in ,

Double Ikat Bali, Restoran Kelas Atas Tawarkan Menu Khas Nusantara dengan Nuansa Tenun

Tempat Makan Benuansa Kain Tenun di Bali, Double Ikat Restaurant

Double Ikat
Double Ikat

Bali memang salah satu destinasi wisata populer di Indonesia. Karena itulah, tidak salah jika ada saja yang ditawarkan, mulai dari tempat makan ala kali lima, sampai internasional. Semua tersedia dengan lengkap. Salah satunya, ada restoran menyajikan berbagai menu Nusantara dengan nuansa yang Indonesia banget, namanya adalah Double Ikat Restaurant. Apasih istimewanya? Yuk, baca ulasannya.

Baca juga : Cari Suasana Tenang Bali? Nginep di Lilis Cempaka Mas Guesthouse Aja

Konsep Menu Nusantara dengan Nuansa Indonesia

Menu Nusantara plating modern, via Instagram/baliplus
Menu Nusantara plating modern, via Instagram/baliplus

Menu-menu yang ditawarkan di adalah beragam jenis kuliner dari Nusantara. Menu utamanya memang masakan Bali, namun juga menawarkan kuliner dari daerah Indonesia lainnya, sebut saja Manado, Sumatra dan lain sebagainya. Menu-menu Nusantara di sini disajikan dalam bentuk yang modern, sajian lokal dengan tampilan yang eye catching.

Restoran Bernuansa Kain Tenun yang Kental

Double Ikat Restaurant, via Instagram/tabithabudiman
Double Ikat Restaurant, via Instagram/tabithabudiman

Dinamakan Double Ikat Restaurant karena tempat makan di Bali ini memang mengusung konsep yang Indonesia banget. Menggunakan interior berupa tenun ikat. Benang-benar dan alat untuk menenun dijadikan sebagai hiasan, otentik dan unik banget.

Sembari menunggu makanan datang, kamu bisa melihat-lihat beragam tenun ikat yang dipajang di sekitaran restoran. Di sini juga ada open kitchen, kamu bisa melihat langsung para chef sedang menyiapkan makanan. Jika mereka sedang santai, kamu bahkan bisa berinteraksi secara langsung.

Sajikan Panorama Surgawi, Bikin Enggan Pergi

Interior yang unik, via Instagram/doubleikatrestaurant
Interior yang unik, via Instagram/doubleikatrestaurant

Tak hanya menyuguhkan makanan dan interior yang bikin betah, Double Ikat Restaurant juga menawarkan panorama surgawi. Bagaimana tidak, Teman Traveler akan disajikan pemandangan Bali yang indah dan eksotis. Mulai dari panorama gunung, laut, sampai dengan Pedesaan Bali menjadi hiburan tersendiri. Tempat makan yang rekomended bukan?

Alamat Double Ikat Restaurant yang Strategis

Open kitchen, via Instagram/doubleikatrestaurant
Open kitchen, via Instagram/doubleikatrestaurant

Liburan ke Bali, tempat makan satu ini bisa dikunjungi. Jiwa nasionalisme makin terpupuk. Double Ikat Restaurant ini berada di Renaissance Bali Uluwatu Resort & Spa, Jl. Pantai Balangan 1 No. 1, Ungasan, Kuta Selatan, Badung, Bali. Konsepnya sangat memanjakan para tamu yang berdatangan. Waktu operasionalnya mulai jam 06:00 hingga pukul 23:00 WIB.

Datang ke tempat ini, bisa makan kenyang, mata pun senang dengan warna-warni kain tenun yang memanjakan. Bagaimana, tertarik untuk bersantap di kuliner Bali satu ini? Next

ramadan
Tempat menginap murah dekat Central Market KL

Tempat Menginap Murah dekat Central Market KL, Berburu Jajajan di Pasar Legendaris

Glamping salju di Jogja

Bermalam di Glamping Indekostour Jogja, Rasakan Staycation dengan Sensasi Menyentuh Salju