Osaka adalah salah satu kawasan metropolitan di Jepang yang menjadi pusat industri dan kebudayaan. Setelah Tokyo dan Yokohama, Osaka menjadi satu-satunya kota yang memiliki penduduk lebih dari 10 juta. Kalau kamu traveling ke Osaka, kawasan wisata seperti Kastil Osaka, Universal Studio Jepang, dan akuarium raksasa di Kaiyukan.
Baca juga : Kuliner Singapura yang Murah dan Jadi Favorit Turis
Selain memiliki tempat wisata yang sangat memukau, kamu juga berwisata kuliner di banyak tempat di Osaka. Di sini kamu bisa mendapatkan kuliner-kuliner melegenda yang bila tidak dicoba akan membuatmu menyesal. Siap nguliner tipis-tipis?
1. Okonomiyaki Kiji Umeda
Salah satu kuliner melegenda yang ada di Osaka ada okonomiyaki. Kuliner yang memadukan adonan telur, kol, daun bawang ini bisa kamu temukan di hampir semua pojok kota. Tapi, salah satu yang melegenda adalah okonomiyaki yang disajikan di kedai Kiji Umeda yang terletak di 1-1-90 Oyodonaka, Kita-ku, Umeda Sky Building.
Sebelum bisa menikmati okonomiyaki ini kamu perlu antre panjang. Biasanya sekitar 1 jam kamu baru bisa menikmati hidangan nikmat ini hangat-hangat. Traveler-traveler dari berbagai dunia selalu memburu okonomiyak Kiji Umeda karena rasanya yang autentik dan susah disamai oleh kedai yang lain.
2. Matsuzakagyu Yakiniku M
Setelah menikmati sajian Yakiniku yang sangat melegenda sekarang saatnya kamu menikmati sajian utama dari Osaka. Kamu harus mencoba Yakiniku yang menggunakan daging sapi premium. Satu potong yakiniku di Osaka yang disajikan dengan saus spesial bisa membuat kamu ketagihan.
Oh ya, salah satu restoran yakiniku paling terkenal di Osaka adalah Matsuzakagyu Yakinimu M. Di tempat ini kamu bisa menikmati sajian daging berkelas yang memang lumayan menguras kantung. Tapi, sekali mencoba kamu tidak akan menyesal telah menyantapnya meski sekali seumur hidup.
3. Ramen Ichiran
Kalau di dalam Naruto ada Ramen Ichiraku yang sangat melegenda, Osaka memiliki salah satu kedai ramen melegenda bernama Ramen Ichiran. Kedai yang berlokasi di 7-18 Soemoncho, Chu-Ko, Osaka ini menyajikan ramen yang sangat nikmat hingga banyak orang rela antre untuk mendapatkannya.
Kedai yang memiliki konsep tradisional ini menyajikan ramen yang dibuat secara alami. Kamu akan mendapatkan mie dengan tekstur kenyal dan lembut dibalut dengan kuah gurih dan pedas yang diracik dengan sangat sempurna. Menikmati Ramen Ichiran akan membuatmu tidak menyesal mengunjungi Osaka yang sangat megah itu.
4. Ojisan Cheesecake
Setelah menikmati hidangan berat yang sangat mengenyangkan sekarang saatnya berburu desert. Osaka memiliki salah satu makanan pencuci mulut andalan berupa cheesecake yang dibuat dengan sangat alami hingga rasanya benar-benar sempurna. Kalau kamu lagi nyasar di Osaka usahakan mencari 3-2-15 Namba, Chuo-ku.
Di kedai yang tidak terlalu besar itu kamu bisa menyaksikan pembuat cheesecake meramu kue ini dengan sempurna. Salah satu ciri kas dari cheesecake ini adalah adanya stempel di atas kue yang bergambar ojisan atau paman. Mencicipi Ojisan Cheesecake akan membuatmu ingin memborong semua kuenya hingga habis.
5. Umeda Hagakure
Umeda Hagakure adalah sebuah kedai yang menyajikan sajian mie udon yang sangat memikat. Mie putih dengan taburan daun bawang dan jeruk ini disajikan dingin dengan side dish berupa tempura, telur setengah matang, dan kuah yang bisa dituangkan atau buat celupan saat mengonsumsi udon.
Kamu bisa mendapatkan udon yang sangat melegenda ini di 1-1-3 Umeda, Kita-ku dengan harga yang cukup terjangkau. Umeda Hagakure selalu ramai didatangi oleh banyak turis baik dari kawasan Jepang sendiri atau pun turis asing yang ingin menjelajahi kota yang membaurkan masa lalu dan masa depan ini.
Inilah lima kuliner melegenda di Osaka yang wajib kamu coba ketika bertandang. Mencoba lima kuliner di atas akan membuatmu bahagia meski tersesat di kota yang super sibuk dan ramai ini. Next