Inggris memang dikenal akan budaya ngetehnya yang telah berlangsung sejak zaman dahulu kala. Walau begitu, nggak sedikit juga dari orang Indonesia yang doyan minum teh. Untuk Teman Traveler yang sedang berlibur ke pulau dewata, kalian tetap bisa merasakannya kok. Nah, resort di Bali yang tawarkan layanan Afternoon Tea berikut patut dicoba. Langsung catat daftarnya ya!
Baca juga : Terang Bulan Dokpri, Nostalgia Jajanan Jadul Favorit di Bantul
The Anvaya Beach Resort
Berada di kawasan strategis dan ramai bisa cukup memusingkan, namun tidak halnya dengan The Anvaya. Walau resort berada di daerah Kuta tepatnya Jl. Kartika Plaza, Tuban, sejumlah fasilitas yang ditawarkan bakal bikin Teman Traveler rileks.
Tamu akan diajak untuk nikmati afternoon tea di pinggir pantai. Layanan ini tersedia setiap hari mulai jam 15.00 hingga pukul 17.00 waktu setempat. Kocek yang diperlukan sebesar Rp155 ribu per orang.
The Chedi Club Tanah Gajah
Selain populer karena balon udaranya, The Chedi Club juga terkenal di kalangan wisatawan karena menyuguhkan suasana pedesaan. Jika tadi diajak memandangi indahnya pantai, Chedi Club menawarkan suasana alam berupa sawah yang hijau kekuningan di sekelilingnya.
Tersedia setiap hari mulai dari jam 16.00 hingga pukul 18.00, Teman Traveler harus siapkan budget sebesar Rp300 ribu per orangnya. Resort beralamat di Tengkulak Kaja, Jl. Raya Goa Gajah, Kemenuh, Sukawati, Gianyar.
Holiday Inn Resort Bali Benoa
Sore hari memang waktunya bersantai setelah lakukan aktivitas melelahkan mulai pagi hingga siang hari. Mencoba afternoon tea di Holiday Inn Resort Bali bisa dicoba nih.
Kalian bisa ngeteh di pinggiran pantai dengan menyiapkan biaya mulai dari Rp250 ribu per orangnya. Layanan tersebut tersedia mulai dari jam 14.00 hingga pukul 17.00 waktu setempat. Holiday Inn berlokasi di Jl. Pratama No.86, Tj. Benoa Kuta Selatan.
Anantara Bali Seminyak
Berada di kawasan populer seperti Seminyak yang dipenuhi turis membuat Anantara resort tak sulit untuk ditemukan. Mencoba afternoon tea setelah lelah berkeliling seharian bisa membantu untuk bangkitkan moodmu. Apalagi kalau ngetehnya di pinggir kolam renang, bikin suasana jadi adem deh. Kocek yang diperlukan berkisar mulai dari Rp170 ribu.
Pasti asyik banget bersantai sambil ngemil cantik di sini. Beralamat di Jl. Abimanyu, Teman Traveler yang ingin menghabiskan malam di resort bisa siapkan biaya sebesar Rp4,1 juta.
Resort Bali yang tawarkan afternoon tea tadi dapat membantu bangkitkan moodmu, lho. Cocok banget kan disantap sehabis lelah akibat berwisata seharian? Kira-kira ingin menjajal yang mana dulu nih? Next