in

3 Suku di Indonesia Ini Memiliki Warna Mata Biru Bak Orang Eropa

Suku yang ada di Indonesia ini memiliki warna mata biru dengan ciri fisik seperti orang Eropa, berbeda dengan kebanyakan orang Indonesia.

Suku Bermata Biru di Indonesia

Orang Indonesia pada umumnya memiliki warna rambut hitam, kornea mata cokelat, dan kulit kuning hingga sawo matang. Tapi berbeda dengan beberapa suku di Indonesia, yang penduduknya memiliki warna mata biru, juga warna rambut dan kulit yang berbeda dari biasanya.

Baca juga : Kerja Sama Kemendikbud dengan Netflix, 5 Daftar Film yang Mengangkat Budaya Indonesia

Memiliki mata biru, mereka disebut mirip seperti orang Eropa, yang memang tak jarang memiliki warna mata biru. Ternyata, ada beberapa penyebab mengapa orang-orang Indonesia yang berada di suku-suku ini memiliki warna mata biru.

Suku Lamno, Aceh

Suku Lamno berada di Desa Lamno, Kecamatan Jaya, Aceh Jaya, Aceh, disebut juga dengan Kampung Bule. Jarak keberadaan suku ini dari Banda Aceh sekitar 86 kilometer. Mereka memiliki ciri-ciri mata biru, kulit putih dengan bintik merah, rambut pirang, dan hidung mancung. Penampilan fisik mereka layaknya bule Eropa.

Suku Bermata Biru di Indonesia
Foto via Jawapos

Ada beberapa cerita yang mengisahkan asal-usul penduduk Suku Lamno hingga memiliki mata biru dan fisik seperti orang Eropa. Sebagai daerah perdagangan, dulunya Lamno kerap disinggahi kapal-kapal Eropa. Banyak orang Eropa yang memilih tinggal di Lamno dan menikah dengan warga lokal.

Ada pula cerita yang mengisahkan bahwa tentara Portugis yang sedang mencari rempah di Indonesia, masuk lewat Aceh pada abad ke-16 Masehi. Para tentara tinggal di Aceh dan menikah dengan perempuan asli Aceh. Dari pernikahan orang-orang Portugis dengan orang Aceh, memiliki keturunan dengan fisik mirip orang Eropa.

Suku Lingon, Maluku

Mirip seperti masyarakat Suku Limno, orang-orang Suku Lingon yang ada di Maluku punya kornea mata berwarna biru terang. Mereka memiliki warna rambut kecokelatan hingga pirang, kulitnya putih cerah dengan postur tubuh yang tinggi.

Suku Bermata Biru di Indonesia
Foto via Radar Pekanbaru

Konon, ada kapal Eropa yang terdampar di sekitar Pulau Halmahera. Karena kekurangan bahan pangan saat ada di lautan, mereka menepi ke daratan dan masuk hutan. Mereka pun membuat kelompok bernama Lingon. Berada di dalam hutan, mereka kesulitan akses hingga menjadi suku primitif. Hingga kini, Suku Lingon memiliki keturunan bermata biru.

Suku Buton, Sulawesi Tenggara

Jika Suku Limno dan Suku Lingon memiliki warna kulit putih cerah, berbeda dengan masyarakat Suku Buton. Orang-orang dari suku yang tinggal di pedalaman Kabupaten Buton Selatan, Sulawesi Tenggara ini, juga memiliki mata biru. Namun, kulit mereka berwarna cokelat seperti kebanyakan orang Indonesia.

Suku Bermata Biru di Indonesia
Foto via Detik

Selain itu, warna mata mereka kebanyakan berbeda kiri dengan kanan. Hal ini dikarenakan mereka memiliki kelainan genetik langka yang disebut Waardenburg Syndrome. Penderita kelainan ini tidak hanya memiliki pigmen yang berbeda, namun juga memiliki gangguan pendengaran sejak lahir.

Meski kebanyakan orang Indonesia memiliki warna cokelat gelap, ternyata ada pula orang-orang Indonesia yang memiliki warna mata biru di dalam 3 suku ini. Ada yang karena perkawinan silang antara orang Eropa dengan warga lokal Indonesia. Ada pula yang karena kelainan genetik langka. Next

ramadan
Goa Batu Cermin

Goa Batu Cermin, Tempat Wisata Eksotis di Labuan Bajo

Pandawara Group Ajak Bersihkan Pantai Loji Sukabumi

Aksi Pandawara Group Bersihkan Pantai di Pesisir Loji Ditolak bahkan Akan Disomasi Pihak Desa