in , , ,

14 Curug Menawan Sukabumi, Keindahannya Sungguh Membekas di Hati

Wisata Curug di Sukabumi Dapat Jadi Destinasi Liburan yang Sempurna bersama Keluarga

Jawa Barat memiliki banyak kabupaten yang menarik untuk dijelajahi, contohnya saja Sukabumi. Kota ini punya berbagai macam tempat wisata yang kerap menjadi incaran wisatawan termasuk salah satunya curug atau air terjun. Terdapat beragam curug menawan yang dapat menjadi destinasi liburan Teman Traveler dengan keluarga. Beberapa diantaranya dapat Teman Traveler lihat pada ulasan berikut ini.

Baca juga : Kerennya Danau Batur, Difoto Dari Sisi Manapun Tetap Cantik!

1. Curug Cikaso

Curug Cikaso via Instagram @melatiingah_nature

Curug Cikaso atau populer dengan sebutan Curug Luhur ini berlokasi di Dusun Ciniti, Cibitung, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Wisata alam ini memiliki ketinggian kurang lebih 80 meter atau setara dengan 260 ft, memiliki udara yang sejuk dan pemandnagan gunung yang indah.

2. Curug Awang

Curug Awang via Instagam @wisnurushadi

Curug Awang terletak di Cibeda, Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Destinasi ini memiliki medan yang cukup menantang sehingga cocok bagi Teman Traveler yang suka petualangan. Pastikan untuk memakai sandal atau sepatu gunung karena jalan menuju air terjun bisa saja membuat Teman Traveler tergelincir.

3. Curug Puncak Manik

Curug Puncak Manik via Instagram @tafakuralam

Curug berikutnya memiliki berbagai ketinggian yang berbeda. Pastikan untuk tidak berkunjung saat musim hujan karena airnya akan berubah warna jadi coklat. Curug Puncak Manik ini berlokasi di Cibenda, Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Pastikan juga kondisi saat berkunjung dalam keadaan fit karena medannya cukup menguras tenaga.

4. Curug Cigangsa

Curug Cigangsa via Instagram @sukabumi_pelosok

Curug Cigangsa berloaksi di Pasiripis, Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Air yang turun terlihat sangat indah dari kejauhan sehingga mengabadikan momen terasa lebih berkesan saat berkunjung ke sini. Tebing curug membuat air yang turun terlihat begitu eksotik dan berbeda dibandingkan dengan curug lainnya.

5. Curug Cibeureum

Curug Cibeureum via Instagram @bae.dwi.37

Curug berikutnya terbilang begitu populer dikalangan pemburu wisata air terjun di Jawa Barat. Curug Cibeureum berlokasi di Desa Perbawati, Kecamatan Sukabumi, Sukabumi, Jawa Barat. Wsiata alam ini memiliki ketinggian kurang lebih sekitar 40 meter atau setara dengan 131 ft dengan berbagai tanaman hijau yang menempel pada tebing.

6. Curug Tujuh Aki Toto

Curug Tujuh Aki Toto via Insatgram @tukang_ulin23

Curug Aki berlokasi di Kampung Ciniti, Desa Cibitung, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Jalan yang akan Teman Traveler tempuh saat menuju ke sini penuh dengan tantangan adrenalin namun hal tersebut tidak sebanding dengan keindahan curug yang akan menjadi pemberhentian terakhir Teman Traveler.

7. Curug Cikanteh

Curug Cikanteh via Instagram @harryharyanto_10

Curug yang bernama Cikateh ini berlokasi di Desa Ciwaru, Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Pastikan Teman Traveler dalam kondisi vit jika ingin berkunjung ke sini, karena medan yang akan Teman Traveler tempuh merupakan jalan setapak, menanjak dan berbatu sehingga membutuhkan kehati-hatian yang ekstra.

8. Curug Sodong

Curug Sodong via Instagram @nabilaiklimap

Curug Sodong menjadi destiasi wisata alam berikutnya yang dapat Teman Traveler kunjungi ketika berlibur di Sukabumi. Lokasinya berada di Ciemas, Sukabumi, Jawa Barat. Pemandangan alam, hawa yang sejuk ditambah dengan spot instagenic membuat curug ini mempunyai tempat tersendiri di hati pecinta alam.

9. Curug Cimarinjung

Curug Cimarinjung via Instagram @sarip_hidayat97

Destinasi alam berikutnya adalah Curug Cimarinjung yang berlokasi di Jalan Curug Cimarinjung, Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Curug ini memiliki tinggi kurang lebih sekitar 50 meter dengan lokasi yang cukup dekat dari pesisir Pantai Palangpang dan masih termasuk kawasan Taman Bumi Ciletuh-Pelabuhanratu.

10. Curug Batu Tapak

Curug Batu Tapak via Instagram @fm.fajarmulia

Curug bernama Batu Tapak ini berlokasi di Desa Cidahu tepatnya di Kaki Gunung Salak, Sukabumi, Jawa Barat. Walaupun tidak terlalu tinggi layaknya air terjun yang lain namun, tidak sedikit wisatawan yang ingin melihat dan merasakan langsung panorama alam Kaki Gunung Salak dari curug ini.

11. Curug Sawer

Curug Sawer via Instagram @hamid_can

Curug Sawer masih berada dalam Kawasan Gede Pangrango, Kadudampit, Sukabumi, Jawa Barat. Walaupun terlihat sangat alami, namun destinasi ini sudah memiliki berbagai fasilitas yang dapat Teman Traveler gunakan seperti toilet, mushola hingga kantin yang dapat menjadi tempat peristirahatan.

12. Curug Sentral Kabandungan

Curug Sentral Kabandungan via Instagram @ikiw_ik

Curug yang tidak kalah populer di kalangan wisatawan pecinta alam adalah Sentral Kabandungan yang berlokasi di Kampung Jayanegara, Desa Jayanegara, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Destinasi ini juga memiliki fasilitas yang cukup memadai seperti mushola dan tempat mengganti pakaian setelah berenang.

13. Curug Cirajeg

Curug Cirajeg via Instagram @bulandaribunga

Seperti nama dusun tempatnya berada, Curug Cirajeg berlokasi di Dusun Cirajeg, Desa Neglasari, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Tidak seperti medan di curug lainnya, wisata alam ini sudah memiliki jaln yang bagus namun hanya bisa diakses menggunakan motor saja.

14. Curug Gentong

Curug Gentong via Instagram @hilmanwinanjar17

Curug Gentong merupakan destinasi air terjun terakhir yang ada dalam list ini. Wisata alam ini berlokasi di Cibalok Waluran, Waluran Mandiri, Waluran, Sukabumi, Jawa Barat. Curug ini memiliki berbagai macam kolam dengan beragam kedalaman mulai dari 2 hingga 4 meter. Hindarilah musim hujan jika ingin ke sini agar air pada curug tidak berubah menjadi coklat.

Nah, itulah berbagai macam destinasi curug yang bisa Teman Traveler kunjungi jika berlibur ke Sukabumi dan ingin kenal lebih dekat dengan indahnya alam Jawa Bawat. Belum lengkap rasanya jika berkunjung ke Sukabumi namun belum menginjakkan kaki di salah satu curug yang disebutkan di atas. Next

ramadan

Taman Kemesraan, Wisata Baru Malang Lambangkan Kasih Sayang

Gado-gado Kuah Bakso, Kebayang Gak Rasanya?