in ,

Warung Ayam Geprek Bu Rum, Pelopor Ayam Geprek Asal Jogjakarta!

Viral Geprek Bensu vs I am Geprek Bensu, Sebenarnya Ini Loh Pelopor Ayam Geprek!

Ayam menjadi salah satu bahan kuliner yang paling banyak terjual di Indonesia. Begitu pula dengan Ayam Geprek, kuliner yang populer karena cita rasa pedas yang nendang ini menjadi favorit bahkan incaran bagi beberapa orang. Namun tahukah Teman Traveler siapa orang yang berada di balik populernya Ayam Geprek ini? Simak ulasan berikut yuk!

Baca juga : 5 Kafe di Surabaya dengan Tema Unik, Instagenic Banget

Sejak Tahun 2003

Geprek Bu Rum via Instagram @gembulfoodie

Geprek Bu Rum merupakan salah satu warung kaki lima yang berada di Jogjakarta. Warung yang sudah berjualan sejak tahun 2003 inilah yang melopori lahirnya Ayam Geprek di Indonesia. Tidak hanya ayam, Teman Traveler juga bisa menemui tahu, tempe, dan telur yang juga bisa digeprek.

Ramai Pengunjung

Geprek dan Sayur via Instagram @masakjajan

Satu porsi nasi, sayur dan ayam geprek hanya dibanderol Rp12.000 saja loh per porsi. Harga yang murah dengan cita rasa yang enak tentu membuat pelanggan tidak pernah pindah ke lain hati. Pelanggan setia Geprek Bu Rum ini adalah mahasiswa yang berkuliah di Jogjakarta. Enak dan murah menjadi andalan warung ini.

Pedasnya Bisa Atur Sendiri!

Ayam Geprek Pedas via Instagram @masakjajan

Tidak hanya enak, Teman Traveler juga bisa menentukan sendiri selera pedasnya dengan memilih jumlah cabai yang akan digunakan untuk menggeprek ayam. Semakin banyak cabai maka semakin tinggi pula harganya. Bahkan, jika harga cabai di pasar sedang naik, satu porsi Ayam Geprek ini juga bisa ikut naik.

Mudah Ditemukan

Ayam Geprek Bu Rum Jogja via Insatgram @gembulfoodie

Warung berukuran 2×7 meter ini bisa Teman Traveler kunjungi di Jalan Wulung Lor Papringan, Caturtunggal, Depok, Sleman. Walaupun tempatnya cukup tersembunyi namun Teman Traveler dapat dengan mudah menemukannya dengan menggunakan aplikasi petunjuk arah sehingga Teman Traveler tidak perlu khawatir tersesat.

Sekarang sudah kenal kan siapa dan dimana pelopor Ayam Geprek yang sesungguhnya. Teman Traveler yang menetap di Kota Gudeg tentu sudah akrab dengan nama Ibu Ruminah atau Bu Rum. Sudah pernah coba Ayam Geprek langsung di warung sang pelopor? Sisipkan pengalamanmu di kolom komentar ya! Next

ramadan

Surma Ethiopia, Suku dengan Tradisi Kecantikan yang Menyeramkan

Desa Bersejarah Swedia Dijual Rp107 Miliar, Tertarik?