Tak hanya keindahan alamnya saja yang diakui oleh kalangan dunia internasional. Beberapa tempat wisata serta situs bersejarah juga diakui oleh UNESCO sebagai situs warisan dunia. Tak berhenti di situ, beberapa saat lalu Gunung Rinjani juga di tetapkan sebagai Geopark Dunia oleh UNESCO. Sudah tahu belum jika indonesia memiliki empat geopark di Indonesia yang telah diakui oleh UNESCO, jika belum ini dia daftarnya.
Baca juga : Cakue Ko Atek Pasar Baru, Eksis Berjualan Sejak 1971
1. Gunung Batur
20 September 2012, kawasan Kaldera Gunung Batur Kintamani ditetapkan sebagai Global Geopark Network. Dengan pencapaian tersebut, Gunung Batur menjadi taman bumi yang memiliki geologi dengan taraf internasional. Tempat dengan ketinggian 1.717 mdpl ini memiliki kaldera yang sangat besar dan indah. Serta Danau Batur berbentuk bulan sabit yang berada di tengah kaldera.
2. Gunung Sewu
Deretan pegunungan yang terbentang sepanjang Pantai Selatan mulai dari Kabupaten Gunung Kidul, Kabupaten Wonogiri, hingga Tulungagung biasa disebut dengan julukan Pegunungan Sewu. Pada tanggal 19 September 2015 di Jepang, pegunungan ini ditetapkan sebagai Global Geopark Network oleh UNESCO, menyusul Gunung Batur. Hal tersbut disebabkan karena Pegunungan Sewu merupakan kawasan Karst yang paling panjang di Jawa dan terdiri dari 40.000 bukit karst.
3. Gunung Rinjani
Gunung Rinjani ditetapkan sebagai anggota Global Geopark Network pada 12 April 2018. Ternyata pencapaian ini telah diduga oleh banyak pihak. Alasannya karena NTB ditunjuk sebagai tuan rumah Asia Pasific Geopark Network Symposium, pertemuan seluruh anggota Geopark se-Asia Pasifik, yang akan diselenggarakan pada tahun 2019. Pantai Semeti, Pantai Telawas, sampai ke timur di Tanjung Ringgit juga termasuk dalam area situs Geologi Geopark Rinjani.
4. Ciletuh Geopark
Bersamaan dengan Gunung Rinjani, Ciletuh juga dinobatkan sebagai Global Geopark Network oleh UNESCO. Keberhasilan Ciletuh masuk sebagai anggota Global Geopark tak lain karena potensi alam yang lengkap. Kawasan Ciletuh memiliki landscape gunung, air terjun, sawah, ladang, dan bermuara di laut.
Dengan potensi yang dimiliki Indonesia, sebagai WNI harus bangga dong. Keindahan lansekap yang terbujur dari Sabang hingga Merauke adalah harta karun terbesar yang dimiliki nusantara. Kamu pernah mengunjungi salah satu geopark tersebut? Next