Apa yang biasa kamu lakukan saat berkumpul dengan teman? Salah satu hal paling umum adalah nongkrong di tempat asyik seperti kafe. Lebih seru lagi jika kalian bersenang-senang dengan mencoba berbagai macam permainan. Ada kartu seperti uno, monopoli, ular tangga dan masih banyak lainnya. Beruntung jika kamu ada di Malang, karena di kota ini ada beberapa kafe yang menyediakan permainan seperti itu.
Baca juga : Negeri Atas Air di Bojonegoro, Wisata Swafoto Instagenic
1. Legi Pait
Kafe yang ada di Jalan Sunandar Priyo Sudarmo ini memiliki banyak pelanggan dan terlihat ramai setiap hari. Itu karena tempatnya nyaman dan hidangannya juga enak. Di sini kamu bisa mencoba minuman yang dibuat dari berbagai macam rempah. Kemudian diselingi dengan permainan seru bersama kawan. Salah satunya adalah uno stacko, yaitu permainan berupa balok-balok aneka warna yang ditata sedemikian rupa.
2. HD’R Comic Cafe
Penyuka anime atau komik harus datang ke sini. Sambil menikmati menu yang lezat, kamu bisa membaca banyak sekali judul komik terkenal. Untuk member-nya bahkan tersedia berbagai macam permainan kartu dan papan. Semalam di sini tentu tidak akan membuatmu bosan. Apalagi jika datang bersama dengan teman satu geng. Kamu bisa menemukan HD’R Comic Cafe di Jl. Bunga Coklat No.11.
3. Legend Cafe
Legend Cafe adalah tempat nongkrong tematik yang cocok untuk penyuka game. Konsepnya sendiri memang seperti itu. Jadi, kamu yang hobi banget dengan games console bisa datang ke sini untuk menghabiskan waktu. Ajak juga teman-temanmu dan nikmati aneka permainan seru seperti Playstation 2, Playstation 3, Xbox, Dingdong, Dart, Uno, Tablle Soccer dan Billiard. Legend Cafe menempati bangunan bergaya antik di Jl. Bandung No.22.
4. Library Cafe
Library Cafe dikenal sebagai tempat nongkrong yang instagramable. Ada berbagai macam pernak-pernik lucu yang menghiasi tempat ini. Konsepnya memang dibuat semenarik mungkin dengan suasana ala rumah sendiri. Library yang lokasinya di Jalan Jaksa Agung Suprapto No.40 ini menawarkan berbagai macam permainan seru. Selain itu menu makanannya juga enak.
5. Alice Tea Room
Sendirian datang ke Alice Tea Room saja tidak akan bikin bosan, apalagi jika kamu mengajak teman-temanmu. Bersama mereka kamu bisa menikmati hiburan dan makanan. Ruangannya dibuat ala negeri dongeng dengan kesan feminim yang begitu kental. Di bagian luar terdapat taman yang cantik, sedangkan di bagian dalamnya terdapat sofa-sofa istimewa. Kafe ini juga menyiapkan berbagai permainan. Salah satunya adalah uno. Seru bukan?
Itulah beberapa kafe di Malang dengan permainan, tempat yang pas untuk nongkrong bersama dengan kawan. Kamu punya pilihan lainnya? Bagikan di kolom komentar ya! Next