in ,

Ingin Hoki Sepanjang Tahun? Jangan Lewatkan 5 Jajanan Wajib Saat Perayaan Imlek Ini

Sederet panganan nikmat sarat makna menyambut Tahun Baru Imlek

Hari Raya Imlek sudah dekat. Sudah menyiapkan aneka hidangan kuliner apa saja untuk menyambutnya, nih? Perayaan ini memang identik dengan aneka hidangan sedap nan memanjakan mata dan perut. Tak sekadar tersaji, ternyata tiap makanan memiliki makna tersendiri. Maka berikut 5 jajanan wajib saat Perayaan Imlek beserta nilai filosofis di baliknya.

Baca juga : Bakso Tumpeng, Siap Hits dan Sukses Bikin Mupeng

1. Kue Mangkuk

Photo by Proklamasi Catering in Katering Proklamasi.
Kue Mangkuk via Instagram/proklamasicatering

Jajanan pertama yang wajib tersaji di meja adalah kue mangkuk. Biasanya, jajanan ini akan dibuat dengan warna merah. Hal itu sesuai dengan makna warna merah dalam tradisi Tionghoa yang melambangkan keberuntungan. Harapannya, dengan memakan kue mangkuk, rezeki di tahun mendatang selalu dilancarkan sehingga berlimpah dan tak terputus sepanjang tahun.

2. Manisan Lengkeng

Manisan lengkeng via Shutterstock

Jajanan ini berasal dari kata ‘guiyuan‘ yang artinya kurang lebih ‘mahal’ dan ‘bundar.’ Kata bundar sendiri melambangkan acara reuni dan kebersamaan di Tiongkok. Harapannya dengan memakan manisan ini, hubungan antar keluarga terjalin erat dan hangat. Banyak ahli pengobatan tradisional merekomendasikan jajanan ini sebagai penambah stamina dan vitalitas.

3. Jeruk Mandarin

jajanan wajib saat Perayaan Imlek
Jeruk Mandarin via Shutterstock

Buah jeruk yang berwarna kuning ini diyakini masyarakat Tionghoa sama dengan warna emas, lambang kekayaan. Harapannya, makin banyak jeruk yang disajikan, makin berlimpah rezeki dan keberuntungan yang didapat orang-orang. Selain itu, jeruk juga menjadi lambang keharmonisan suatu keluarga. Ini karena anatomi buah jeruk yang selalu berkumpul dan menyatu dalam satu tangkai apabila sedang berbuah.

4. Kacang-Kacangan

jajanan wajib saat Perayaan Imlek
Jeruk Mandarin via Shutterstock

Kacang sendiri menyimbolkan panjang umur, kekayaan, dan kehormatan. Biasanya, jajanan ini hadir sebagai camilan Imlek dalam versi sudah terkupas dari kulitnya, entah dengan direbus ataupun dimasak bersma sayuran lain. Orang Tionghoa sendiri menyakini kacang bakal jauh lebih bernutrisi terutama jika dimakan mentah.

5. Kue Keranjang

jajanan wajib saat Perayaan Imlek
Kue Keranjang via Shutterstock

Nah, ini jajanan paling wajib yang harus ada setiap Perayaan Imlek, yakni kue keranjang. Makanan yang sangat populer di Indonesia ini, jika dibahasakan ke bahasa Mandarin artinya ‘niangao‘ atau ‘tahun lebih tinggi’. Dengan mengonsumsi kue keranjang, diharapkan seseorang hidup makmur dan bisa mendapat promosi jabatan.

Selain itu teksturnya yang lengket dan kenyal juga perlambang kerekatan antar anggota keluarga. Harapannya ketika orang memakannya, hubungan antar keluarga bisa makin terjalin erat dan harmonis.

Itulah tadi deretan jajanan wajib saat Perayaan Imlek yang sarat akan makna. Selamat mempersiapkan Tahun Baru Imlek bersama keluarga dan sahabat tercinta, Teman Traveler! Next

ramadan

4 Kuliner Halal di Kawasan Ubud, Wajib Dicoba!

roemah kantja

Roemah Kantja, Tempat ‘Kongkow’ yang Minimalis dan Homie di Kota Malang