in , , ,

Baru! Minoo Beach Club, Kulineran Seafood Lezat Ditepi Pantai Pulau Dewata

Kulineran Langsung Menghadap Pantai dan Dapatkan Pengalaman Berbeda di Pulau Dewata!

Pulau Dewata memang menyimpan beragam keunikan serta destinasi wisata hingga kuliner di tempat yang sangat menarik sehingga meninggalkan kesan yang sangat sempurna terlebih jika Teman Traveler yang tidak punya banyak waktu untuk berlibur. Salah satu pilihan yang tepat Teman Traveler kunjungi ketika berkesempatan berkunjung ke Pulau Dewata yakni Minoo Beach Club. Kesan berbeda akan Teman Traveler dapatkan di sini. Simak informasi lengkapnya pada ulasan berikut ini yuk.

Baca juga : Boncafe Surabaya, Steak Premium Legendaris Sejak 1977

Destinasi Wisata Baru

Tempatnya Instagenic via Instagram @minoobeachclub

Minoo Beach Club merupakan salah satu destinasi baru di Pulau Dewata karena memang baru dibuka pada tanggal 1 Juli 2020 lalu. Menariknya, destinasi ini menyuguhkan langsung pemandangan laut biru dipadukan dengan meja hingga kursi yang terbuat dari kayu sehingga sangat instagenic untuk digunakan berfoto.

Chef Berpengalaman

Eye Catching via Instagram @minoobeachclub

Robby Fahmi Kurniawan selaku head chef di tempat makan ini sangat mengedepankan kualitas setiap menu yang akan disajikan. Sudah memiliki pengalaman kurang lebih 9 tahun di industri hospitality membuatnya menciptakan sajian spesial untuk pengunjung. Tidak hanya itu, setiap menu seafood yang tersaji langsung diambil dari nelayan lokal di sekitar restaurant.

Fasilitas Memanjakan

Diatas Kapal Putih via Instagram @minoobeachclub

Selain menyuguhkan pemandangan laut yang indah, tempat ini juga memberikan fasilitas yang sangat menanjakan seperti akses langsung menuju pantai, arena kolam renang, hingga suasana dan kuliner yang sangat berkualitas. Restaurant yang terletak di area Bukit Peninsula, Pantai Melasti, Ungasan, Bali ini mengusung konsep berhaya bohemian dengan mencakup tempat makan ditempat terbuka.

Terapkan Protokol Kesehatan

Seafood yang Lezat via Instagram @minoobeachclub

Restaurant ini dapat menampung kurang lebih sekitar 100 tamu, namun kini hanya menerima maksimal 50% dari kapasitas. Teman Traveler berniat ke sini? Siapkan diri untuk menaati segala protokol yang sudah ditetapkan seperti menggunakan masker, mencuci tangan, pengecekan suhu tubuh sebelum masuk hingga pembayaran pun dianjurkan menggunakan cashless.

Restaurant bahkan melakukan penyemprotan diinfektan dua kali sekali sebelum dan sesudah jam operasional untuk tetap memberikan kenyaman bagi pengunjung. Jadi Teman Traveler yang ingin ke sini tidak perlu khawatir tapi harus tetap waspada ya. Next

ramadan

Tembolak Pelangi, Spot Jalan Instagenic Lombok yang Manjakan Mata

Viral! Pangsit Goreng Le Gino, Harus Rela Antri Sampai 5 Hari