in ,

Tempat Terbaik untuk Melihat Gerhana Bulan di Lombok

4 Spot Gerhana Bulan di Lombok

Tentu saja gerhana bulan bukan fenomena biasa yang dapat disaksikan setiap saat. Pemandangan seperti ini tidak akan ditemukan setiap hari setelah pulang kerja. Karena momennya yang begitu mahal, tak sedikit yang berlomba-lomba untuk mendapatkan foto yang spektakuler atau bahkan hanya duduk dan menikmatinya. Namun lokasi pastinya juga memegang peranan penting untuk keberhasilan mendapatkan momen gerhana bulan ini. Jika kamu sedang berada di Lombok, coba spot yang disebutkan di bawah ini.

Baca juga : Pantai Oetune NTT, Gurun Pasirnya Cantik Luar Biasa

1. Bukit Merese

Rerumputan hijau di Bukit Merese [image source]
Bukit Merese berada di dataran yang cukup rendah dan berbatasan langsung dengan pantai. Namun perbukitannya yang bersih tanpa halangan apapun, membuat tempat ini tepat untuk menyaksikan gerhana bulan. Sejauh 360 derajat pandanganmu tak akan terhalang oleh apapun.

Pandangan bebas tanpa satu halangan apapun [image source]

2. Bukit Selong Sembalun

Lansekap Bukit Selong [image source]
Lansekap Bukit Selong [image source]
Bukit Selong berada di kaki Gunung Rinjani, tepatnya berada di Desa Sembalun, Lombok Timur. Di tempat ini kamu akan berada dalam lingkaran perbukitan dan petak-petak sawah yang indah. Tak terlalu banyak lampu di sini, sehingga memungkinkan gerhana akan terlihat jelas tanpa polusi cahaya.

Pemandangan sekitar Bukit Selong [image source]

3. Bukit Pergasingan

Persawahan dari Bukit Pergasingan [image source]
Masih berada dalam kawasan Desa Sembalun, Bukit Pergasingan juga memiliki lokasi yang bersih dan minim distraksi cahaya. Selain itu, tempat ini memiliki lokasi yang lebih tinggi daripada Bukit Selong. Sehingga kemungkinan pandangan terhalang kabut asap atau haze (partikel polusi udara yang terlihat seperti kabut) akan lebih kecil.

Sisi lain pandangan dari Bukit Pergasingan [image source]

4. Bukit Nanggi

Bukit Nanggi di ketinggian [image source]
Bukit Nanggi berada di sisi lain Desa Sembalun, setidaknya perlu waktu 4 jam untuk dapat mencapai spot ini. Walaupun begitu kamu tak akan kecewa setelah sampai pada lokasi. Berada di ketinggian 2300 mdpl, tempat ini memiliki pemandangan yang luas dan memungkinkan kita terhindar dari kabut maupun haze.

Pemandangan sunrise dari Bukit Nanggi [image source]
Gerhana bulan memang dapat disaksikan dari setiap tempat di Indonesia. Namun tetap saja membutuhkan trik agar semuanya dapat berjalan lancar. Salah satunya adalah pemilihan tempat. Jangan sampai kecewa ya. Sudah menemukan tempat untuk melihat gerhana bulan ini? Next

ramadan
Ilustrasi Sajian Indomie (vradiofm.com)

5 Kedai yang Terkenal dengan Sajian Mie Instan

Pulo Cinta

Pilihan Tempat Wisata Terbaik Bulan Februari Rekomendasi Travelingyuk