in , ,

Dakgalbi, Resto Kuliner Korea di Malang dengan Cita Rasa Super Daebak

Apakah Teman Traveler adalah pecinta K-Food yang berdomisili di Kota Malang? Sudah pernah menjajal makan di Dakgalbi Malang? Kalau belum, segeralah meluncur ke sana, karena Dakgalbi telah menjadi tujuan banyak pecinta makanan Korea di Bumi Arema sejak 2015.

Baca juga : Serupa Tapi Tak Sama! Kuliner Bakso Tanpa Kandungan Kolesterol di Lombok

Salah satu menu di Dakgalbi Resto via Instagram/dakgalbi_resto

Dakgalbi pun setia menghidangkan jajaran menu K-Food dengan bahan baku berkualitas yang diimpor langsung dari negara asalnya. Yuk berkenalan lebih lanjut dengan salah satu resto Korea di Malang ini!

Dijamin halal

Dakgalbi Malang cocok banget untuk menjadi tempat makan siang, makan malam, atau berbuka puasa bersama saat bulan Ramadan. Selain menunya komplit dan otentik, juga dijamin halal. Teman Traveler muslim tidak perlu was-was bersantap di sini.

Sudah siap menyerbu Korean BBQ di Dakgalbi? via Instagram/dakgalbi_resto

Untuk alamatnya, Dakgalbi berlokasi di Jalan Simpang Wilis, tepatnya di kompleks Ruko Retawu B7, Malang. Dakgalbi pun buka setiap hari mulai pukul 12 siang hingga setengah 9 malam.

Interior Resto bertema Korea Modern

Seperti halnya restoran-restoran khas Negeri Ginseng, Dakgalbi menyediakan meja-meja kayu dengan tempat arang di bagian tengahnya. Tak ketinggalan, di bagian atas tempat arang dilengkapi pula dengan alat penyedot asap supaya para pelanggan bisa menikmati Korean BBQ mereka dengan nyaman.

Makan bersama keluarga di Dakgalbi via Instagram/dakgalbi_resto

Memasuki restoran ini, Teman Traveler juga otomatis bakal merasa betah dengan interiornya yang memadukan unsur etnik Korea dengan unsur modern. Unsur etnik Korea bisa dilihat dari penggunaan lampu-lampu lampion khas Korea, ornamen Korea, lukisan mural wanita Korea dalam baju tradisional Hanbok, dan baju Hanbok anak-anak berwarna merah muda yang dipasang di area tangga lantai dua.

Interior resto Dakgalbi via Instagram/dakgalbi_resto

Sedangkan unsur modern tergambar dari pemilihan tone warna dinding dan lantai resto yang dominan warna abu-abu hitam. Alhasil, Dakgalbi memancarkan atmosfir resto yang elegan, namun tetap bernafaskan etnik Korea yang cukup kental. Keren banget, kan?

Bervariasi menu khas Korea lainnya

Memang, yang menjadi menu andalan dari resto ini adalah Korean BBQ yang ikut disajikan bersama Banchan, alias beberapa jenis Korean side dish yang enak-enak. Varian daging yang dapat dipilih pun terdiri dari daging NZ Tenderloin hingga Australian Wagyu yang serasa meleleh di mulut.

Korean Fried Chicken dan Toppoki via Instagram/dakgalbi_resto

Tapi jangan salah, Dakgalbi juga kondang dengan menu makanan Korea lainnya seperti dakgalbi, cheese buldak, bulgogi, jjangmyeon, rabokki, bibimbap, ramyeon, randu, odeng, hingga japchae.

Bingsoo Strawberry Booster via Instagram/dakgalbi_resto

Minuman khas Korea, seperti Bingsoo Caramelized Vanilla dan Bingsoo
Strawberry Booster juga wajib banget untuk Teman Traveler pesan, lho. Oh
iya, ketika memesan menu Korean BBQ, Teman Traveler bisa meminta petugas untuk membantu proses grill daging yang dipesan. Pelayanan semacam ini sifatnya gratis demi memuaskan semua pelanggan Dakgalbi.   

All You Can Eat sampai puas

Daging premium ala Dakgalbi via Instagram/dakgalbi_resto

Belakangan ini, ramai restoran Korean BBQ dengan konsep All You Can Eat di kota-kota besar. Nah, di Dakgalbi juga ada lho menu All You Can Eat dengan harga Rp185.000/pax. Teman Traveler bisa puas memilih daging yang diinginkan dalam batasan waktu yang ditentukan oleh pihak resto.

Wow, jadi kapan nih Teman Traveler seru-seruan bersantap aneka K-Food
lezat di Dakgalbi Malang? Next

ramadan

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

Merasakan Ramadan dan Lebaran di Penang, Bikin Rindu Kampung Halaman dan Ingin Pulang

5 Tips Wisata Saat Bulan Puasa Tetap Seru dan Menyenangkan