in , ,

Ritual Unik Menyambut Gerhana Matahari di Indonesia, Ada yang Sampai Kerasukan

Tradisi Menyambut Gerhana di Beberapa Wilayah Indonesia

Segala hal tentang fenomena langit dan antariksa memang mampu memikat banyak mata. Setelah super blue blood moon yang muncul pada 31 Januari lalu, hari ini terdapat fenomena gerhana matahari sebagian. Namun sayangnya, fenomena langit ini tak bisa dinikmati di Indonesia. Padahal setiap daerah di Indonesia memiliki tradisi unik untuk menyambut gerhana matahari.

Baca juga : Bubur Pedas Khas Pontianak, Menu Sarapan Paling Enak

1. Dolo-dolo, Kesultanan Tidore

Anak kecil yaang sedang melakukan tradisi Dolo-dolo via travel.kompas.com

Dolo-dolo adalah tradisi memukul kentungan yang dilakukan masyarakat Tidore. Alat musik ini terbuat dari bambu, dipukul bersamaan saat gerhana datang. Selain itu, masyarakat juga memukul tifa dan peralatan dapur agar muncul suara bising.

2. Gejog Lesung, Yogyakarta

Gejog Lesung yang dilakukan di Yogyakarta via kompasiana.com

Gejog Lesung adalah tradisi masyarakat Yogyakarta dalam menyambut gerhana. Ritual ini dilakukan oleh enam orang yang memukul lesung (tempat menumbuk padi) dengan alu (kayu penumbuk) hingga menimbulkan irama. Budaya ini berangkat dari kepercayaan di masyarakat bahwa gerhana matahari dan bulan terjadi karena ada raksasa Batara Kala yang memakan matahari.

3. Turuk Laggai, Mentawai

Salah seorang Suku Mentawai sedang mempersiapkan diri via muhammadfadli.photoshelter.com

Tarian tradisional Suku Mentawai ini biasa dilakukan saat menjelang fenomena gerhana matahari maupun bulan. Turuk laggai biasanya dipimpin oleh sikerei, sebutan untuk dukun adat setempat. Ada beberapa penari yang bergerak dalam kondisi kerasukan. Gerakannya sendiri biasa menirukan tingkah laku binatang. Beberapa gerakan tersebut mewakili nilai-nilai budaya yang dijunjung oleh Suku Mentawai.

4. Kala Hayu, Solo

Kirab Kala Hayu via regional.liputan6.com

Kala Hayu adalah ritual kirab yang biasa dilakukan oleh masyarakat Solo untuk menyambut gerhana. Benda yang dibawa saat kirab adalah sajian hasil bumi yang dibentuk gunungan dan dimeriahkan dengan tarian rakyat. Seperti tarian Topeng Ireng khas Kabupaten Boyolali, dan tarian Roro Bloyoh. Masyarakat percaya bahwa gerhana matahari merupakan perkawinan alam antara matahari dan bulan.

Indonesia tergolong negara yang masih menjaga tradisi dan budayanya. Bahkan setiap suku memiliki tradisi yang berbeda-beda dan unik. Tradisi budaya apa yang paling menarik menurutmu?

  Next

ramadan

Long Weekend Seru di Pulau Lembata, Destinasi yang Serba Ada

Cafe Malang

Kafe Unik di Malang, dari Perkemahan hingga Minum Pakai ‘Sepatu’