in , ,

Serasa Coffetaria Jakarta, Warteg Eksklusif nan Istimewa

Menikmati Sajian Lokal nan Eksklusif di Serasa Coffetaria

Suasana di Serasa Coffetaria
Suasana di Serasa Coffetaria (c) Karina Puspita Sari/Travelingyuk

Teman Traveler di Jakarta pasti sudah tak asing dengan konsep restoran premium dengan aneka sajian kuliner Indonesia. Beberapa bahkan mengusung format ala warteg kekinian yang digandrungi anak muda. Serasa Coffetaria adalah salah satu resto yang hadir dengan konsep unik tersebut.

Baca juga : Tempat Menginap Paling Romantis di Sumbawa yang Eksotis

Di sini Teman Traveler bisa rasakan sensasi menyantap panganan rumahan khas Indonesia dengan atmosfer ala resto bintang lima. Penasaran? Yuk, simak ulasan lengkap soal Serasa Coffetaria.

Mengandalkan Menu Khas Nusantara

67332912_373379849991013_6573189230154900387_n_f6Q.jpg
Selamat datang di Coffetaria via Instagram.com/serasacoffeetaria

Sekilas, Serasa Coffetaria nampak seperti sebuah restoran dengan sajian barat atau menu Internasional. Hal ini lantaran interiornya mirip resto-resto eksklusif yang memang banyak eksis di tiap sudut Jakarta. Penataannya terkesan modern, dengan corak monokrom plus sejumlah tanaman hias menyegarkan.

serasa coffetaria
Panggon makan yang elegan via Instagram.com/serasacoffeetaria

Namun siapa sangka, tempat ini justru menyuguhkan menu rumahan ala Indonesia yang sudah begitu populer di lidah kebanyakan orang. Semuanya disajikan di atas mangkuk dan piring ayam yang terkesan klasik. Wah, jadi makin penasaran dengan menu apa saja yang ditawarkan di sini.

Coffee, Food, Desserts & Snacks on the Clock

65275577_638486503317750_8388351385573245355_n_NL2.jpg
Ngopi di sini yuk? via Instagram.com/serasacoffeetaria

Sub judul panjang di atas adalah slogan kebanggaan Serasa Coffetaria. Mereka ingin menunjukkan bahwa tempat ini menyajikan menu komplet dan juga memiliki sudut khusus yang berfungsi sebagai coffee shop. Alhasil, tak heran pelanggan mereka datang dari beragam kalangan, mulai dari pegawai kantoran, anak-anak muda, hingga ibu rumah tangga yang tengah melakukan gathering.

Pilih Lauk dengan Mode Warteg

67152995_166356337743981_7285104256553402697_n_6UZ.jpg
Bingung kan pilih yang mana via Instagram.com/serasacoffeetaria

Untuk menu makanan Nusantara berupa lauk, seperti Tongkol Dabu Dabu, Cumi Asin Pete, Tumis Kerang, serta Tumis Jamur, pelanggan bisa memilihnya sendiri dengan menunjuk di-display. Nantinya akan ada petugas khusus yang mengambilkan. Bagaimana, seperti berada di warteg bukan? Khusus untuk makanan seperti aneka mie dan nasi goreng, semuanya harus dipesan secara terpisah.

67244836_179297079758591_1351038618024310430_n_7WK.jpg
Tongkol dabu-dabu via Instagram.com/serasacoffee

Aneka kudapan nendang seperti Singkong Lada Garam, Pempek Crispy,
Batagor, dan Siomay juga wajib dipesan untuk cemal-cemil kala nongkrong di sini. Mungkin Teman Traveler mau yang manis-manis? Boleh banget pesan Kue Mocca Jadul atau Tartelette Srikaya yang legit. Rasanya dijamin bikin kalian serasa bernostalgia.

serasa coffetaria
Pempek crispy, batagor, dan siomay via Instagram.com/serasacoffeetaria

Soal minuman, Teman Traveler bakal rugi jika tak sempat mencoba kopi ala Serasa Coffeetaria. Cobalah sensasi nikmat Es kopi Pelipur Lara alias es kopi kocok signature dari mereka. Rasanya enak banget, pas diteguk kala udara sedang panas-panasnya!

Informasi Alamat dan Jam Buka

serasa coffetaria
Roti Bakar Mocha jadul via Instagram.com/serasacoffeetaria

Teman Traveler bisa temukan kedai ini di Jalan Cibulan Raya No. 17A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sebagai patokannya, Serasa Coffeetaria berada di area belakang STM Penerbangan.

serasa coffetaria
Singkong Lada Garam yang fancy via Instagram.com/seraracoffeetaria

Senin hingga Sabtu, Serasa Coffetaria buka mulai pukul 10.00 hingga 18.00. Khusus Minggu, mereka siap menerima pelanggan antara pukul 08.00 hingga 17.00. Untuk proses reservasi, Teman Traveler bisa hubungi nomor kontak di akun media sosial mereka. Jangan lupa mampir ke sini jika sedang menjelajah wisata Jakarta ya! Next

ramadan

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

Kelakuan Lucu Saat Demo

Kelakuan Unik dan Lucu Demo RUU, Bikin Ngakak!

cctv gratis

Rekomendasi Aplikasi CCTV Saat Demo Agar Aman, Semuanya Gratis!