Bali seolah tak ada henti-hentinya membuat para pelancong terkagum-kagum. Destinasi berjuluk Pulau Dewata tersebut punya banyak panorama indah dan akomodasi mewah yang siap membuat pengalaman liburan jadi maksimal. Hebatnya lagi, salah satu hotel di Bali ternyata memiliki kolam renang terindah dunia.
Baca juga : Thay Hin Bio, Vihara Bersejarah nan Eksotis di Bandar Lampung
Hotel yang dimaksud adalah Hanging Gardens Ubud. Akomodasi satu ini memang punya reputasi luar biasa dan sudah lama diakui sebagai salah satu hotel paling romantis oleh beberapa laman luar negeri. Namun baru-baru ini, Hanging Gardens dinobatkan sebagai rumah salah satu kolam renang terindah di dunia.
Diakui Media Inggris
Nama Hanging Gardens Ubud belum lama ini mencuat di laman Telegraph. Media Inggris tersebut membuat ranking 50 hotel dengan kolam renang terindah dari seluruh dunia. Hampir semua hotel ternama masuk pengawasan mereka, mulai dari benua Asia hingga Afrika.
Nah, yang membuat bangga adalah dari 50 nama yang muncul, tiga di antaranya berasal dari Bali. Posisi tertinggi dipegang oleh Ubud Hanging Gardens, yang menduduki peringkat sembilan. Selain itu masih ada Alila Villas Uluwatu di peringkat ke-15 dan Amakila Bali di peringkat ke-45.
Infinity Pool
Nama Ubud Hanging Gardens masuk dalam daftar milik Telegraph bukan tanpa alasan. Hotel yang berada di kawasan Ubud ini memang luar biasa indah. Salah satu daya tarik terbesar mereka ada di fasilitas kolam renang, yang mengusung konsep infinity pool.
Bagian dasar kolam konon berhiaskan banyak bebatuan candi, membuat nuansa etnis semakin terasa. Selain itu desain yang digunakan juga unik, berundak seperti sawah. Dari atas kolam para pengunjung bisa menikmati indahnya kawasan hijau di sekitar Ubud. Tak heran jika kolam ini disebut Hanging Garden, karena memang bentuknya seperti seolah menggantung di ketinggian.
Terbuka untuk Semua Pengunjung
Kolam renang di Ubud Hanging Gardens terbuka untuk semua pengunjung. Bahkan meski tidak menginap di sana sekalipun, para pelancong masih dipersilakan masuk dan menggunakan kolam renang. Pihak pengelola biasanya akan mematok tarif antara 20-30 dollar Amerika Serikat untuk turis asing, atau sekitar 432 ribu rupiah.
Uniknya lagi, Ubud Hanging Gardes juga punya cable car atau kereta gantung khusus untuk mengantar pengunjung ke kolam. Dari sini para pelancong bisa duduk santai sambil menikmati indahnya pemandangan Ubud dari ketinggian.
Pemandangan Alam Memanjakan
Tak cuma kolam renang, pemandangan alam di sekitar Ubud Hanging Gardens juga sangat memanjakan. Di hotel seluas 2,3 hektar ini pengunjung akan merasakan atmosfer menenangkan dengan iringan suara gemercik air dan kicauan burung. Jika bosan di hotel, sobat traveler bisa coba berkeliling Desa Buahan naik sepeda atau berkunjung ke Pura Tirta Empul.
Itulah tadi sedikit gambaran mengenai infinity pool di Ubud Hanging Gardens. Jika suatu saat nanti sobat traveler berada di Bali, jangan lupa luangkan waktu mengunjungi kolam rendah terindah di dunia tersebut. Next