Buat kamu yang bingung mau makan di mana selepas turun bis di terminal Joyoboyo, ada salah satu tempat rekomended yang bisa dituju. Namanya adalah Djoyoboyo Food Terminal. Konsep yang diusung di sini adalah semacam food court namun tampilannya lebih nyaman dan bikin banyak orang betah untuk berlama-lama. Mari kita ulas lebih dalam mengenai Djoyoboyo Food Terminal ini.
Baca juga : 10 Benda Wajib Punya untuk Traveling yang Anti Ribet
Memiliki Konsep Ala Foodcourt dengan 12 Kios
Tempat makan asik di Surabaya ini baru ada sekitar akhir tahun 2017 lalu. Di dalamnya, terdapat 12 kios penyedia kuliner khas Indonesia, terutama area Jawa Timur. Uniknya, suasana di tempat makan satu ini mengusung tema vintage dan rumah banget. Jadi serasa makan di rumah saat kamu berkunjung ke sini. Contoh menu yang ditawarkan adalah nasi pedas, nasi bakar, bakso, dan lain-lain.
Harga Murah Meriah, Bisa Hemat di Surabaya
Menu kuliner di sini beragam jenisnya. Selain itu, harga makanan di tempat makan Surabaya ini dibanderol cukup murah. Harganya mulai dari Rp13.000 sampai dengan Rp25.000, tergantung pilihan makanan dan lauk yang diambil. Kamu bisa berhemat meskipun sedang jalan-jalan ke kota metropolitan kedua di Indonesia.
Suguhkan Live Musik Bikin Suasana Makin Asik
Satu lagi keunggulan yang ditawarkan Djoyoboyo Food Terminal. Setiap malam Minggu, akan ada live music yang berbeda, mulai dari pukul 08:00 sampai selesai. Tentu saja ini akan membuat makan semakin syahdu. Ragam kuliner dengan citarasa enak dan suguhkan lagu-lagu yang bikin nyaman. Asyil sekali, bukan?
Alamat Djoyoboyo Food Terminal
Tertarik buat menjajal ragam makanan di sini? Datang saja ke Jl. Joyoboyo No. 46, Sawunggaling, Wonokromo. Di sekitaran terminal Joyoboyo, atau lebih mudahnya di seberang Pom Bensin Joyoboyo. Buka dari Senin hingga Kamis mulai jam 15:00 sampai pukul 24:00 WIB. Sementara di hari Jumat hingga Sabtu mulai jam 15:00 hingga pukul 01:00 WIB. Dan Minggu, buka jam 11:00 hingga pukul 24:00. Kamu bisa reservasi melalui 0858 1590 1382.
Di dalam Djoyoboyo Food Terminal banyak ornamen yang membuat suasananya makin klasik. Ada telepon jadul, koper dengan buku-buku dan lain-lain. Di dalamnya terdapat 4 area yang berbeda, mulai dari Terrace Cafe, Main Hall, VIP room (AC Non Smoking), dan Rustic Garden (AC Smoking).
Djoyoboyo Food Terminal bisa banget jadi alternatif untuk cari makan jika kamu berada di sekitaran Terminal Joyoboyo ya Teman Traveler. Buat singgah saat lelah menyetir juga sangat bisa. Bagaimana, ada yang sudah pernah mampir? Next