Mudik seakan sudah menjadi hal yang wajib dilakukan ketika menjelang hari raya. Teman Traveler asal Kalimantan, pasti sudah kangen dengan makanan khas yang ada di sana kan? Sebagai pengobat rindu, inilah sejumlah kuliner lebaran Kalimantan dengan rasa juara. Intip!
Baca juga : Deretan Cafe di Jawa Timur dengan View Pegunungan
Tapai Benaon
Kalau Teman Traveler pergi ke Kalimantan Barat, salah satu hidangan khas mereka yakni Tapai Beanon. Santapan tersebut terbuat dari ketan putih atau hitam. Pembuatannya sama dengan membuat tapai ketan biasa. Untuk menghindarai fermentasi yang kuat, biasanya dibuat sehari menjelang lebaran. Rasanya segar dan lebih baik disajikan dingin. Makanan ini paling pas disantap sebagai hidangan pencuci mulut.
Kue Lapis Sambas
Jika biasanya lebaran identik dengan kue kering, berbeda dengan apa yang ada di Kalimantan Barat. Kalian akan bertemu dengan kue lapis sebagai sajian utama untuk para tamu. Bahkan masyarakat sana menyajikan hingga lima jenis kue lapis.
Contohnya seperti lapis susu, belacan, sepiti, agar-agar, nanas, kacang, hingga lapis sabun. Setiap kue memiliki ciri khas masing-masing dan dapat Teman Traveler jumpai di beberapa kota besar seperti Singkawang atau kabupaten Sambas.
Soto Banjar
Selain hidangan penutup, kuliner Kalimantan lain yang biasanya dihidangkan ketika lebaran yakni Soto Banjar. Makanan khas suku Banjar ini memiliki aroma rempah yang harum seperti kayu manis, biji pala, dan cengkih.
Perbedaan dengan soto kebanyakan yakni, adanya tambahan sedikit susu pada kuahnya sehingga menimbulkan warna sedikit keruh. Isinya terdiri dari daging ayam yang sudah disuwir, dengan tambahan perkedel, kentang rebus, rebusan telur, potongan wortel, dan ketupat. Pokoknya maknyus!
Ketupat Kandangan
Makanan berkuah lain yang juga kerap menghiasi meja makan ketika lebaran yakni Ketupat Kandangan khas Banjarmasin. Satu porsinya terdiri dari ketupat berbentuk segitiga, ikan asap, kuah santan, serta taburan bawang goreng sehingga menimbulkan rasa yang gurih.
Kuliner ini pun cocok disantap kapan saja. Ketupat disiram dengan kuah yang diracik dari bumbu tradisional seperti kayu manis, pala, cengkih, dan kapulaga.
Itu tadi kuliner lebaran khas Kalimantan yang tentunya dirindukan para perantau. Kira-kira apa nih yang menjadi makanan khas di daerah Teman Traveler? Next