Menghabiskan liburan ke Batu bersama keluarga adalah sebuah pilihan cerdas, Teman Traveler. Ia dikenal sebagai salah satu kota wisata di Jawa Timur, kawasan ini miliki beragam destinasi apik untuk disambangi. Salah satu yang cukup populer adalah Jatim Park 3.
Baca juga : Prediksi 5 Negara Asia Favorit Turis Eropa, Indonesia Nomor Berapa?
Di Jatim Park 3, Teman Traveler bisa rasakan sensasi berkeliling dunia lewat kehadiran beberapa miniatur landmark. Semuanya tampak mengesankan dan dibuat mendetail, mirip seperti aslinya. Penasaran? Yuk, simak pengalaman saya jalan-jalan di wisata buatan ini.
Sangat Mudah Dijangkau
Jawa Timur Park 3 beralamat di Jalan Ir. Soekarno No. 144, Beji, Kecamatan Junrejo, Batu. Lokasinya sangat mudah dijangkau karena berada di tepi jalan raya utama Malang-Batu.
Buat Teman Traveler yang menumpang angkutan umum, bisa langsung menuju Terminal Batu dan naik angkot jurusan BL. Angkot berwarna ungu muda ini akan membawa kalian langsung ke tujuan. Namun perlu diingat, angkutan umum ini hanya beroperasi antara pukul 05.00 hingga 19.00.
Beragam Wahana Menarik
Jawa Timur Park 3 sangat cocok untuk seru-seruan bersama keluarga atau teman-teman. Terdapat banyak wahana yang dapat dinikmati, salah satunya adalah Dino Park yang berisi aneka replika hewan purbakala dari zaman es. Kalian bisa melihat langsung seperti apa bentuk mammoth, sloth, dan smilodon dari dekat.
Berikutnya ada Zombie World, cocok buat Teman Traveler yang hobi nonton film horor. Kalian akan diajak masuk rumah berisi para zombie, semuanya siap membuat pengunjung ketakutan! Suasananya benar-benar mencekam. Pastinya seru jika disambangi beramai-ramai.
Jangan lupa juga mampir ke Fun Tech Plaza, yang berisi aneka fasilitas bermain sekaligus belajar dengan sentuhan teknologi canggih. Ada pula Galeri Musik Dunia yang punya koleksi beragam alat musik dari seantero bumi. Sangat menarik!
Infinite World yang Luar Biasa
Infinite World termasuk salah satu favorit pengunjung karena menampilkan ruangan yang seolah tak berujung, dengan aneka tata cahaya dan lampu. Desainnya benar-benar unik, cocok buat Teman Traveler yang suka berfoto. Kalian bakal benar-benar merasa seolah berada di dunia tanpa ujung, penuh dengan jutaan bintang.
Zona Korea
Berikutnya ada Zona Korea yang menyuguhkan replika rumah tradisionalnya, lengkap dengan miniatur kastil dari Dinasti Joseon. Atmosfernya dibuat semirip mungkin dengan Negeri Ginseng. Lumayan, lah, untuk mengobati rindu buat kalian yang belum kesampaian pergi ke Korea.
Zona Jepang
Selanjutnya terdapat Zona Jepang yang hadirkan atmosfer ala Negeri Sakura dengan adanya beberapa miniatur pagoda, kuil, serta rumah-rumah tradisional. Teman Traveler juga bisa menyewa kimono, pakaian khas Jepang yang tentunya bakal bikin hasil foto kalian makin keren.
Zona Tiongkok
Tak ketinggalan ada pula Zona Tiongkok. Di sini Teman Traveler bakal diajak menapaki jalan yang dibuat mirip benteng atau Tembok Besar China. Di sisi kanan kiri terdapat replika prajurit terakota yang terlihat cukup otentik. Pokoknya menarik banget, deh.
Beres mengunjungi zona-zona negara, Teman Traveler bisa mampir ke salah satu sudut yang dirancang mirip Diagon Alley, salah satu lokasi di novel Harry Potter. Di sini juga ada patung Daniel Radcliffe, pemeran Potter versi film. Asyik banget, kan?
Jangan lupa mampir ke The Legend Star, wahana yang hadirkan patung lilin sosok terkenal seluruh dunia. Mulai dari para pemimpin dunia, tokoh Nasional, atlet kenamaan seperti David Beckham, Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, hingga patung The Beatles, band legendaris Inggris. Pengunjung juga bebas berfoto sepuasnya di sini.
Fasilitas Lengkap
Jawa Timur Park 3 sediakan fasilitas lengkap bagi pengunjungnya. Kalau perut Teman Traveler sudah keroncongan, mampir saja ke kafe dan food court. Selain itu masih ada mushola dan toilet umum bersih di beberapa sudut. Bahkan juga tersedia toilet khusus penyandang disabilitas dan smoking area.
Satu lagi yang menarik adalah fasilitas Baby Care untuk pengunjung yang butuh privasi bersama bayi mereka. Selain itu, masih ada penyewaan e-bike buat Teman Traveler yang lelah berjalan kaki mengelilingi area wisata. Bagi pengguna kursi roda, tenang saja. Sudah disediakan jalur khusus kok. Tidak perlu khawatir terganggu pengunjung lain.
Harga Tiket Jawa Timur Park 3
Jatim Park 3 buka mulai pukul 09.00 hingga 21.00. Harga tiket masuknya bermacam-macam, tergantung wahana mana yang ingin disambangi. Teman Traveler bisa membelinya secara terpisah maupun terusan. Kalian cukup keluarkan budget antara Rp30 ribu hingga Rp170 ribu per orang. Dijamin puas deh, karena keseruan yang ditawarkan memang benar-benar beda.
Itulah sedikit pengalaman saya jalan-jalan ke Jatim Park 3, destinasi buatan dengan beragam wahana keren dan tawarkan suasana keliling dunia yang mengagumkan. Buat Teman Traveler yang berencana menjelajah wisata Batu, jangan lupa mampir ke sini ya. Next