in ,

5 Rumah Pohon Paling Spektakuler di Dunia

The Minister Tree House
The Minister Tree House

Rumah pohon adalah tempat yang seru terutama bagi anak-anak. Teman Traveler mungkin ingat dengan kenangan masa kecil ketika membuat rumah-rumahan dengan kawan. Kini, ada banyak destinasi wisata yang terkenal akan rumah pohonnya. Datang ke sini mungkin akan mengobati rasa rindumu pada masa kanak-kanak sekaligus mencoba berbagai keseruannya.

Baca juga : Explore a Forest, Lagoon, and a Beach in One Go at Tembeling

1. Alnwick Garden Treehouse

Alnwick Garden Treehouse
Alnwick Garden Treehouse via Instagram @zeshlifeuk

Nama Alnwick Garden Treehouse lumayan terkenal karena keunikannya. Banyak media membahas dari ebagai sisi. Terutama dari segi keindahan dan keunikan bentuknya. Pengagas rumah pohon ini adalah Duke dan Duchess of Northumberland . Lokasi yang dipilih adalah Alnwick Gardens di Inggris. Sekarang Teman Traveler bisa datang ke sini untuk menyantap kuiner enak ini kareba Alnwick Treehouse dibuka sebagai restoran.

2. Rumah Pohon Nusa Penida

Rumah Pohon Nusa Penida
Rumah Pohon Nusa Penida via Instagram @kristin.ns

Jika berkunjung ke Nusa Penida jangan sampai melewatkan rumah pohonnya. Rasanya belum ke sah ke Nusa Penida jika tidak melihat langsung bagaimana keindahan pemandangan dilihat dari rumah pohon ini. Lokasinya berada di sisi timur Pulau Nusa Penida Bali. Untuk sampai di sini bisa diakses dengan mobil maupun motor.

3. The Minister’s Tree House

The Minister Tree House
The Minister Tree House via unusualplaces.org

Berikutnya ada rumah kayu yang lokasinya berada di Amerika Serikat. Tepatnya menempati sebuah kawasan asri di Crossville, Tennessee. Memiliki ketinggian sekitar 30 meter, bangunan karya Horace Burgess ini lebih mirip sebuah apartemen kayu lho. Dari luar begitu rumit tapi tetap menunjukkan daya tarik. Bahkan untuk mendirikannya butuh waktu hingga 14 tahun lamannya.

4. Omah Kayu

Omah Kayu
Omah Kayu via Instagram @irfanhb_

Bicara soal rumah pohon, rasanya tidak lengkap jika tidak membahas omah kayu. Destinasi wisata yang sudah lama ada ini berlokasi di Kota Wisata Batu Jawa Timur. Menjadi satu area dengan wisata paralayang. Ada beberapa rumah pohon dan semuanya menawarkan keindahan yang mengagumkan. Apalagi jika kamu datang saat pagi ketika kabut masih menyelimuti, suasananya makin magis.

5. Rumah Pohon Merbabu Park

Merbabu Park
Merbabu Park via Instagram @merbabupark

Rumah Pohon di Merbabu park termasuk wisata baru. Meski begitu, saat ini cukup populer di kalangan turis. Untuk menuju ke sini Teman Traveler bisa berkendara sekitar 18 menit dari pasar Getasan. menuju Jl. Umbul Songo, Cuntel, Kopeng, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Selain bentuk rumah pohon yang unik, fasilitas pendukung lain juga banyak jadi lebih ramah wisatawan terutama yang membawa anak kecil.

Itulah beberapa rumah pohon spektakuler di dunia. Selain menarik karena bentuknya juga punya pemandangan keren. Teman Traveler tahu rumah pohon. yang lebih unik? Bagikan di kolom komentar ya. Next

ramadan

Air Terjun Weekacura, Segarnya Guyuran Air di Tengah Hamparan Sawah Sumba

Bonge Citayam

Gaya Fashion Bonge di Catwalk JF3, Bisa Jadi Ide Style Traveling