Pulau Nusakambangan di Cilacap selama ini memang dikenal sebagai tempat penjara bagi narapidana kelas berat. Selain itu di sana adalah lapas berkeamanan tinggi dan jadi lokasi eksekusi para napi yang dijatuhi hukuman mati. Karena hal itulah, Nusakambangan juga kerap dijuluki sebagai Pulau Kematian. Padahal, di sekitar Pulau Nusakambangan banyak keindahan alam yang bisa dinikmati. Misalnya saja pantai di Nusakambangan dengan panorama dan keeksotisan yang begitu istimewa. Ini dia wisata yang layak dikunjungi Teman Traveler semua.
Baca juga : Air Terjun di Jawa Barat, Basuh Penat dan Segarkan Pikiran
1. Pantai Permisan
Pantai Permisan ini banyak menjadi jujukan para wisatawan saat berkunjung ke Pulau Nusakambangan. Selain itu juga menjadi destinasi para keluarga penjenguk napi. Menariknya, pantai di sini memiliki gradasi warna pasir yang cantik, antara putih dan hitam. Belum lagi karang-karang yang membuat sekeliling jadi makin istimewa.
Pantai ini masih sangat asri dan sepi dari para pengunjung. Untuk bisa datang, kamu bisa menuju ke Pulau Nusakambangan lewat Pelabuhan Sodong dan menumpang kapak Pengayoman II, lalu dilanjutkan menggunakan armada bus dari sekitar 15 menit lalu tiba di Pantai Permisan.
2. Pantai Selokpipa
Lokasi Pantai Selokpipa ini berada di timur Pulau Nusakambangan. Uniknya, di sini memiliki koleksi terumbu karang indah dari pesisir selatan Samudera Hindia ditambah dengan air laut yang jernih. Untuk bisa datang ke pantai di Nusakambangan satu ini, kamu perlu mempersiapkan mental yang sangat kuat karena rutenya begitu ekstream. Namun, seperti yang telah disinggung sebelumnya, kelelahanmu akan terbayar tuntas dengan keindahan yang ditawarkan oleh Pantai Selokpipa.
3. Pantai Kalipat
Pantai cantik lainya yang berada di Pulau Nusakambangan adalah Pantai Kalipat. Keunggulan pantai ini alah memiliki pasir putih dan ombaknya yang tinggi. Nah, lantaran ombak yang tinggi dan banyaknya karang, para pengunjung tidak diperkenankan untuk berenang dan perlu untuk berhati-hati. Namun panoramanya begitu cantik, kamu nggak akan rugi datang ke pantai di Nusakambangan keren ini.
4. Pantai Pasir Putih
Sesuai dengan namanya, Pantai Pasir Putih ini memiliki pasir yang berwarna putih dengan gradasi warna laut yang cantik. Lokasinya tersembunyi di balik pepohonan yang membuat tempatnya masih asri meskipun datang saat terik. Buat yang ingin berenang, berhati-hatilah karena karangnya cukup tajam. Lokasinya berada di Pulau Nusakambangan Timur.
5. Pantai Rancababakan
Pantai dengan keindahan eksotis lainnya di Nusakambangan adalah Pantai Rancababakan. Pesonannya adalah pasir putihnya yang masih perawan. Saat menuju ke lokasi, kamu akan disuguhi panoraman hutan mangrove yang rimbun yang jadi habitat ikan, udang, dan hewan-hewan. Lokasi pantainya agak menjorok ombaknya tidak terlalu besar dipadu dengan airnya yang bening.
Ternyata Pulau Nusakambangan tidak seseram seperti yang kita bayangkan selama ini ya Teman Traveler. Ada banyak pilihan pantai cantik yang bisa untuk dikunjungi. Bagaimana, apakah ada salah satu pantai di Nusakambangan yang ingin kamu kunjungi? Next