Lomie merupakan kuliner yang pertama kali diperkenalkan oleh etnis Tionghoa. Sajian mie gepeng yang direbus ini kemudian disajikan dengan kuah kental. Awalnya, penyajian lomie ini memanfaatkan tulang dan tetelan babi sebagai campuran kuah. Namun lantaran di Indonesia kebanyakan penduduknya mayoritas Muslim, kuahnya diganti dengan seafood berupa ebi dan cumi-cumi. Ada lomie legendaris yang menjadi andalan kuliner Bandung, yakni Lomie Imam Bonjol. Penasaran?
Baca juga : Soto Ayam Pak Dalbe, Sarapan Murah dan Enak di Jogja
Sudah Ada Sejak Tahun 1977
Lomie Imam Bonjol ini merupakan salah satu pilihan kuliner legendaris di Bandung. Menyuguhkan kelezatan lomie sudah sejak tahun 1977. Perintis dari kuliner Bandung satu ini adalah H. Ngatimin. Dan dieteruskan oleh keturunannya. Sampai sekarang ini sudah memiliki banyak pelanggan tetap. Baik datang dari dalam ataupun luar kota. Mereka antri untuk mencicipi lomie Imam Bonjol di Bandung ini.
Sajikan Porsi Jumbo dengan Rasa Bikin Melongo
Citarasa lomie di sini begitu khas, kuah kentalnya merupakan perpaduan ebi, cumi, dan kocokan tepung. Aroma kuah seafood inilah yang membedakan Lomie Imam Bonjol di Bandung ini dengan yang lainnya. Satu lagi rahasia lomie ini hangat lebih lama lantaran pemberian tepung maizena yang membuat suhu panasnya lebih lama.
Untuk isiannya, ada pangsit rebus, bakso, suiran daging ayam, tidak ketinggalan juga sayur kangkung, taoge, irisan daun bawang yang melimpah, dan bawang goreng yang membuat rasanya jadi gurih dan nikmat. Di sini, Teman Traveler bisa memiliki mi yang dikehendaki, ada yang helaian agak lebar dan tekstur yang lebih halus. Nah, jika tidak ingin lomie, kamu bisa memesan yamie, ataupun olahan bihun yang tidak kalah nikmat.
Alamat Lomie Imam Bonjol
Tertarik untuk menikmati seporsi lomie nikmat di kedai ini? Langsung melipir saja ke lokasinya yang berada di Jl. Imam Bonjol No. 9, Coblong, Bandung Utara. Dari pertama sampai sekarang ini ternyata lokasinya tidak pernah pindah. Karena tempatnya sudah diketahui banyak orang. Kedai ini buka setiap hari mulai pukul 09:00 – 17:00 WIB, libur pada hari Jumat. Supaya tidak antri, usahakan untuk tidak datang pada jam makan siang karena akan banyak sekali pengunjung yang berdatangan.
Lalu untuk harganya, sangat terjangkau. Bagaimana tidak, meskipun terbilang legendaris harganya murah. Satu porsi lomie Imam Bonjol dengan porsi yang melimpah dibanderol sekitar Rp25.000 saja. Dengan harga segitu, kamu tidak akan menyesal pernah mencobanya. Hangat-hangat enak disantap saat sore hari.
Jika jelajah ke Bandung, jangan lupa untuk mencicipi Lomie Imam Bonjol yang sudah legendaris ini ya Teman Traveler. Meghalau dinginnya Bandung dengan seporsi lomie hangat, pastinya nikmat dan bikin ketagihan. Bagaimana, kapan nih mau ke Kota Kembang? Next