in , ,

Kampoeng Gallery, Tempat Nongkrong Keren di Ibukota Favorit Pecinta Seni

Serunya Nongkrong di Kampoeng Gallery, Kafenya Pecinta Seni

Kampoeng Gallery
Kampoeng Gallery

Nongkrong bersama teman-teman merupakan aktivitas yang seringkali dilakukan oleh anak muda untuk melepas penat akibat rutinitas sehari-hari. Selain mall dan taman, terdapat juga banyak pilihan tempat nongkrong dengan berbagai konsep dan keunikannya masing-masing. Salah satunya adalah Kampoeng Gallery di sudut kota Jakarta. Penasaran seperti apa? Berikut ulasan dari Kontributor Travelingyuk, Nurull Huda.

Baca juga : Serasa Pantai Pribadi, Serunya Bermain di Pantai Pangi dengan Ombak yang Cukup Tenang

Surganya Barang-barang Antik

Barang-barang antik yang unik (c) Nurull Huda/Travelingyuk
Barang-barang antik yang unik (c) Nurull Huda/Travelingyuk

Ingin mencari suasana nongkrong yang berbeda dan unik? Kampoeng Gallery yang kental dengan karya seni bisa jadi pilihan. Di galeri ini, Teman Traveler dapat menemukan berbagai macam barang antik yang merupakan koleksi pribadi dari sang pemilik, Ivan Moningka. Alasan Mas Ivan mendirikan tempat ini agar pengunjung dapat menikmati dan bernostalgia di eranya. Koleksi yang dipajang antara lain mobil hot wheels, piringan hitam band-band ternama pada zamannya, kumpulan buku, dan berbagai macam zine (magazine atau fanzine).

Sudut lain yang tak kalah cantik (c) Nurull Huda/Travelingyuk
Sudut lain yang tak kalah cantik (c) Nurull Huda/Travelingyuk

Selain hobi mengoleksi berbagai macam barang-barang antik, sang pemilik juga merupakan penggemar berat brand Coca Cola. Tak heran jika berbagai macam botol, tumbler, pin, hiasan, kaos, wadah botol Coca Cola, dapat Teman Traveler jumpai.

Tempat Favorit Para Pecinta Seni

Bagian dalam dari Kampung Gallery (c) Nurull Huda/Travelingyuk
Bagian dalam dari Kampung Gallery (c) Nurull Huda/Travelingyuk

Kafe di Jakarta ini menjadi surga bagi seni dan barang-barang antik. Beberapa koleksi tidak hanya milik pribadi, ada juga sumbangan dari teman Mas Ivan. Tak jarang para kolektor datang untuk berburu barang-barang tersebut. Beberapa sengaja diperjualbelikan, seperti buku terbitan dari masa ke masa, lukisan, kamera “jadul” yang dijual kisaran Rp10.000 sampai jutaan.

Nongkrong dengan Suguhan Konsep Unik

Sudut cantik Kampung Gallery (c) Nurull Huda/Travelingyuk
Sudut cantik Kampung Gallery (c) Nurull Huda/Travelingyuk

Kampoeng Gallery berlokasi di pinggir Stasiun Kebayoran. Tepatnya di Jl. Mesjid Al-Huda no.1, sekitar 200 m dari kolong jembatan layang Kebayoran Lama. Tempat ini buka setiap hari, mulai dari jam 09.00-02.00. Suasana nyaman dengan furniture bergaya klasik membuat Teman Traveler betah berlama-lama. Apalagi sambil menikmati berbagai macam menu yang tersedia. Seperti mie ayam dan nasi goreng yang dijual dengan harga murah.

Area outdoor yang menawan (c) Nurull Huda/Travelingyuk
Area outdoor yang menawan (c) Nurull Huda/Travelingyuk

Galeri Rasa Perpustakaan

Perpustakaan cantik nan instagenic (c) Nurull Huda/Travelingyuk
Perpustakaan cantik nan instagenic (c) Nurull Huda/Travelingyuk

Tempat nongkrong yang didirikan sejak 2010 ini tidak hanya gudang barang antik. Namun, ada juga koleksi buku yang mengedukasi para pengunjung. Menariknya lagi, pengunjung dapat meminjam buku yang ada di galeri tersebut. Cocok nih, buat Teman Traveler yang suka membaca.

Aneka ragam barang antik (c) Nurull Huda/Travelingyuk
Aneka ragam barang antik (c) Nurull Huda/Travelingyuk

Bagaimana, tertarik untuk nongkrong seru di Kampoeng Gallery? Jangan lupa ajak teman atau keluarga ke sini. Pastikan bawa kamera untuk mengabadikan setiap momen. Next

ramadan

Written by Nurull Huda

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

Cahaya Villa di Garut

Cahaya Villa, Tempat Bermalam yang Suguhkan Pesona Cantiknya Alam Garut

Museum Trupark, Pertama di Indonesia Gabungkan Selfie dan Edukasi Batik