Segala sesuatu yang berbau Jepang kini menjadi hal yang digandrungi oleh sebagian masyarakat Indonesia. Mulai dari pakaian, musik, hingga kuliner. Salah satu makanan khas Jepang yang kini banyak diburu adalah mie ramen. Yap, selain sushi, Jepang juga terkenal akan ramen-nya yang kenyal dan sedap. Kedai makanan ini banyak, termasuk di kota Jogja. Lalu, di mana saja kedai ramen di Jogja? Cari tahu yuk!
Baca juga : Keliling Jogja dan Kulineran Mie Paling Lezat, Dijamin Nagih
1. Ramen Katsu
Pecinta kuliner Jogja pasti tak asing lagi dengan nama kedai satu ini. Selain ada di di Jalan Menteri Supeno Nomor 58 C, Umbulharjo, ada juga cabang lain yang tersebar di beberapa titik. Ada yang di Jalan Sultan Agung Nomor 9 dan satunya di Jalan Godean Km 4.5 Ruko Tlogorejo Nomor 4. Kedai ini tidak hanya menawarkan seporsi ramen berkuah kental. Namun, ada campuran ayam krispi atau katsu yang bikin makin istimewa. Jenisnya pun juga berbeda. Tinggal pilih sesuai selera.
2. Okami Ramen
Kedai Okami Ramen berada tidak jauh dari Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Tepatnya di Jalan Kaliurang KM 4,5 Gg. Kinanti. Sementara cabanya ada di di Jalan Pogung Kidul No.70, Sleman. Keunikan dari kedai ini adalah mie-nya yang menggunakan mie instan. Meski begitu, soal rasa tetap enak dan sudah menyerupai rasa mie ramen loh. Ide kreatif ini membuat Okami Ramen selalu ramai didatangi pembeli. Belum lagi harganya yang terjangkau serta tempatnya yang asyik untuk kumpul bareng teman.
3. Ramen Cemen Kadipuro
Kedai Ramen Cemen Kadipuro berada di Jalan Wates KM 2 No.31, Bantul. Berbeda dari sajian ramen di tempat lain, ramen di sini disajikan dengan sendok super besar. Nah, bagi kamu pecinta pedas, Ramen Cemen sangat cocok untukmu. Pasalnya, hampir sebagian besar menu di sini memiliki citarasa pedas yang super . Lebih beruntung lagi jika datang ke sini ketika ada promo. Selain menunya yang enak-enak, tempat makannya juga cocok untuk nongkrong dan kumpul bareng teman.
4. Kay Ramen YK
Berbeda dari kedai ramen di Jogja lainnya, Kay Ramen YK merupakan salah satu kuliner yang bisa kamu temukan di sekitaran kaki lima. Letaknya dekat Galeria Mall, tepat di Jalan Prof. Dr. Herman Yohanes, Sagan. Setidaknya terdapat 10 jenis mie ramen yang bisa kamu cicipi di sini. Ada pula menu Jepang lainnya yang tak kalah menggoda. Seperti udon dan sushi. Menariknya, ada dua pilihan kuah yaitu miso dan shoyu yang sama-sama enak. Soal harga, menu di sini dibanderol mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 35.000 saja. Cukup terjangkau ya?
Wah, pasti sudah tidak sabar kan untuk datang kedai ramen di Jogja ini? Buruan ajak teman, saudara, keluarga, atau pacar ke sini ya. Next