Liburan bisa jadi aktivitas menyenangkan untuk memenuhi kebutuhan jasmani sekaligus rohani. Jika sedang menjelajah wisata Nusa Tenggara Timur, Teman Traveler bisa coba mampir ke Bukit Fatima di Flores. Tempat indah ini merupakan salah satu destinasi wisata rohani yang cukup populer di NTT.
Baca juga : Terasa Sejuk dan Nyaman Berakhir Pekan di Hotel Marbella Anyer Banten
Taman Doa Bukit Fatima
Bukit Fatima adalah tempat tepat bagi Teman Traveler yang ingin menikmati kesunyian, keheningan dan keindahan sangat alami. Tak hanya itu, kalian juga bisa memanjatkan doa dengan tenang di sini. Lokasinya cukup jauh dari jalan umum dan pemukiman warga.
Fasilitas di Sekitar Lokasi
Kawasan ini menyediakan beberapa tempat duduk permanen di depan taman. ada fasilitas penunjang lainnya di sekitar lokasi. Bagi Teman Traveler yang ingin berkunjung, sebaiknya membawa perbekalan cukup. Siapkan juga stamina karena untuk sampai di tujuan utama Teman Traveler harus menapaki anak tangga lumayan tinggi. Selain itu, di sekitar sini tidak ada tempat makan maupun warung.
Keberadaan Bukit Fatima bagaikan sekeping surga yang terhampar di kawasan perbukitan Flores. Letaknya masuk wilayah Larantuka, menghadirkan pemandangan menakjubkan dengan vegetasi padang rumput luas dan hamparan bunga warna-warni. Semuanya terlihat cantik, bikin siapapun yang melihat terkagum-kagum.
Bunga Matahari Hutan
Bukit ini tampak makin indah berkat kehadiran bunga matahari liar di sekitarnya. Membuat pemandangan jadi semakin cantik. Teman Traveler bisa memanfaatkannya untuk berfoto-foto maupun untuk sekedar dikagumi. Sebab panoramanya benar-benar memanjakan mata.
Akses Menuju Lokasi
Teman Traveler bisa mengunjungi bukit ini dengan menggunakan jasa travel atau menyewa kendaraan bermotor dari Larantuka. Harganya terjangkau dan dipastikan takkan menguras dompet karena jaraknya bisa ditempuh dalam waktu sekitar 15-20 menit.
Kondisi jalan menuju sini lumayan bagus. Jalannya sudah diaspal halus meskipun beberapa jalur menanjak cukup tajam. Pastikan kondisi pengemudi fit dan sudah cukup profesional. Jangan sampai kendaraan yang Teman Traveler tumpangi tiba-tiba mundur ketika melintas di sini.
Harga Tiket Masuk
Tak ada pungutan tiket untuk masuk ke kawasan Bukit Fatima. Namun demikian, setiap pengunjung diharap ikut menjaga keindahan dan kenyamanan kawasan ini. Jangan membuang sampah sembarangan agar alam sekitar tetap terjaga.
Dinamakan San Dominggo
Dulunya bukit ini bernama San Dominggo, namun bertepatan dengan peringatan 100 tahun penampakan Bunda Maria Fatima, namanya lantas diganti. Bersamaan dengan itu, didirikan sebuah Patung Bunda Maria megah di tengah-tengah taman.
Itulah sekilas ulasan mengenai keindahan Bukit Fatima. Bagaimana Teman Traveler, adakah yang tertarik berkunjung ke sini? Jangan lupa mampir jika sedang mengunjungi wisata Flores ya. Next