in ,

Tempat Makan di Sungai Musi Ini Sajikan Pemandangan Menakjubkan

Empat Warung Makan di Pinggir Sungai Musi, Palembang

Kuliner di Sungai Musi
Kuliner di Sungai Musi

Berkunjung ke warung pempek menjadi agenda wajib saat liburan ke Palembang. Menariknya, tempat yang menjual makanan khas ini cukup banyak dan tersebar di berbagai sudut kota. Namun, rugi rasanya jika belum menjajal kuliner enak di sekitaran Sungai Musi. Apalagi dilengkapi dengan sajian pemandangan menakjubkan. Nah, warung makan apa saja yang ada di pinggir sungai terpanjang Sumatera ini? Simak rangkumannya berikut ini, yuk!

Baca juga : Klappertaart Huize & Resto, Nikmatnya Dessert ala Belanda di Kota Hujan

1. Kampung Kapitan Seafood Restaurant

Kampung Kapitan
Kampung Kapitan [image source]
Restoran yang berada di Jl. KH Azhari – Dermaga 7 Ulu, Palembang ini dikenal memiliki konsep unik karena menawarkan pemandangan Sungai Musi dan Jembatan Ampera. Kampung Kapitan tidak hanya menawarkan tempat asyik untuk menghabiskan malam di tepi sungai. Namun, kamu pun bakalan menikmati sajian berbagai makanan lezat yang sebagian besar adalah seafood segar. Harga yang ditawarkan bervariasi dan tergantung jenis menu yang kamu pesan. Yang paling menarik, kamu bisa sampai di sini menaiki kapal khusus dari Benteng Kuto Besak yang disediakan gratis oleh Kampung Kapitan.

Kampung Kapitan Seafood Restaurant
Kampung Kapitan Seafood Restaurant [image source]

2. River Side Restaurant

River Site Restaurant
River Side Restaurant [image source]
Jika Bandung punya Pinisi Resto, Palembang memiliki River Side Restaurant yang merupakan restoran terapung berbentuk kapal besar. Letaknya berada di sisi Ilir atau tak jauh dari Benteng Kuto Besak. Berbeda dengan Kampung Kapitan, kamu tak perlu naik kapal untuk bisa makan dengan pemandangan Sungai Musi dan Jembatan Ampera. Menu khas Palembang lengkap tersedia di sini. Sekedar tips, sebaiknya datang ke sini saat malam hari. Gemerlap lampu di sekitar sungai menjadi pemandangan menarik yang bakal membuatmu terpesona.

River Side Restaurant, Palembang
River Side Restaurant, Palembang [image source]

3. Rumah Makan Terapung Mbok Sri

RM Terapung Mbok Sri
RM Terapung Mbok Sri [image source]
Jika River Side Restaurant memiliki tempat yang luas, lain halnya dengan Rumah Makan Terapung Mbok Sri. Kamu pun bakalan merasakan sensasi makan di atas perahu yang bergoyang di tempat makan ini. Tak hanya semilir angin atau pemandangan Jembatan Ampera, kamu pun bakalan ketagihan setelah mencoba pindang ikan patin. Menu tersebut dikenal lezat dengan tambahan sambal mangga. Tertarik kan? Mampir saja ke belakang Plaza Pasar 16 Palembang. Jangan kaget, warung terapung di sini tak hanya Mbok Sri tapi banyak juga yang lainnya.

RM Terapung Mbok Sri, Palembang
RM Terapung Mbok Sri, Palembang [image source]

4. Warung Terapung Cek Merry

Pempek Roemah Bari
Ilustrasi Pempek Palembang [image source]
Selain menyajikan menu ikan pindang, ternyata juga ada kapal apung yang menawarkan pempek. Salah satunya Warung Terapung Cek Merry yang memiliki keunikan berupa kapal dengan kabin terbuka. Karena itu pula, pemandangan sungai bisa terlihat lebih jelas. Seperti di kedai lain, jenis pempek di sini beragam. Ada juga tekwan yang merupakan makanan khas Palembang. Tentunya, berburu kuliner di sini bakal menyenangkan.

Pempek Cek Merry
Pempek Cek Merry [image source]
Masih banyak tempat makan lain yang ada di sekitar Sungai Musi dan Jembatan Ampera. Namun, yang menyajikan pemandangan menakjubkan tidak banyak. Berminat untuk kulineran di tempat makan di atas? Yuk, segera diagendakan. Next

ramadan
Hotel dekat Sam Poo Kong Semarang

Hotel Dekat Sam Poo Kong di Bawah 300 Ribu, Saksikan Imlek Semarang yang Seru

Kuliner Kota Wisata Batu yang Nikmat dan Wajib Kamu Coba