in ,

Mie Mbah Tusiyem, Mantap Disajian dengan Ayam Goreng Kampung dan Ketjap Kentjana yang Asli Kebumen

Inilah Penjelasan Tentang Mie Mbah Tusiyem di Kebumen yang Melegenda

Mi Mbah Tusiyem
Mi Mbah Tusiyem

Berlibur ke Kebumen akan kurang afdol jika tak mencicipi kulinernya. Salah satu lokasi rekomended untuk dijelajahi saat sedang jelajah Kebumen adalah Mie Mbah Tusiyem atau Bakmi Mbah Tusiyem yang legendaris dan populer. Buat kamu pecinta olahan mi, wisata kuliner di Kebuman ini pantas dijadikan jujukan.

Baca juga : Gak Mahal Tapi Berkesan, ini 5 Ide Liburan Tahun Baru Murah Meriah

Bakmi Mbah Tusiyem yang Telah Dirintis Sejak 1973

Mie Mbah Tusiyem yang legendaris, via Instagram/kulinerankebumen
Mie Mbah Tusiyem yang legendaris, via Instagram/kulinerankebumen

Kuliner di Kebumen ini telah dirintis sejak tahun 1973. Awalnya, selama dua tahun pertama Mbah Tusiyem menjajakan soto ayam. Kemudian mencoba untuk menyajikan menu khusus, yakni mi kuah dan mi kering. Dengan kehalian memasak yang turun temurun, cita rasa mi buatan Mbah Tusiyem ini menyihir mereka yang berdatangan.

Rahasia Kenikmata Seporsi Mie Mbah Tusiyem

Sederhana namun citarasa istimewa, via Instagram/ana_adiwijaya
Sederhana namun citarasa istimewa, via Instagram/ana_adiwijaya

Tempat berjualan Mbah Tusiyem ini sangat sederhana, hanya ada kursi yang terbuat dari bambu dan bahkan lantai pun masih tanah. Meskipun begitu, tak mengurangi minat para pengunjung untuk menikmati olahan minya. Untuk bumbu-bumbunya adalah bawang putih, kemiri, merica, jahe, laos, bawang merah, tidak ketinggaan juga garam untuk membuat rasanya makin istimewa.

Disajikan dengan Ayam Goreng Kampung dan Kecap Asli Kebumen

Citarasa yang legendaris, via Instagram/zam29roni
Citarasa yang legendaris, via Instagram/zam29roni

Mi di sini tambah mantap jika disajikan dengan menggunakan ayam goreng kampung dan kecap asli dari Kebumen yang bernama Ketjap Kentjana. Perpaduan yang benar-benar membuat orang tertarik untuk mencoba.

Cita rasa kecap ini berbeda, makanya jangan lupa untuk mencoba saat jalan-jalan ke Kebumen. Bisa pesan juga teh hangat yang akan membuat suasana makin nikmat.

Alamat Mie Mbah Tusiyem di Kebumen

Mie yang legendaris, via Instagram/leylindia
Mie yang legendaris, via Instagram/leylindia

Mie Mbah Tusiyem berada di Pucangan, Ambal, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Meski tempatnya sederhana, sang penjual sangat ramah menyapa para pelanggan yang berdatangan. Mie kuah ataupun mie kering, harganya dipatok Rp12.000 saja. Sementara itu untuk ayamnya dipatok Rp15.000. Banyak juga tersedia camilan-camilan ringan yang ditawarkan.

Jika kamu sedang jalan-jalan di Kebumen, Mie Mbah Tusiyem memang patut untuk dijadikan jujukan. Di mana lagi kamu bisa menikmati kuliner khas dengan bahan-bahan yang hanya ada di tempat itu saja? Segara coba sendiri kelezatannya, ya. Next

ramadan

Rancabali, the Classic Green Paradise at South Bandung

The Interlace, Apartemen Unik di Singapura Berbentuk Jenga Raksasa