Kali ini Travelingyuk bakal mengajak traveler semua untuk mengulik tempat wisata yang keren di kabupaten Pesisir Barat. Sebelumnya mari berkenalan dulu dengan daerah ini. Kabupaten Pesisir Barat sebenarnya bukan daerah yang asing sebagai tujuan wisata. Sebelumnya daerah ini adalah bagian dari wilayah kabupaten Lampung Barat.
Baca juga : Pro-Kontra Live Music dalam Pesawat, Mending Putar Lagu Ini dalam Playlistmu
Pesisir Barat secara resmi menjadi kabupaten sendiri pada tanggal 25 Oktober 2012. Dengan kata lain daerah di provinsi Lampung ini baru genap berusia 4 tahun pada Oktober mendatang. Pun demikian tempat wisata yang ada di wilayahnya bukanlah tempat baru sebab traveler pasti sudah mengenalnya sebagai bagian dari objek wisata di Lampung Barat. Berikut Travelingyuk rangkum tempat wisata di kabupaten Pesisir Barat.
1. Rekreasi ke Batu Guri, Pulau Pisang Bikin Hati Riang
Pulau Pisang adalah pulau kecil seluas 2 ribuan hektar yang berada di seberang ibukota kabupaten Pesisir Barat yaitu kecamatan Krui. Pulau ini terlihat cukup jelas dari pesisir pantai Tembakak dan bisa dijangkau dengan perahu selama 15 menit. Saat ini Pulau Pisang memiliki pemerintahannya sendiri setelah belum lama ini ditetapkan sebagai kecamatan baru di kabupaten tersebut.
Spot yang paling keren dari Pulau Pisang adalah Batu Guri yang terletak di timur laut pulau atau lebih tepatnya ada di wilayah administratif dari desa Labuhan. Kawasan Batu Guri ini memiliki pantai dengan landmark yang khas berupa batu karang di tengah laut yang ditumbuhi pepohonan rimbun. Sesekali di tengah laut akan nampak penyu yang sedang mencari makan dan pemandangan sore hari dari Batu Guri yang indah bisa membuat hati bahagia.
2. Pantai Labuhan Jukung Krui, Tempat Wisata di Pusat Kota
Berlibur ke kabupaten Pesisir Barat di Lampung traveler langsung bisa menemukan tempat wisata pantai yang keren di pusat kota. Berada dekat ibukota Krui tepatnya di kecamatan Pesisir Tengah ada sebuah pantai indah yang sering digunakan sebagai tempat surfing, namanya Pantai Labuhan Jukung. Pantai ini memang menjadi spot selancar karena memiliki ombak yang bagus serta menjadi pusat perahu nelayan berlabuh.
Pantai Labuhan Jukung akan ramai dikunjungi pada hari libur khususnya pada perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan juga libur lebaran. Tidak hanya selancar saja yang bisa dilakukan di pantai ini, menikmati sunset di tepi pantai juga menjadi salah satu agenda yang tidak boleh dilewatkan. Anyway, Pantai Labuhan Jukung juga pernah digunakan sebagai salah satu lokasi syuting acara bocah petualangan di salah satu TV swasta lho.
3. Ujung Bocur, Spot Wajib Kunjung Bagi Para Peselancar
Ujung Bocur adalah nama beken dari Pantai Karang Nyimbor yang terletak di pekon atau desa Tanjung Setia, kecamatan Pesisir Selatan, kabupaten Pesisir Barat, provinsi Lampung. Pantai ini sangat terkenal dengan ombaknya yang tinggi dan konsisten. Ombak di Karang Nyimbor ini panjangnya bisa mencapai ratusan meter, terang saja pantai tersebut menjadi tujuan favorit para peselancar.
Ujung Bocur atau Karang Nyimbor berada tepat di depan Luxury South Sumatran Surf Camp. Waktu terbaik berkunjung ke pantai ini untuk surfing adalah pada rentang bulan April hingga Oktober. Saat itu ombak pantai ini cukup tinggi berkisar antara 2-3,5 meter. Buat yang tidak bisa berselancar tetap bisa menikmati keindahan pesisir pantai Ujung Bocur ini.
4. Pantai Krui, Menyusurinya Tidak Cukup Hanya Sehari
Pantai Krui lebih ditujukan untuk menyebutkan pantai-pantai yang ada di kabupaten Pesisir Barat secara umum. Panjang garis pantai di kabupaten ini mencapai 210 kilometer dan semuanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Pantai-pantai Krui memiliki daya tarik masing-masing ada yang cakep untuk spot sunset ada pula yang menantang untuk berselancar. Beberapa pantai juga dimanfaatkan untuk tempat konservasi penyu. Pantainya ada yang berpasir hitam banyak pula yang berpasir putih. Banyak traveler yang menyebutkan bahwa Pantai Krui indahnya layak disejajarkan dengan pantai-pantai di Bali.
5. Pantai Tembakak, Khas Dengan Batuan Karangnya yang Indah
Selama ini Pantai Tembakak dikenal traveler sebagai pintu gerbang menuju ke Pulau Pisang. Padahal jika mau menyusuri setiap sudut pantai ini akan ditemukan banyak tempat keren yang asyik buat rekreasi dan hunting fotografi.
