in ,

Catat! Rahasia Dapat Tiket Pesawat Murah, Gak Perlu Nunggu Promo Lho

Tips Beli Tiket Pesawat Murah Tanpa Promo

Dua turis sedang berada di bandara
Dua turis sedang berada di bandara via Shutterstock

Tak seperti beberapa dekade lalu, jalan-jalan naik pesawat kini bukan lagi hak eksklusif golongan tertentu. Kemunculan maskapai murah membuat para traveler kini bisa dengan mudah mengunjungi destinasi impian tanpa perlu menguras kantong. Ditambah lagi belakangan banyak perusahaan penerbangan yang menawarkan tiket pesawat murah atau promo. Alih-alih harus menunggu momen tertentu, berikut Travelingyuk punya tips rahasia buat para Teman Traveler yang ingin mendapatkan tiket pesawat murah tanpa promo.

Baca juga : Kuliah di 6 Jurusan Ini Bisa Membawamu Traveling Gratis

1. Waktu

Ilustrasi kalender
Ilustrasi kalender via Shutterstock

Menentukan waktu penerbangan sangat krusial dalam mendapatkan tiket pesawat murah, apalagi jika tidak ingin mengandalkan masa promo. Upayakan untuk melakukan perjalanan saat weekday, sebab harga tiket untuk penerbangan akhir pekan biasanya jauh lebih mahal. Selain itu hindari momen-momen yang kemungkinan bakal mengalami lonjakan penumpang, seperti akhir tahun, masa liburan sekolah, dan lainnya.

Jika memang Teman Traveler terpaksa harus berangkat di akhir pekan, tak perlu kecewa. Masih ada cara mendapatkan tiket pesawat murah, yaitu dengan mengatur jam keberangkatan. Jika memungkinkan, pilihlah jam penerbangan paling awal (first flight) atau paling akhir (last flight). Harga tiket di jam-jam tersebut biasanya jauh lebih terjangkau dibanding jadwal penerbangan lainnya.

2. Keanggotaan Eksklusif

Ilustrasi kartu keanggotaan maskapai
Ilustrasi kartu keanggotaan maskapai via Shutterstock

Persaingan yang semakin ketat membuat sejumlah maskapai penerbangan kini menerapkan sistem keanggotaan ekslusif untuk menarik minat penumpang. Konsumen yang mendaftar sebagai anggota khusus nantinya akan mendapat banyak keuntungan menarik, seperti potongan harga tiket, informasi promo terbaru, dan masih banyak lagi. Diharapkan para penumpang yang terdaftar nanti akan semakin loyal terhadap maskapai tersebut.

Para anggota alias member nantinya juga akan merasakan keuntungan berlipat dari sistem point reward. Setiap jam yang mereka tempuh selama penerbangan akan dikonversi menjadi poin. Poin ini nantinya bisa Teman Traveler tukarkan dengan beberapa hadiah menarik, termasuk tiket pesawat murah ke destinasi impian. Menarik bukan?

3. Hindari Perjalanan Langsung

Ilustrasi perjalanan udara
Ilustrasi perjalanan udara via Shutterstock

Penerbangan langsung memang terasa lebih nyaman, terutama jika destinasi yang dituju berjarak lumayan jauh. Teman Traveler tidak perlu membuang banyak waktu di ruang tunggu maupun transit di bandara lain. Namun demikian, tiket penerbangan langsung biasanya ditawarkan dengan harga lebih mahal.

Bagi Teman Traveler yang ingin menghemat ongkos perjalanan, sebaiknya membeli tiket penerbangan transit. Waktu tempuh nantinya akan sedikit lebih lama, karena pesawat harus mampir dulu ke beberapa bandar udara. Tapi yang terpenting, kalian bakal mendapatkan tiket pesawat murah tanpa harus menunggu promo.

4. Beli Tiket Terpisah

Ilustrasi tiket pesawat
Ilustrasi tiket pesawat via Shutterstock

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, mencari tiket pesawat murah susah-susah gampang. Kasus yang sering terjadi, tiket keberangkatan dengan harga miring sudah di tangan namun tidak demikian dengan tiket kepulangan. Ujung-ujungnya, rencana berwisata pun harus dibatalkan.

Untuk menghindari hal semacam ini, sebaiknya Teman Traveler membeli tiket secara terpisah. Belilah tiket untuk keberangkatan terlebih dahulu. Setelah itu, sembari melakukan persiapan perjalanan, luangkan waktu berburu tiket murah untuk pulang. Bahkan jika memungkinkan, kamu bisa cari tiket pulang sambil menjalani liburan.

5. Kursi

Ilustrasi kursi pesawat
Ilustrasi kursi pesawat via Shutterstock

Tahukah Teman Traveler, bahwa harga tiket pesawat berbeda-beda tergantung lokasi duduk? Bagi kamu yang ingin berburu harga murah, belilah tiket untuk kursi pesawat dekat mesin. Harga yang ditawarkan umumnya lebih murah karena suasanya lebih bising dibanding kursi di posisi lain.

Sebaiknya jangan memesan banyak tiket sekaligus karena kursi dekat mesin jumlahnya terbatas. Apabila Teman Traveler memesan tiket untuk lima orang, sedangkan tempat duduk dekat mesin hanya tersedia tiga, aplikasi pemesanan akan langsung mengarahkan kamu untuk memesan tiket lebih mahal.

Itulah tadi beberapa tips membeli tiket pesawat murah yang bisa kamu praktekkan Teman Traveler. Jadi mulai sekarang tidak ada lagi alasan untuk tidak berlibur karena kehabisan tiket promo ya. Siap berburu tiket murah untuk liburan akhir tahun? Next

ramadan

Angkot Mewah di Bandung, Desain Premium Punya Perpus Mini Hingga LED TV!

Via Instagram/sabrinachairunnisa_

Begini Gaya Liburannya Sabrina Chairunnisa, Kekasih Deddy Corbuzier yang Baru Dilamar