Menghabiskan waktu berjalan-jalan dengan anjing bukanlah hal yang mudah. Pasalnya, tidak semua tempat nongkrong di Jakarta memperbolehkan pengunjung membawa serta hewan peliharaannya. Namun, ternyata ada beberapa kafe di Jakarta dog friendly yang bisa jadi tempat nongkrong bersama dengan teman berbulu kesayangan. Nggak perlu meninggalkan kesayangan di rumah, deh. Ini dia daftarnya.
Baca juga : Empat Makanan Enak dan Menggiurkan ini Ternyata Dibenci Turis Asing
1. Lokal Deli
Lokal Deli berlokasi di Como Park di Jl. Kemang Timur 998. Salah satu kafe di Jakarta dog friendly ini sangat nyaman untuk nongkrong bareng anjing kesayanganmu. Setelah jalan-jalan di taman, kamu bisa menyesapi nikmatnya kopi, dessert dan juga snack-snack ringan yang disuguhkan. Bahkan, kue di sini dibuat rendah gula dan penuh dengan bahan-bahan sehat. Ini memang menjadi jujukan para pecinta anjing saat membawa peliharaanya di sini.
2. Baconerie Cafe
Kafe ini menyuguhkan beragam breakfast nikmat ala Amerika. Contohnya saja sandwich bacon, brioche buns, dan masih banyak lahi yang lain yang dibuat secara homemade. Tak hanya untukmu, tempat ini juga cocok untuk bersantai dengan puppy kesayangan. Tempatnya berada Jl. Benda Raya No. 1C, Kemang, Jakarta. Jam operasional dari ini adalah setiap hari, mulai jam 07:00 hingga 19:00 WIB, kecuali Senin.
3. Honu Eats
Honu Eats memang tidak luas. Namun tempat ini nyaman untuk nongkrong bareng orang-orang terdekat. Hanya mau berdua dengan anjing tercinta pun bisa. Menu yang ditawarkan di sini adalah makanan ala Hawai yang ‘bertabur’ dengan sayuran. Kafe ini berada di Jl. Kemang Selatan Raya No. 125, Kemang, Jakarta.
4. Turning Point Coffee
Turning Point merupakan kafe yang didirikan oleh pasutri yang bernama Joseph Erwin dan Angeline Lawrence. Menu utama yang ditawarkan adalah kopi dan teh dengan cita rasa yang begitu nikmat. Di sini kamu bisa membawa anjing kesayanganmu. Lokasinya berada di Ruko Golden 8, Blok K No. 10, Jl. Ki Hajar Dewantara, Gading Serpong Utara. Kafe di Jakarta dog friendly ini buka dari Senin-Jumat, 08:00 hingga 20:00 WIB, dan weekend pada 08:00 sampai 22:00 WIB.
5. Panggang Bro
Ada pula Panggang Bro yang terletak di Bro, Jl. Kemang Selatan I No.20D, RT.5/RW.3, Bangka, Mampang Prpt. – Sebelum Hero Kemang. Salah satu menu yang paling diunggulkan adalah babi panggang khas Batak Toba. Buka setiap hari, Minggu sampai Kamis, mulai jam 11:00 hingga pukul 20:00 WIB. Sementara Jumat-Sabtu bukanya jam 11:00 sampai 22:00 WIB.
6. Fillmore Coffee
Fillmore Coffee merupakan kafe yang mengusung konsep industrial dan menyajikan beragam kopi yang berkualitas. Ada juga snack untuk mengganjal perut. Lokasinya berada di Jl. H. Sidik No. 7, Kuningan, Karet, Jakarta Selatan. Kamu bisa membawa sahabat berbulumu ke sini. Filmore buka setiap Senin mulai 08:00 hingga pukul 21:00 WIB. Lalu Selasa sampai Jumat, jam 08:00 pagi hingga 21:00 WIB. Dan Jumat dan Minggu dari jam 08:00 sampai dengan 21:30 WIB.
7. Roti Eneng
Kafe di Jakarta dog friendly selanjutnya berada di Gandaria Tengah 4, No. 19. Tempat nongkrong ini menyuguhkan kopi dan roti homemade. Tempat tepat untuk mengembalikan mood yang berantakan. Menu-menunya memiliki cita rasa yang nikmat. Dan satu hal lagi yang akan membuatmu betah berlama-lama, mereka mengizinkan kita untuk memboyong si gukguk.
8. Sleepy Head Coffee
Kafe ini memiliki outdoor yang sangat nyaman. Teman Traveler bisa bersantai dan menghabiskan waktu bersenang-senang dengan hewan peliharaan. Sleepy Head menawarkan menu berupa kopi dan beberapa dessert yang mantap. Datang saja ke Jl. Gunawarman No. 63, Kebayoran Baru.
Jadi tak perlu lagi bersedih karena bingung membawa anjing kesayangan ke mana. Deretan kafe di Jakarta dog friendly tersebut bisa dicoba. Bagaimana, siap ngopi cantik bareng teman berbulumu? Next