Salah satu sudut Pantai Tembakak terdapat batu karang yang tinggi menjulang dikelilingi oleh karang-karang kecil lainnya. Nah keberadaan karang-karang tersebut menjadi daya tarik tersendiri buat traveler yang berkunjung ke Pantai Tembakak. Pantai ini berjarak tidak terlalu jauh dari Krui, ibukota kabupaten Pesisir Barat.
6. Gua Matu, Mistis tapi Tetap Eksotis
Kalau singgah di desa Way Sindi, kecamatan Karya Penggawa jangan lupa mampir ke Gua Matu. Gua ini sangat dikenal baik oleh warga Pesisir Barat. Sayangnya perkenalan tersebut bukan karena banyak warga yang sering berkunjung ke gua ini melainkan karena kisah mistis yang sudah tersebar luas dan dipercayai oleh masyarakat.
Akan tetapi di balik kemistisannya Gua Matu tetap menyimpan sisi eksotisnya. Salah satu mulut gua ini menghadap ke pantai sehingga memberikan pemandangan yang indah. Selain itu kawasan Gua Matu juga menjadi taman wisata yang indah sehingga layak untuk traveler kunjungi. Kalau tertarik wisata alam sekaligus mistis, kunjungi saja Gua Matu.
7. Pantai Mandiri, Pantai Berpasir Hitam yang Tetap Berseri
Tidak hanya pantai berpasir putih saja yang asyik untuk rekreasi, di kabupaten Pesisir Barat pantai berpasir hitam pun tetap menarik perhatian banyak traveler. Pantai Mandiri contohnya, pantai ini memiliki pasir berwarna hitam tapi pesonanya tidak kalah dengan pantai lain yang punya pasir putih.
Pantai Mandiri terletak di dusun Mandiri Heni, kecamatan Krui Selatan yang berjarak 14 km dari pusat kota Krui. Kelebihan dari pantai ini adalah suasananya yang masih sangat alami jauh dari polusi. Semakin ke tengah air lautnya terlihat makin jernih. Pun demikian traveler dihimbau untuk berfikir dua kali lipat jika mau berenang ke tengah pasalnya ombak pantai ini cukup besar.
8. Rhino Camp Sukaraja Atas, Kegiatan Wisata Bertema Alam
Kurang lengkap rasanya liburan ke Pesisir Barat tanpa menikmati alamnya yang perawan. Untuk itu traveler bisa berkunjung ke Rhino Camp yang berada di Jalan Lintas Barat Sanggi-Bengkunat yang menjadi gerbang masuk ke kawasan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan di Sukaraja Atas.
Dari ibukota kabupaten, Krui tempat ini bisa ditempuh selama 2,5 jam menempuh jarak sekitar 95 kilometer. Kegiatan yang bisa dilakukan di Rhino Camp adalah menjelajahi hutan hujan untuk mengamati burung, owa, gajah dan harimau Sumatera, habitat raflesia flora dan fauna liar lainnya. Semua kegiatan akan dipandu oleh petugas Jagawana yang memastikan kenyamanan dan keselamatan traveler saat menjelajahi kawasan Bukit Barisan Selatan.
9. Ekowisata Pemerihan, Cara Beda Menikmati Taman Nasional Bukit Barisan Selatan
Ekowisata Pemerihan atau dikenal dengan Way Pemerihan adalah nama lain dari pos patroli gajah yang ada di Taman Nasional Bukit Barisan Selatan dan juga sekaligus menjadi salah satu spot kunjungan ke taman nasional tersebut. Di tempat ini tersedia gajah terlatih yang bisa dinaiki untuk berkeliling taman nasional, tentu dengan ditemani oleh Petugas Jagawana.
Aktivitas yang bisa traveler lakukan di Ekowisata Pemerihan antara lain menyusuri sungai dan hutan selama satu jam sambil menikmati keindahan hutan hujan beserta aneka satwa yang tinggal di dalamnya. Tidak lupa pula traveler akan diajak untuk memandikan gajah di sungai Way Pemerihan serta memberi makan gajah yang telah disediakan.
10. Penangkaran Tembulih, Solusi Wisata Edukasi
Dengan traveling traveler tidak hanya mendapatkan kepuasan saja namun juga menambah wawasan. Jika melakukan kunjungan ke pantai di pekon Muara Tembulih di Pesisir Barat traveler sekaligus bisa belajar mengenai konservasi penyu. Adalah Penangkaran Penyu Muara Tembulih terletak di desa Muara Tembulih, kecamatan Ngambur sekitar 59 km dari ibukota Lampung Barat, Liwa.
Ada 4 spesies penyu yang tinggal di penangkaran ini antara lain penyu sisik, penyu lekang, penyu hijau dan penyu belimbing. Kawasan ini memang layak untuk dikunjungi sebagai destinasi wisata minat khusus buat traveler yang mencintai ekologi pantai. Tempat wisata ini juga dilengkapi dengan pondok wisata yang lumayan representatif serta tak ketinggalan pula dengan pemandu yang cakap. Pada saat tertentu traveler bisa turut serta melepaskan tukik ke lautan.
Buruan rencanakan liburan ke Pesisir Barat, provinsi Lampung. Jika ada destinasi lain yang belum masuk daftar rekomendasi Travelingyuk kalian bisa menambahkannya di kolom komentar. Next