in ,

Dari Martabak hingga Indomie, Ini Kuliner Unik Serba Mini yang Tinggal ‘Lep’

5 Kuliner Serba Mini

Indomie Mini
Indomie Mini

Sejak tahun 2017 lalu, kuliner berukuran jumbo memang menarik perhatian banyak orang. Ada bakso, burger hingga pizza yang bisa disantap hingga 6 orang. Pun demikian, makanan berbentuk mini yang menggemaskan juga tak kalah hits. Bahkan, banyak yang penasaran bagaimana cara penjualnya memasakn. Lalu, apa saja sih kuliner serba kecil yang juga hits ini? Simak rangkumannya yuk!

Baca juga : Fakta Hotel Indonesia, Saksi Perjalanan Asian Games di Indonesia

1. Indomie Mini

Topping Indomie Mini
Topping Indomie Mini [image source]
Porsi mie mangkuk jumbo ala Sosmed Cafe di Medan memang menggoda. Namun, kamu bakalan tak tahan melihat godaan Indomie mini yang ditawarkan oleh ArkZ Food Garage. Seperti namanya, Indomie di sini disajikan dalam mangkuk ukuran kecil. Sementara topping-nya beragam. Ada yang bertabur keju, telur puyuh, bawang goreng, hingga sambal matah. Mau tahu rasanya? Kamu bisa langsung berkunjung ke Jalan Tanjung Duren Barat III No. 1, Jakarta Barat. Seporsinya, sudah ada 6 mangkuk kecil yang menanti, lho!

Kuliner Mini yang Lucu dan Menggemaskan
Kuliner Indomie Mini yang Lucu dan Menggemaskan [image source]

2. Burger Mini

Burger Mini
Ilustrasi Burger Mini [image source]
Burger kini tak hanya terdiri dari roti, patty dari daging, serta sayuran segar. Kamu bisa menemukan banyak varian yang tentunya menggoda lidah. Baru-baru ini ada juga burger yang memiliki bentuk kecil. Menariknya lagi, warna roti tak hanya cokelat seperti biasanya. Namun, ada yang berwarna pink, biru, hijau, dan banyak lainnya. Bingung cari jajanan ini? Kafe hits di kota-kota besar sudah banyak yang menawarkan menu ini, lho!

Burger Mini Warna-warni
Burger Mini Warna-warni [image source]

3. Martabak Mini

Martabak Mini dan Imut
Martabak Mini dan Imut [image source]
Biasa dengan martabak manis dengan berbagai topping? Kamu wajib coba martabak mini yang memiliki bentuk lucu dan menggemaskan. Jajanan manis ini sangat mudah ditemukan, bahkan di pinggiran jalan kota-kota besar seperti Bandung. Menariknya lagi, topping yang digunakan beragam. Ada susu kental yang dikombinasikan dengan meses atau parutan keju. Rasanya nikmat, apalagi didampingi teh hangat.

Martabak Mini
Martabak Mini [image source]

4. Pizza Mini

Pizza Mini yang tinggal lep
Pizza Mini yang tinggal lep [image source]
Sudah biasa dengan pizza jumbo dengan lelehan keju melimpah? Kamu juga wajib coba pizza berukuran kecil yang bisa disantap sekali lep. Tak jauh beda dari biasanya, jajanan ini memiliki topping nikmat saat digigit. Ada sosis, ayam cincang, serta lelehan keju. Jika mau, kamu juga bisa memesan rasa abon yang paling nendang disantap saat hangat.

Pizza Mini
Pizza Mini [image source]

5. Donat Mini

Donat Mini Lucu
Donat Mini Lucu [image source]
Donat masih menjadi camilan favorit banyak orang. Kali ini, bentuk donat makin beragam, begitu pula dengan varian topping-nya. Yang paling mencuri perhatian banyak orang adalah donat mini yang akan lebih mudah dimakan dalam sekali lep. jenis topping camilan berbentuk cincin ini sangat beragam dari cokelat butiran, keju parut, meses, susu kental, hingga cokelat kacang.

Donat mini
Donat mini [image source]
Bagaimana, sudah coba makanan kekinian dengan bentuk lucu dan imut di atas? Tak perlu khawatir, meski bentuknya unik harganya masih terjangkau loh! Next

ramadan

Indahnya Bahuluang, Pulau Kecil di Selayar yang Sering Berubah Bentuk

Tebing Unik yang Menjadi Destinasi Wisata Kekinian di Indonesia