in , ,

Eksotisnya Volendam, Desa Nelayan di Belanda yang Indahnya Bikin Jatuh Cinta

Serunya Liburan di Desa Nelayan Pantai Utara Amsterdam, Indah dan Memukau

Volendam
Volendam

Belanda masuk dalam daftar tujuan liburan Teman Traveler berikutnya? Yuk, intip ulang lagi mana saja tempat yang akan dikunjungi. Pasalnya, ada destinasi yang sayang untuk dilewatkan. Namanya Volendam, desa nelayan di Belanda yang terletak di sebelah utara Amsterdam. Selain kapal-kapal nelayan, deretan rumah kayu tradisional serta hidangan laut lezat menjadi daya tariknya. Penasaran apa saja hal menarik yang ada di dalamnya? Berikut ulasan dari Kontributor Travelingyuk, Muthia Anindita.

Baca juga : Bikin Lidah Keseleo! 7 Tempat Ini Punya Nama Tersulit di Dunia

Area De Dijk dengan Bangunan Tua yang Cantik

Area De Dijk
Area De Dijk (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

De dijk adalah sebuah area perumahan dan pertokoan di pinggir pantai Volendam. Berjalan di area ini, Teman Traveler akan menemukan rumah-rumah kayu yang memagari sisi jalan. Bangunan rumah ini sebenarnya merupakan toko cinderamata milik masyarakat sekitar. Beberapa di antaranya ada restoran yang menawarkan camilan enak.

Cheese Factory Volendam
Cheese Factory Volendam (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Di antara toko-toko di area De Dijk, terdapat sebuah museum bernama Cheese Factory Volendam. Di sini Teman Traveler dapat mencicipi aneka keju asli yang terbuat dari susu sapi, kambing dan domba. Selain mencoba rasa keju Volendam, juga bisa melihat demonstrasi proses pembuatannya. Sekalian belajar, bukan?

Mencicipi Seafood hingga Pancake Manis

Tenda Hidangan Laut
Tenda Hidangan Laut (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Liburan ke desa nelayan di Belanda ini tidak lengkap jika belum menikmati hidangan laut segar. Salah satu yang terkenal adalah Kibbeling, berupa fillet ikan cod yang digoreng dan disajikan dengan mayones. Selain kibbeling, Teman Traveler juga dapat mencicipi fillet ikan Herring, belut asap, serta sandwich udang dan cumi. Aneka hidangan laut ini dapat ditemukan di tenda-tenda makanan yang berjajar sepanjang pinggir pantai.

Waffle Khas Belanda
Waffle Khas Belanda (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Untuk yang menyukai makanan manis, jajanan waffle khas Belanda ini juga patut dicoba. Waffle hangat tersebut disajikan dengan topping aneka rupa, mulai dari selai coklat, nutela, buah-buahan, marshmallow dan banyak lagi. Seperti hidangan laut segar, waffle ini juga dapat ditemukan di tenda-tenda makanan atau restoran pinggir pantai.

Berfoto Ala Noni Belanda

Tempat Foto
Tempat Foto dengan baju noni Belanda (c)Muthia Anindita/Travelingyuk

Jalan-jalan ke Belanda belum lengkap rasanya jika belum berfoto ala noni Belanda. Salah satu studio foto yang terkenal adalah Fotograaf Volendam yang telah berdiri sejak tahun 1904. Di sini Teman Traveler dapat berfoto dengan pakaian tradisional Belanda lengkap dengan topi dan sepatunya. Cocok untuk dipajang di Instagaram nih.

Berkunjung ke Museum Volendam

Museum Volendam
Museum Volendam (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Desa Nelayan di Belanda ini memiliki banyak spot instagenic yang pastinya keren banget. Termasuk Museum Volendam yang berada agak jauh dari daerah pantai. Saat mampir di sini, Teman Traveler akan dimanjakan dengan cerita sejarah Kota Volendam dari masa ke masa. Di museum ini juga tersimpan berbagai benda peninggalan masa lalu, seperti artefak, pakaian tradisional serta lukisan-lukisan.

Jelajah Pulau Marken yang Cantik nan Memukau

Mercusuar di Pulau Marken (c) Muthia Anindita/Travelingyuk
Mercusuar di Pulau Marken (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Selain menikmati keindahan laut, Teman Traveler juga bisa menjelajah Pulau Marken menggunakan kapal feri. Pulau yang tak jauh dari Volendam ini juga memiliki beberapa rumah tradisional yang berdiri kokoh di tepi pantai. Selain pantai yang bersih, ada juga Mercusuar Paard Van Marken yang cukup legendaris di sini. Konon, mercusuar tersebut dibangun pada tahun 1839.

Kapal Nelayan Tradisional
Kapal Nelayan Tradisional (c) Muthia Anindita/Travelingyuk

Nah, itulah ulasan tentang hal menarik yang dapat ditemukan di Desa Nelayan di Belanda yang bernama Volendam ini. Tidak hanya kapal yang berlabuh, bangunan tua serta makanan di sini menjadi daya tariknya. Jadi, sayang kan kalau belum memasukkan desa ini dalam daftar kunjungan berikutnya. Jadi kapan nih bertandang ke Belanda? Next

ramadan

Written by muthia anindita

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

5 Keindahan Air Terjun di Desa Aik Berik Lombok Tengah, Pesona Jalur Pendakian Rinjani yang Baru Dibuka

Satu-Satunya Surfcamp di Malang, Pantai Wedi Awu Surga Bagi Peselancar