Sebagai gerbang utama Pulau Sumatera, Provinsi Lampung banyak menyimpan harta karun wisata bahari. Beberapa pulau dengan perairan yang jernih dapat ditemukan dengan mudah di provinsi ini. Bahkan Lampung juga memiliki titik-titik terbaik untuk melakukan snorkeling. Karena letaknya yang tak jauh dari ibu kota, Lampung juga dapat menjadi opsi destinasi wisata baru bagi warga Jakarta.
Baca juga : Tempat Ngabuburit Asyik di Bengkulu, Meriahkan Puasamu
Pulau Kelagian Kecil
Dengan habitat yang masih alami, makhluk hidup di bawah laut hidup dengan damai. Karang yang indah dan juga berbagai jenis ikan akan memanjakan mata ketika kamu snorkeling. Karena ukuran pulaunya tidak terlalu luas, kegiatan lain yang bisa dilakukan adalah berkeliling pulau dengan berjalan kaki. Kamu bisa menikmati indahnya pulau-pulau kecil yang menjadi tetangga Pulau Kelagian.
Pulau Pahawang
Tak hanya menawarkan pemandangan bawah air yang indah, Pulau Pahawang juga memiliki hamparan pasir yang indah. Walaupun warna airnya tidak terlalu biru, namun tetap jernih dan bersih. Sehingga dari atas kapal saja kamu sudah bisa melihat keindahan di dasar lautnya. Selain itu, beragam ikan yang lalu lalang akan membuatmu lupa daratan. Ya, benar-benar lupa daratan, maunya di laut aja.
Pulau Sebesi
Spot bagus untuk snorkeling Pulau Sebesi berada di bagian belakang pulau. Hamparan terumbu karangnya masih sehat dan utuh. Sedangkan pada bagian depan, kamu harus sedikit berenang ke tengah untuk mendapatkan terumbu karang yang bagus. Penghuni ekosistem bawah laut yang akan kamu temui di sini adalah anemon dan clownfish yang lebih populer disebut nemo.
Pulau Cukuh Bedil
Pulau Cukuh Bedil berlokasi di sekitar Pulau Pahawang Kecil. Dari Dermaga Ketapang, perjalanan memerlukan waktu kurang lebih 45 menit melalui jalur laut. Sebagai pulau dengan keindahan yang masih alami, spot snorkeling di Cukuh Bedil menarik untuk dinikmati. Dengan kedalaman sekitar 2 meter, kekayaan baharinya dengan beragam biota dapat kamu temukan di dalamnya.
Sebagai pintu gerbang untuk masuk ke Pulau Sumatera, Lampung tentu saja menjadi akses utama yang menghubungkan Pulau Sumatera dan Jawa. Meskipun begitu, keindahan alamnya tak bisa disepelekan. Jika lalu lintas lancar, perjalanan dari Jakarta ke Lampung hanya memerlukan waktu sekitar 6 jam. Tertarik untuk mencoba plesir ke Lampung? Next