in ,

Street Food Rusia dengan Rasa Istimewa, Cocok untuk Pecinta Bola

Street Food Rusia

Street Food di Rusia

Sebagai tuan rumah Piala Dunia 2018, Rusia tak hanya menawarkan tempat nyaman untuk menonton tim kesayangan bertanding. Banyak tempat menarik yang membuat betah tinggal lama di sini. Belum lagi kuliner nendang yang pasti cocok untuk pecinta bola. Nah, kamu berencana nonton Piala Dunia sekaligus liburan ke Rusia? Berikut ada rekomendasi street food Rusia dengan rasa istimewa.

Baca juga : Hotel Unik di Tiongkok Berbentuk Tiga Dewa Keberuntungan, Menginap di Sini Jadi Makin Hoki Nggak Ya?

1. Pirozhki

Pirozhki
Pirozhki via instagram/@willow.basket.bakery

Makanan ini merupakan jenis pai isi yang sangat digemari orang Rusia. Selain dipanggang, ada pirozhki yang digoreng. Sementara isinya biasanya berupa jamur. Namun, ada juga penjual yang menggunakan daging giling atau ikan asap sebagai isinya. Nah, jika ingin menikmati makananan dalam bentuk yang lebih besar, kamu bisa membeli pirogi. Isinya sama, dan dapat kamu temukan di Kota Kaliningrad

2. Perepechi

Perepechi
Perepechi via instagram/@denimihd

Nah, kalau ini adalah cupcake khas Udmurt yang terbuat dari tepung gandum. Isinya beragam, salah satunya daging. Cara memasaknya tidak jauh dari pie biasanya, yaitu dipanggan dalam oven. Namun, ada juga yang membakar di tungku api. Cita rasanya gurih yang bikin nagih. Pas banget disantap dalam keadaan hangat.

3. Echpochmak

Echpochmak
Echpochmak via instagram/@at8eqeq3

SelainĀ Perepechi, ada street food Rusia yang bisa kamu coba. Namanya Echpochmak yang merupakan kuliner halal dari Kazan. Kue kering ini memiliki bentuk segitiga yang berisi adonan daging, bawang serta kentang cincang. Tidak hanya cantik dilihat, kuliner ini juga enak banget loh.

4. Ponchiki

Ponchiki
Ponchiki via instagram/@lucky_donutsss

Daro foto saja, kita sudah tahu jajanan seperti apa Ponchiki ini. Kuliner ini dikenal juga dengan nama Donat Pyshki yang sangat populer di St. Petersburg. Menariknya, donat tradisional ini tidak semua berlubang di bagian tengahnya. Ada juga yang bulat seperti bola-bola ubi. Pun demikian, bahan dan proses memasaknya tak jauh beda. Termasuk tambahan taburan gula halus di atasnya.

5. Chebureki

Chebureki
Chebureki via instagram/@t.zete

Jajanan satu ini mirip banget dengan pastel. Isinya menarik yaitu daging, keju, dan sayuran. Meski mirip, tapi cita rasa dari jajanan ini berbeda jauh. Nah, ukuran dari Cheburreki ini super besar. Bahkan, bisa sampai satu piring. Dijamin kenyang seketika setelah mencobanya.

6. Kroshka Kartoshka

Kroshka Kartoshka
Kroshka Kartoshka via instagram/@teemupaappanen

Sebelum nonton bola, pastikan dulu perutmu kenyang. Salah satu street food yang bisa kamu coba adalah Kroshka Kartoshka. Jajanan ini berupa baked potato atay kentang panggang dengan aneka topping. Pastinya, rasanya nendang dan mengenyangkan.

Nah, itulah enamĀ street food Rusia yang rasanya nendang di lidah. Bagaimana, jadi berangkat kapan nih? Next

ramadan
Tampilan Instagram

Deretan Fitur Anyar Instagram, Bikin Traveling Kian Semarak

Mate Argentina

Para Penjelajah Rasa, Inilah Pesona Ragam Teh Dunia