorit Warga Jerman Ini Menu Utamanya Tahu dan Tempe

Hebat, Nenek 80 Tahun ini Traveling Naik Sepeda