Travelingyuk yakin jika sebagian besar traveler di Indonesia paling ogah menikmati suasana pelabuhan. Yang terlintas pertama saat mendengar nama pelabuhan pasti kawasan singgah kapal yang juga berisi aktivitas bongkar muat dengan kondisi sekitar yang kumuh serta perairan laut yang keruh dan kadang-kadang berminyak. Eits, tunggu dulu semua gambaran tersebut tidak akan kamu temui saat singgah di Pelabuhan Poto Tano.
Baca juga : Menilik Sejarah Ayam Taliwang Sampai Akhirnya Menjadi Kuliner Perdamaian
Pasti kalian menduga bahwa Poto Tano adalah salah satu nama pelabuhan di luar negeri karena tidak mungkin banget Indonesia punya pelabuhan yang bersih dan keren. Tapi tunggu dulu, Poto Tano adalah pelabuhan di pulau Sumbawa dan tentu saja ada di bumi Nusantara. Kamu tidak akan percaya sebelum datang dan melihatnya sendiri jika pelabuhan ini benar-benar keren.
Pelabuhan Poto Tano menjadi pintu gerbang menuju Pulau Sumbawa di Nusa Tenggara Barat via jalur laut. Biasanya traveler tidak akan melewatkan kunjungan ke pulau ini setelah bersenang-senang di pulau Lombok. Jarak antara kedua pulau ini lumayan jauh dan bisa ditempuh dengan perahu dan memakan waktu sekitar 2-3 jam dari pelabuhan Kahyangan di Lombok.
Berbeda dengan pelabuhan-pelabuhan lainnya di Indonesia. Menurut penuturan banyak traveler yang pernah ke pelabuhan ini, mereka sangat kagum dengan kebersihan pelabuhan serta panorama alam yang ada di sekitarnya. Tidak nampak kawasan yang kumuh, sebagai gantinya pelabuhan sederhana dengan laut yang jernih, ya benar-benar jernih hingga ikan-ikan saja terlihat dari atas kapal dan jembatan pelabuhan.
Bukan hanya itu saja pelabuhan yang terletak di desa Poto Tano, kabupaten Sumbawa Barat ini dikelilingi dengan bukit-bukit yang diselimuti dengan padang rumput yang hijau di musim hujan. Semakin dekat ke pelabuhan akan semakin terlihat gugusan pulau-pulau kecil yang ada di sekitar pelabuhan yang warga setempat dikenal dengan istilah gili.
Siapa coba yang tidak akan langsung jatuh hati dengan keindahannya. Traveler yang datang ke Sumbawa via pelabuhan ini tentu tidak akan rela buru-buru pergi. Mereka akan bersenang-senang dulu di sekitar pelabuhan untuk sekedar mengambil foto atau berenang di lautnya yang jernih.
Wah tidak menyangka ya kalau ternyata di negeri tercinta ini memiliki pelabuhan yang super keren pemandangannya serta kondisi pelabuhan yang bersih dan tidak kumuh. Coba kalau semua pelabuhan di Indonesia seperti Poto Tano semua, bisa-bisa akan banyak traveler yang betah menginap di sekitar pelabuhan. Next